24 Juni 2022

Mengenal Posisi Gigi Miring pada Gigi Bungsu, Tidak Harus Selalu Dioperasi!

Tidak semua gigi bungsu miring harus di angkat!

Gigi bungsu adalah gigi terakhir yang didapatkan orang pada usia belasan atau awal dua puluhan. Terkadang gigi ini tidak menjadi masalah bagi mulut ketika tumbuh sehat dan sejajar, tetapi lebih sering, mereka tumbuh gigi miring dan membutuhkan operasi.

Dilansir dari Mayo Clinic, pencabutan gigi bungsu adalah prosedur bedah untuk menghilangkan satu atau lebih gigi bungsu yang terletak di sudut belakang mulut Moms di bagian atas dan bawah.

Jika gigi bungsu tidak memiliki ruang untuk tumbuh (gigi bungsu impaksi), biasanya mengakibatkan rasa sakit, infeksi atau masalah gigi lainnya, Moms mungkin perlu mencabutnya. Operasi gigi bungsu dapat dilakukan oleh ahli bedah mulut.

"Entah rahang terlalu kecil atau gigi itu sendiri terlalu besar, Anda mungkin perlu melakukan operasi gigi bungsu supaya tidak merasakan sakit atau rasa kurang nyaman,” ujar Thomas Dodson, DMD, MPH, profesor bedah mulut dan maksilofasial di Sekolah Kedokteran Gigi Harvard.

Baca Juga: Apakah Gigi Bungsu Harus Dicabut? Ini Faktanya

Gejala Gigi Miring

gigi bungsu miring
Foto: gigi bungsu miring (collegedrivedental.com)

Foto Gigi (Orami Photo Stock)

Gigi bungsu yang impaksi tidak selalu menimbulkan gejala. Namun, ketika gigi bungsu yang impaksi terinfeksi, merusak gigi lain, atau menyebabkan masalah gigi lainnya.

Kondisi ini membuat Moms mungkin mengalami beberapa tanda atau gejala berikut:

  • Gusi merah atau bengkak
  • Gusi lunak atau berdarah
  • Sakit rahang
  • Bengkak di sekitar rahang
  • Bau mulut
  • Rasa tidak enak di mulut
  • Kesulitan membuka mulut
  • Sakit kepala
  • Demam

Baca Juga: Mengenal Sejarah Hari Kesehatan Jiwa, Disimak Yuk!

Penyebab Gigi Bungsu Miring

gigi bungsu geraham.jpg
Foto: gigi bungsu geraham.jpg (highlandoakdental.com)

Foto Gigi di Dalam Gusi (Orami Photo Stock)

Di dalam istilah medis, gigi bungsu tumbuh miring disebut juga impaksi gigi bungsu.

Gigi bungsu tumbuh miring biasanya karena ia tumbuh terakhir pada akhir masa remaja hingga usia 20an.

Melansir BMJ Clinical Evidence Archives karena gigi bungsu tumbuh di usia dewasa, biasanya sudah tidak ada lagi ruang tersisa di rahang untuk ditempati gigi bungsu.

Akibatnya, gigi bungsu yang berusaha keluar akhirnya tumbuh miring menempati sela-sela kosong yang tersedia.

Ada beberapa faktor risiko lainnya yang meningkatkan kemungkinan terjadinya gigi miring, yaitu:

1. Kurang Mengonsumsi Vitamin K2

Penyebab gigi miring yang pertama adalah kurang mengonsumsi vitamin K2 di dalam tubuh.

Sebuah penelitian ilmiah Nutrition and Physical Degeneration menunjukkan, vitamin K2 bertanggung jawab pada perkembangan dan pertumbuhan gigi miring

Jika Moms kekurangan vitamin K2 maka berisiko gigi bungsu tidak bertumbuh dengan baik dan menyebabkan gigi miring.

2. Pertumbuhan Gigi Lambat

Pertumbuhan gigi bungsu yang terkadang hanya setengah juga bisa menyebabkan gigi miring.

Posisi gigi bungsu yang tanggung dan sulit dijangkau membuat Moms lebih sulit menyikat gigi dan flossing sampai benar-benar bersih. Akibatnya, mengganggu pertumbuhan gigi bungsu dengan sempurna.

Baca Juga: Inseminasi Buatan untuk Membantu Cepat Hamil, Bagaimana Caranya?

3. Kebiasaan Buruk

Kebiasaan yang berkepanjangan, seperti mengisap dot atau ibu jari, juga dapat menyebabkan gangguan pada posisi gigi bungsu sehingga posisi gigi miring.

