Obimin AF Suplemen untuk Ibu Hamil, Simak Dosis dan Aturan Pakainya
Obimin AF adalah suplemen untuk ibu hamil, yang mengandung berbagai vitamin dan mineral penting.
Suplemen ini dapat dikonsumsi mulai dari masa perencanaan atau program hamil, selama kehamilan, dan saat menyusui.
Selain membantu memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil, suplemen ini juga bisa membantu mencegah berbagai gangguan kesehatan selama hamil.
Baca juga: Rheumacyl (Obat Nyeri Otot dan Sendi): Jenis, Aturan pakai, dan Efek Samping
Manfaat dan Cara Kerja Obimin AF
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat suplemen Obimin AF adalah untuk mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral selama hamil dan menyusui.
Suplemen ini juga dapat membantu ibu hamil terhindar dari risiko masalah kesehatan yang berbahaya.
Berbagai vitamin dan mineral yang terkandung dalam Obimin AF dan manfaatnya masing-masing adalah sebagai berikut:
1. Vitamin A
Vitamin A punya manfaat penting bagi janin yang sedang tumbuh dalam kandungan.
Terutama dalam proses pembentukan jantung, paru-paru, mata dan tulang.
Selain itu, vitamin A juga bisa memperbaiki jaringan pospartum yang rusak saat ibu melahirkan.
Juga membantu menjaga kesehatan penglihatan, meningkatkan kekebalan tubuh dan metabolisme lemak ibu hamil.
2. Vitamin B1
Vitamin B1 penting untuk menjaga pertumbuhan otak dan sistem saraf janin, agar berkembang dengan baik.
Selain itu, vitamin ini juga dapat mencegah gangguan kesehatan selama kehamilan.
3. Vitamin B2
Vitamin B2 memiliki manfaat untuk membantu menjaga kesehatan mata dan kulit ibu hamil agar tetap sehat.
4. Vitamin B6
Vitamin ini memiliki manfaat penting bagi pembentukan otak dan sistem saraf janin.
5. Vitamin C
Vitamin C mengandung antioksidan yang dapat melindungi jaringan dari kerusakan.
Tak hanya itu, vitamin ini juga dapat membantu penyerapan zat besi serta menjaga sistem imun bekerja dengan baik.
6. Vitamin D
Vitamin D berperan penting dalam memaksimalkan penyerapan kalsium, yang penting untuk tulang dan gigi.
Menurut studi pada 2008 di jurnal Circulation, kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.
Termasuk hipertensi, gagal jantung dan penyakit jantung iskemik.
7. Asam Folat
Terkenal penting bagi ibu hamil, asam folat juga merupakan salah satu kandungan dalam suplemen Obimin AF.
Asam folat memiliki manfaat untuk menurunkan risiko cacat tabung saraf pada janin.
Studi pada 2016 di jurnal PLOS ONE mengungkapkan bahwa kekurangan asam folat selama hamil juga dapat memicu gangguan lain.
Terutama gangguan terkait perkembangan saraf, seperti autisme dan gangguan perkembangan lainnya.
8. Niacinamide
Niaciamide adalah salah satu jenis vitamin B3 yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, saraf dan sistem pencernaan.
9. Calcium Pantothenate
Bermanfaat untuk membantu menjaga tulang dan gigi ibu hamil tetap kuat.
Ini juga dapat mencegah terjadinya pembekuan darah serta menjaga fungsi otot dan saraf tetap baik.
10. Ferrous Fumarate
Ini adalah bentuk lain dari zat besi yang terdapat dalam makanan. Fungsinya adalah untuk mencegah anemia selama kehamilan.
11. Calcium Lactate
Nutrisi ini bermanfaat untuk menjaga kebutuhan kalsium ibu hamil tetap terpenuhi.
12. Iodine
Zat lain yang terkandung dalam Obimin AF adalah iodine.
Iodine adalah mineral penting yang dapat mencegah keguguran hingga kelainan pada bayi yang lahir.
