08 Oktober 2018

Peringati Bulan Kesadaran Kanker Payudara dengan 9 Menu Pink Ini

Penampilannya cantik, rasanya juga enak lho


Oktober merupakan bulan kesadaran kanker payudara sedunia. Banyak cara lho Moms untuk memperingatinya, salah satunya dengan menjadikan hidangan serba pink yang sesuai dengan tema kanker payudara.

Ada cukup banyak menu hidangan yang bisa Moms sajikan untuk keluarga atau tamu di rumah. Ada beberapa menu yang bisa jadi inspirasi Moms di rumah.

Orami Magazine merangkumnya untuk Moms. Berikut daftarnya!

Cookies Pink

1 menu
Foto: 1 menu
Tablesoop.com

Tidak ada yang tidak suka cookies dengan choco chips di atasnya.

Jika biasanya cookies berwarna coklat atau putih, coba Moms ubah jadi warna pink dengan menggunakan pewarna makanan atau pewarna alami. Sangat menarik!

Hidangan Penutup Lemon Pink

2 menu
Foto: 2 menu
Tablesoop.com

Penyuka hidangan penutup manis pasti akan suka menu yang satu ini. Perpaduan rasa manis, asam, dan creamy jadi satu dalam hidangan penutup ini.

Baca Juga : 9 Faktor Risiko Kanker Payudara, Apakah Moms Memilikinya?

Cupcake Sirup Mawar

3 menu
Foto: 3 menu
Tablesoop.com

Cupcake sudah biasa. Coba buat cupcake dengan rasa sirup mawar, pasti unik.

Buatlah cupcake dengan base cake coklat lalu tambahkan sirup mawar. Jangan lupa hias dengan ornamen pink ya Moms.

Cake Pop Stroberi Lemon

4 menu
Foto: 4 menu
Tablesoop.com

Moms juga bisa membuat cake pop stroberi lemon. Pada adonan cake, Moms bisa menambahkan sari lemon dan stroberi.

Setelah cake matang, potong cake dalam ukuran kecil, beri tusukan, dan hias sesuai selera.

Pasta Pink

10 menu
Foto: 10 menu
Pumpkinrose.blogspot.com

Untuk hidangan utama, Moms bisa menyediakan pasta pink.

Pasta pink ini bisa dibuat dengan menambahkan jus buah beet ke dalam pasta yang sedang dimasak. Warnanya cantik sekali Moms.

Baca Juga : Bolehkah Penderita Kanker Payudara Menyusui Bayi?

Nasi Goreng Pink

9 menu
Foto: 9 menu
Spoonular.com

Orang Indonesia belum bisa disebut makan jika belum makan nasi. Nah, menu nasi goreng pink bisa juga jadi alternatif pilihan untuk menu utama.

Nasi goreng pink sebetulnya terbuat dari nasi goreng biasa, hanya saja diberi tambahan pewarna pink alami.

Moms bisa menggunakan terasi, jus buah naga, atau jus buah beet.

Mi Pink

7 menu
Foto: 7 menu
Pinterest.com

Penggemar mi oriental pasti akan cocok dengan menu mi pink. Mi pink bisa dibuat sendiri di rumah Moms.

Tambahkan jus beet pada adonan mi. Untuk kuahnya, Moms bisa menggunakan kuah kaldu seperti biasanya.

Milkshake Stroberi

8 menu
Foto: 8 menu
Jamiekamber.com

Untuk minumannya, Moms bisa membuat milkshake stroberi.

Moms tinggal mencampurkan stroberi dengan susu cair lalu menyajikannya di gelas cantik.

Moms juga bisa menambahkan yogurt untuk menjadikannya smoothies. Tambahkan juga krim kocok di atasanya.

Limun Raspberry

Foto: Tablesoop.com

Ingin minuman yang lebih segar? Limun raspberry ini jawabannya.

Moms bisa membuat limun lalu menambahkan sirup raspberry untuk membuatnya jadi berwarna pink cerah.

Itulah beberapa menu yang bisa jadi inspirasi Moms untuk memperingati bulan kanker payudara sedunia. Selamat mencoba!

(AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.