Untuk menghilangkan kebiasaan tersebut, cobalah alihkan perhatian atau mengikuti terapi.

4. Faktor Keturunan

Salah satu penyebab gigi miring adalah dikarenakan faktor keturunan. Hal tersebut disebabkan oleh faktor genetik yang diturunkan dari orangtua, sehingga anaknya memiliki masalah yang sama dengan ayah atau ibunya.

Gigi dan rahang seseorang kemungkinan akan mirip yang membuat miring.

Baca Juga: 6 Fungsi Usus Besar dalam Pencernaan Makanan Manusia

Satu-satunya cara untuk mengatasinya melalui prosedur operasi.

Meski terdengar menakutkan, operasi gigi bungsu sebenarnya hampir sama dengan pencabutan gigi.

Bila gigi bungsu masih dalam kondisi terinfeksi, prosedur operasi biasanya tidak bisa langsung dilakukan. Dokter biasanya akan melakukan penanganan terlebih dahulu, dengan memberi obat-obatan, berupa antibiotik dan pereda nyeri.

Jika ukuran rahang masih cukup untuk menampung, gigi bungsu kemungkinan bisa tumbuh lurus dan tidak menimbulkan masalah. Pada kondisi ini, pencabutan atau operasi tidak diperlukan.

Cara Mengatasi Sakit Gigi Bungsu Miring

Menggunakan Obat Kumur Saat Hamil, Apakah Aman?
Foto: Menggunakan Obat Kumur Saat Hamil, Apakah Aman?

Foto Obat Kumur (Orami Photo Stock)

Pada waktu tertentu, gigi bungsu miring sering kali menyebabkan sakit gigi.

Jika Moms tidak dapat langsung mengunjungi dokter gigi, cobalah pengobatan rumahan ini:

1. Berkumur

Cara mengatasi gigi bungsu miring yang pertama adalah dengan berkumur.

Biasakan untuk selalu berkumur saat merasakan sakit gigi untuk meredakan nyeri di bagian gigi miring.

Obat kumurnya, bisa dibeli di apotek. Banyak merek-merek cairan antiseptik mulut yang bisa digunakan untuk meredakan sakit gigi bengkak.

Namun, bila tidak ada persediaan cairan kumur di rumah, bisa membuat sendiri, dengan cara:

  1. Siapkan garam dan air putih.
  2. Larutkan ½ sendok makan garam ke dalamnya.
  3. Gunakan sebagai pengganti obat kumur.
  4. Lakukan kebiasaan berkumur ini 1 jam sekali hingga rasa sakit hilang.

2. Konsumsi Makanan Cair

Cara mengatasi sakit akibat gigi bungsu miring selanjutnya adalah dengan mengonsumsi makanan cair. Saat sakit gigi, biasanya rahang jadi sakit bergerak.

Untuk mengurangi nyeri yang ditimbulkan ada baiknya lebih banyak mengonsumsi makanan cair atau lembut.

Bubur dan nasi tim bisa dijadikan pilihan. Selain itu, mengonsumsi jus buah juga disarankan. Yang jelas, jangan sampai sakit gigi membuat Moms tidak makan.

Karena, bagaimanapun juga, makanan sangat dibutuhkan tubuh.

Baca Juga: 11 Obat Sakit Kepala Alami, Yuk Coba Moms!

3. Kompres Es

Selanjutnya, Moms bisa memanfaatkan kompres es sebagai salah satu cara meredakan sakit gigi akibat gigi bungsu miring. Caranya cukup mudah, yaitu:

  1. Siapkan air dingin atau es batu yang sudah dilapisi kain.
  2. Kompres selama 20 menit atau sampai es batunya habis.

Sakit bisa berkurang karena es memiliki efek anestesi alami. Membuat area yang sakit jadi mati rasa.

Cara ini mudah untuk dilakukan. Namun jangan Moms harus tetap berhati-hati dan jangan sampai tidak melapisi es batu dengan kain ya saat melakukan kompres.

4. Memanfaatkan Cuka Apel

Cara meredakan sakit gigi karena gigi bungsu miring selanjutnya, Moms bisa menggunakan cuka apel atau cuka dapur.

Cuka apel mengandung antimikrobal dan juga antibakterian. Hal tersebutlah yang menjadikan cuka apel bisa dijadikan salah satu cara meredakan sakit gigi.