Baca juga: Obat Mual Vesperum, Ketahui Manfaat, Dosis, dan Efek Sampingnya di sini
Dosis dan Cara Penggunaan Obimin AF
Foto: Orami Photo Stock
Obimin AF tersedia dalam kemasan strip isi 10 tablet, dan kemasan botol isi 30 tablet.
Dosis suplemen ini adalah 1 tablet per hari, ditelan secara utuh dengan bantuan air putih.
Jangan mengganti dosis tanpa berdiskusi dengan dokter, untuk menghindari efek samping maupun risiko overdosis.
Obimin AF sebaiknya dikonsumsi bersama makanan atau sesaat setelah makan untuk menghindari risiko gangguan pencernaan.
Akan lebih baik jika suplemen ini dikonsumsi di jam yang sama setiap harinya.
Untuk penyimpanan, supleman ini sebaiknya disimpan dalam suhu ruangan yang sejuk, di bawah 25 derajat Celsius.
Simpan suplemen ini di tempat kering, jauh dari sinar matahari langsung, jangkauan anak-anak, dan tempat yang lembap.
Efek Samping dan Interaksi Obat Obimin AF
Foto: Orami Photo Stock
Obimin AF adalah suplemen multivitamin yang aman untuk ibu hamil dan umumnya ditoleransi dengan baik.
Hingga kini belum ada data yang menunjukkan adanya efek berbahaya dari suplemen ini.
Terutama jika suplemen Obimin AF dikonsumsi sesuai dosis dan anjuran.
Namun, ada beberapa efek samping ringan seperti feses berwarna lebih gelap dan muncul noda gelap pada gigi.
Reaksi alergi serius akibat suplemen ini jarang terjadi, tapi perlu diwaspadai.
Beberapa gejala reaksi alergi yang dapat terjadi adalah:
- Gatal dan bengkak pada mata dan bibir.
- Ruam pada kulit.
- Gangguan pencernaan seperti mual dan muntah.
Penggunaan Obimin AF melebihi dosis yang disarankan dapat memicu reaksi overdosis.
Beberapa gejala overdosis yang dapat terjadi adalah sesak napas, mual, dan muntah parah.
Segera cari bantuan medis terdekat jika mengalami reaksi alergi serius dan overdosis setelah menggunakan suplemen Obimin AF.
Selain risiko efek samping dan overdosis, penting juga untuk mengetahui risiko interaksi suplemen ini dengan obat-obatan lain.
Risiko interaksi obat terjadi ketika suplemen ini digunakan bersamaan dengan obat lain sehingga dapat mengubah cara kerjanya.
Akibatnya, risiko efek samping dapat meningkat, obat tidak bekerja dengan baik, atau bahkan menimbulkan efek beracun yang membahayakan tubuh.
Oleh karena itu, hati-hatilah saat mengonsumsi obat-obatan lain saat menggunakan suplemen Obimin AF.
Sebaiknya konsultasikan dengan dokter mengenai obat yang sedang digunakan, untuk mencegah interaksi obat.
Baca juga: Ketahui Obat Floxigra: Fungsi, Dosis, dan Efek Sampingnya
Beberapa obat yang dapat berinteraksi dengan vitamin dan mineral yang terkandung dalam Obimin AF adalah:
- Dimercaprol, dapat berinteraksi dengan zat besi dan membentuk senyawa kompleks yang dapat meracuni ginjal.
- Methotrexate, dapat menurun efektivitasnya saat berinteraksi dengan asam folat dalam suplemen ini.
Nah, itulah pembahasan mengenai manfaat hingga risiko suplemen Obimin AF. Lebih jelasnya, Moms bisa tanyakan pada dokter, ya!
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC2726624/
- https://doi.org/10.1371/journal.pone.0165626
- http://pionas.pom.go.id/obat/obimin-af-4
- https://www.mims.com/indonesia/drug/info/obimin-af
- https://www.nhs.uk/conditions/vitamins-and-minerals/vitamin-b/
- https://kidshealth.org/en/parents/preg-folic-acid.html
- https://www.healthline.com/nutrition/do-multivitamins-work
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.