Menu Terbaik Untuk Organ Intim
Sebenarnya tidak ada makanan dan minum khusus yang harus Moms konsumsi untuk menjaga kesehatan organ intim. Hanya saja vagina merupakan organ tubuh yang sangat "moody" sehingga Moms harus mengetahui kondisinya untuk memenuhi kebutuhannya.
Berikut adalah 5 menu terbaik yang mampu mengatasi ketidaknyamanan pada vagina Moms:
Green Tea
Senyawa Katekin yang terkandung dalam green tea mampu membunuh bakteri secara alami. Minuman ini baik Moms konsumsi sebagai pencegah UTI (Urinary Tract Infection) atau infeksi saluran kencing. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang masuk ke dalam lubang kemih.
Ikan
Jika masa menstruasi disertai kram perut, artinya terdapat inflamasi yang membuat kontak otot rahim ketika proses pelepasan sel telur menjadi tegang. Kandungan omega 3 yang terdapat dalam ikan dapat mengatasi inflamasi dan mengurangi rasa sakit tersebut. Tambahkan salmon, tuna, dan jenis ikan lainnya ke dalam menu Moms selama masa menstruasi berlangsung.
Yogurt
Susu fermentasi sangatlah bagus untuk menghambat perkembangan bakteri jahat. Di dalam organ intim Moms terdapat dua bakteri aktif, yakni lactobacillus (baik) dan candida (jahat). Untuk menyeimbangkannya Moms cukup merawat kebersihan vulva (Area sekitar vagina) dan mengonsumsi makanan yang kaya akan probiotic. Probiotic membantu perkembangan lactobacillus secara alami.
Kedelai
Susu kedelai, tahu, dan tempe baik untuk menjaga hormon estrogen. Kandungan isoflavin dalam kedelai mampu menjaga jaringan organ intim Moms tetap terhidrasi, sehingga kondisinya tetap lembab terjaga.
Apel
Buah yang satu ini bisa membantu Moms yang mengalami kesulitan dalam hubungan intim. Hasil penelitian mengungkapkan, perempuan yang mengonsumsi apel lebih dari satu buah dalam sehari mampu mencapai klimaks dengan mudah. Hal ini disebabkan oleh polyphenols yang terkandung dalam apel memperlancar aliran darah ke jaringan vagina.
(SR)
Foto: lifeguardian
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.