Cukup dengan melarutkan 1 sendokmakan cuka apel ke dalam gelas dan kemudian lakukan berkumurlah dengan larutan itu.

5. Daun Jambu Biji

Cara meredakan sakit gigi lainnya secara alami adalah dengan menggunakan daun jambu biji. Jambu biji mengandung analgesik, antiradang dan antimikroba sehingga bisa menjadi salah satu cara meredakan sakit gigi karena berlubang.

Caranya cukup mudah, yaitu:

  1. Tumbuklah daun jambu biji secukupnya dan kemudian tambahkan air.
  2. Setelah itu rebus hingga mendidih.
  3. Diamkan hingga ramuannya dingin dan Moms bisa gunakan air tersebut untuk berkumur.

Baca Juga: Sperma Suami Miliki Motilitas Yang Rendah, Bagaimana Agar Bisa Hamil?

Waktu yang Tepat Melakukan Operasi Gigi Miring

operasi gigi bungsu
Foto: operasi gigi bungsu

Foto: Orami Photo Stock

Operasi gigi bungsu juga bisa dilakukan sebelum adanya masalah yang muncul.

Inilah pentingnya rutin memeriksakan gigi, setidaknya satu kali dalam setahun.

Bila dokter menjumpai ada potensi gigi bungsu untuk tumbuh miring, tindakan operasi bisa dilakukan untuk pencegahan infeksi.

Berikut waktu yang tepat untuk melakukan operasi gigi miring:

1. Rasa Sakit

Rasa sakit ini bisa dialami karena berbagai hal. Namun seringkali, rasa sakit muncul karena gigi bungsu ini tumbuh secara abnormal, seperti tumbuh miring ke arah pipi atau mendorong gigi depannya.

Jika hal ini dibiarkan lebih lanjut, Moms akan mengalami kesulitan untuk melakukan aktivitas sehari-hari, karena biasanya rasa sakitnya sungguh sangat mengganggu.

2. Pembusukan Pada Gigi Bungsu

Operasi gigi miring mungkin harus dilakukan bila terjadi pembusukan. Posisi gigi bungsu yang keluar horizontal dan belum erupsi sepenuhnya memiliki risiko tinggi menyebabkan kerusakan pada gigi bungsu dan juga pada gigi di depan.

Hal ini biasanya karena sisa makanan menempel pada gigi yang tumbuh abnormal tapi sulit dibersihkan baik oleh sikat gigi maupun benang gigi.

Jika dibiarkan, maka akan terjadi pembusukan dan dapat menyebabkan rasa sakit pada kedua gigi. Jika sampai gigi di depan mengalami kerusakan juga, mungkin gigi tersebut perlu diperbaiki oleh dokter gigi setelah gigi bungsu dicabut.

Baca Juga: Ajak Si Kecil Merawat Gigi! Hindari 3 Penyebab Sakit Gigi Balita yang Tidak Diduga Ini

3. Muncul Kista di Sekitar Gigi Bungsu

Kista gigi bisa menjadi sangat serius jika dibiarkan dapat menyebabkan komplikasi yang lebih parah, disertai dengan rasa sakit yang hebat serta terasa sangat tidak nyaman.

Jika terdapat kista di sekitar gigi bungsu, operasi gigi bungsu perlu dilakukan, baru setelah itu dilakukan pengangkatan kista.

4. Gusi Bengkak

Gusi yang bengkak dapat membuat kantong di antara gigi, hal ini yang membantu pertumbuhan bakteri dan terbentuknya gigi berlubang.

Jika hal ini terjadi, tentu akan menimbulkan rasa sakit yang parah dan membuat ketidaknyamanan jangka panjang karena bisa terus terjadi.

Beberapa dokter memang menyarankan untuk melakukan operasi gigi miring, karena sulitnya melakukan perawatan pada gigi bungsu.

Selain letaknya yang sangat jauh di belakang, membuat sikat gigi biasanya tidak dapat menjangkau dan membersihkan gigi tersebut secara maksimal.

Baca Juga: Anak Menelan Pasta Gigi saat Menyikat Gigi, Berbahayakah?

Jika Moms sedang mengalami proses gigi bungsu keluar dari gusi dan menyebabkan rasa sakit atau bahkan keluhan lainnya, baiknya Moms langsung memeriksakan diri kepada dokter spesialis ya.

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC2907590/
  • https://books.google.ca/books
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/188660#symptoms
  • https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/wisdom-teeth/symptoms-causes/syc-20373808

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.