26 Juni 2019

Pusing Karena Makanan Manis, Ketahui Penyebab dan Cara Menanganinya

Kadar gula dalam darah menjadi faktor Moms bisa alami sakit kepala

Sakit kepala bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Namun, apakah Moms pernah merasakan pusing usai mengonsumsi makanan manis?

Mengutip dari Medical News Today, mengonsumsi gula dapat memengaruhi kadar gula dalam darah, baik itu banyak atau sedikit.

Mengonsumsi gula yang terlalu banyak dapat menyebabkan kadar gula darah tinggi, atau hiperglikemia, sementara mengonsumsi gula terlalu sedikit membuat kadar gula darah rendah, atau hipoglikemia.

Mari kita simak pembahasan lebih lanjut mengenai penyebab pusing karena makanan manis, serta cara mengatasinya!

Baca Juga: Pusing Saat Bangun Tidur, Pertanda Apa?

Pusing Karena Makanan Manis

pusing karena gula.jpg
Foto: pusing karena gula.jpg (promises.com)

Orang yang terlalu banyak mengonsumsi gula, atau resisten terhadap insulin, atau menderita diabetes lebih rentan memiliki kadar gula darah tinggi. Sakit kepala karena makanan manis kemungkinan disebabkan karena sugar crash.

Gula dapat memicu perubahan hormon, terutama pada hormon epinefrin dan norepinefrin. Pergeseran hormon ini mengubah perilaku pembuluh darah di otak, dampaknya bisa memicu sakit kepala.

Tetapi, perlu diingat bahwa bukan gula itu sendiri yang menyebabkan sakit kepala, melainkan perubahan kadar gula darah yang cepat, baik karena mengonsumsi terlalu banyak gula atau justru kurang.

Perubahan kadar gula darah ini yang kemudian menyebabkan sakit kepala dan gejala lainnya.

Baca Juga: 8 Obat Sakit Kepala dari Bahan Alami

Pengobatan dan Pencegahan Pusing Karena Makanan Manis

hero penyebab sakit kepala
Foto: hero penyebab sakit kepala

Sakit kepala ringan sampai sedang biasanya dapat diobati dengan obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas, termasuk saat sakit kepala karena makanan manis. Moms mungkin juga bisa beristirahat di ruangan yang gelap selama sakit kepala.

Moms bisa juga makan makanan seimbang yang membantu mengendalikan gula darah dan mencegah perubahan kadar gula darah secara drastis.

Untuk menghindari sakit kepala karena makanan manis, konsumsi makanan kaya serat, seperti alpukat, sayuran berdaun gelap, dan kacang-kacangan.

Cara lain untuk mencegah sakit kepala karena gula meliputi:

  • Makan makanan tinggi protein, untuk membantu mengendalikan nafsu makan, dan mengurangi hasrat konsumsi gula
  • Tetap terhidrasi dengan minum air, dehidrasi juga dapat menyebabkan sakit kepala
  • Berolahraga secara teratur, aktivitas fisik dapat membantu tubuh mengendalikan kadar gula dalam darah

Sakit kepala karena makanan manis umum terjadi. Bila Moms mengalami sakit kepala secara teratur, konsultasikan ke dokter.

Penting juga mempertahankan pola makan dan kebiasaan gaya hidup yang sehat agar bisa mengurangi frekuensi sakit kepala karena gula ini.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.