Benarkah Minum Air Hangat Lebih Baik untuk Kesehatan daripada Air Dingin?
Seperti yang diketahui, tubuh kita 80% nya adalah cairan. Maka dari itu, rajin minum air putih wajib dilakukan, minimal 2 liter per hari. Tapi mungkin ada beberapa orang yang mempercayai minum air hangat lebih menyehatkan daripada minum air dingin. Sebenarnya hal itu tergantung pada kebutuhan tubuh Moms saat itu. Jadi, kenali dulu reaksi keduanya di dalam tubuh baru Moms bisa memutuskan.
Baca juga: 4 Tips Membiasakan Diri Rutin Minum Air Putih
Air dingin
Saat udara sedang terik dan Moms berada di luar ruangan yang mengeluarkan banyak keringat, tentu Moms lebih memilih minum air dingin karena lebih nikmat rasanya. Begitupun saat Mama selesai berolahraga dan banyak mengeluarkan keringat dan membakar banyak kalori. Air es bisa membantu menurunkan suhu tubuh Moms.
Menurut penelitian Columbia University, air dingin diserap lebih cepat oleh tubuh daripada air yang hangat, dan menghidrasi tubuh lebih cepat. Ada mitos yang berkembang di masyarakat bahwa air dingin bisa membuat tubuh menjadi cepat gemuk, padahal ini hanya mitos dan belum ada penelitian yang membuktikan hal ini.
Air dingin tanpa perasa apapun tetap mengandung 0 kalori. Lain halnya kalau air dingin yang dicampur dengan sirup, atau bahan lainnya yang mengandung gula dan beberapa tambahan minuman lainnya yang berkalori tinggi.
Baca juga: 4 Manfaat Minum Air Putih untuk Kesehatan Anak
Air hangat
Moms sedang mengalami gangguan pencernaan? Cobalah minum air hangat di pagi hari. Karena air hangat dapat membantu menghancurkan serta melarutkan kotoran yang perlu dibuang dalam tubuh.
Selain itu, air hangat juga bisa jadi alternatif untuk Moms yang memiliki masalah dengan gigi sensitif. Saat sedang nyeri haid, Moms juga disarankan untuk mengkonsumsi air hangat. Air hangat memberi efek menenangkan dan langsung bereaksi pada otot perut, karena cairan panas dari air hangat bisa meningkatkan aliran darah ke kulit dan membantu mengendurkan otot yang kram.
Manfaat air hangat yang lainnya juga bisa membantu melancarkan peredaran darah, sehingga proses detoksifikasi bisa lebih cepat.
Jadi sudah tahu kan Moms apa saja keutamaan mengkonsumsi air dingin ataupun air hangat? Jadi semua pilihan tergantung pada Moms.
(LMF)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.