Resep Chicken Pop Corn
Siapa tak suka dengan olahan ayam goreng tepung bumbu seperti ini. Enak sebagai lauk, juga menarik walaupun kita buat sendiri. Mudah dan pasti jadi rebutan moms. Selamat mencoba!
Bahan :
300 gram paha ayam fillet, potong menjadi kotak-kotak berukuran 1.5 cm x 2 cm
1 sdt bawang putih bubuk
1 sdt jahe parut
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
Minyak untuk menggoreng secukupnya
300 ml air es
Bahan Pelapis I:
150 gram tepung terigu protein sedang
1 1/2 sdm tepung sagu
3/4 sdt baking powder
3/4 sdt kaldu ayam bubuk
1/4 sdt garam
1 1/2 sdt paprika bubuk
Bahan Pelapis Ii:
150 gram tepung terigu protein sedang
1 1/2 sdm tepung sagu
3/4 sdt baking powder
3/4 sdt kaldu ayam bubuk
1/4 sdt garam
3/4 sdt merica bubuk
50 gram keju parut halus
Cara Pengolahan :
- Lumuri fillet ayam dengan bawang putih bubuk, jahe parut, garam, dan merica bubuk. Kemudian masukkan ke lemari es selama 30 menit.
- Ayak masing-masing bahan pelapis.
- Ambil sebagian fillet ayam dan gulingkan di bahan pelapis I. Aduk sambil diangkat-angkat.
- Celup ke air es. Tiriskan, lalu gulingkan lagi di bahan pelapis I. Aduk sambil diangkat-angkat. Ulangi sekali lagi bila diperlukan.
- Lakukan hal yang sama dengan bahan-bahan pelapis II.
- Goreng fillet ayam yang sudah dilapisi dengan bahan pelapis I dan II dengan minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang hingga matang.
- Sajikan dengan saus tomat atau saus sambal kesukaan anda.
Untuk 6 porsi
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.