19 Juli 2022

Ketahui Rumus Keliling Jajar Genjang ABCD dan Kumpulan Contoh Soal

Cek rumus mudahnya berikut ini!

Mengajarkan anak tentang rumus keliling jajar genjang ABCD sebenarnya tidak sulit jika mengetahui trik rumusnya.

Rumus keliling jajar genjang ABCD biasanya diajarkan pada pelajaran matematika di kelas 4 sekolah dasar.

Rumusnya sangat sederhana karena hanya perlu mengalikan panjang dengan lebarnya.

Untuk lebih jelasnya lagi, Moms bisa melihat langsung penjelasannya di bawah ini!

Baca Juga: Rumus Keliling Trapesium dan Penjelasan Lengkapnya

Mengenal Bangun Jajar Genjang dan Cirinya

Menghitung Keliling Jajar Genjang
Foto: Menghitung Keliling Jajar Genjang (www.broexcel.com)

Foto Jajar Genjang (broexcel.com)

Sebelum mengajarkan anak tentang rumus keliling jajar genjang, alangkah baiknya jika mempelajari terlebih dahulu apa itu bangun jajar genjang.

Jajar genjang atau parallelogram adalah salah satu bangun datar yang termasuk dalam poligon.

Hal ini dikarenakan jajar genjang memiliki empat buah garis lurus yang saling terhubung.

Jajar genjang bentuknya mirip dengan persegi panjang yang miring sehingga seolah sedang terbang tertiup angin.

Ciri lainnya dari jajar genjang, yaitu:

  • Memiliki sisi-sisi berlawanan yang sejajar dan kongruen satu sama lain.
  • Mempunyai simetri putar tingkat dua.
  • Tidak memiliki simetri lipat layaknya belah ketupat.
  • Tinggi jajar genjang diperoleh dari garis yang melalui salah satu titik sudut ke sisi yang lainnya.
  • Memiliki dua sisi diagonal yang saling berpotongan di tengah-tengahnya.
  • Memiliki dua pasang sudut tumpul dan dua pasang sudut lancip.
  • Salah satu sudut lancipnya jika dijumlahkan dengan sudut tumpul akan menghasilkan sudut 180 derajat.
  • Sudut yang saling berhadapan memiliki besar yang sama.

Rumus Keliling Jajar Genjang

Rumus Jajar Genjang
Foto: Rumus Jajar Genjang (cilacapklik.com)

Foto Rumus Jajar Genjang (cilacapklik.com)

Untuk menghitung rumus keliling jajar genjang ABCD ini sebenarnya sangat sederhana karena hanya tinggal menambahkan semua sisi-sisi yang ada pada bangun ini.

Rumus dasar dari keliling jajar genjang adalah:

Keliling = (2 x alas) + (2 x sisi miring) atau 2 x (alas + sisi miring)

Baca Juga: Rumus Keliling Segitiga Sembarang dan Kumpulan Soalnya

Rumus Keliling Jajar Genjang ABCD

Bentuk Jajar Genjang
Foto: Bentuk Jajar Genjang (kompas.com)

Foto Bentuk Jajar Genjang (kompas.com)

Jajar genjang ada yang dinamakan dengan nama jajar genjang ABCD dan ada yang disebut nama jajar genjang PQRS.

Keduanya ini sering muncul pada soal matematika dan bisa membuat anak kebingungan dalam menjawab soal.

Baik itu jajar genjang ABCD maupun jajar genjang PQRS, keduanya sama-sama merupakan jajar genjang.

Penamaan ABCD dan PQRS hanya sebagai sebutan untuk membedakan dua bangun jajar genjang.

Jika membandingkan bagian sisinya, untuk sisi A=sisi P, sisi B=sisi Q, sisi C=sisi R, dan sisi D=sisi S.

Sedangkan untuk perbandingan sudutnya, sudut AB=PQ, sudut BC=QR, sudut CD=RS, dan sudut AD=PS.

Selain penamaan jajar genjang ABCD dan jajar genjang PQRS, ada juga penamaan jajar genjang TUVW, EFGH, dan lain sebagainya.

Tentu saja untuk rumus keliling jajar genjang ABCD ini sama dengan rumus keliling jajar genjang pada umumnya, yakni 2 x (panjang + lebar).

Baca Juga: Rumus Volume Balok dan Tips Cepat Belajar Matematika

Kumpulan Contoh Soal

Jajar Genjang
Foto: Jajar Genjang (grid.id)

Foto Jajar Genjang (grid.id)

Dalam pelajaran matematika, sering berlatih mengerjakan soal bisa mengasah kecerdasan anak.

Hal ini dikerenakan soal matematika yang diberikan pasti berbeda-beda.

Jadi, anak bisa mengetahui dan memahami dengan baik cara menggunakan rumus keliling jajar genjang ABCD dari mengerjakan soal-soal yang berbeda tersebut.

Di bawah ini, ada beberapa kumpulan soal jajar genjang yang bisa diajarkan kepada anak, yaitu:

Contoh soal 1:

Sebuah jajar genjang memiliki alas 10 cm dan sisi miring 6 cm.

Berapa keliling dari jajar genjang tersebut?

Jawaban:

Keliling = 2 x (alas + sisi miring)

Keliling = 2 x (10 cm + 6 cm)

Keliling = 2 x (16 cm)

Jadi keliling dari jajar genjang tersebut adalah 32 cm.

Moms juga bisa menghitungnya seperti ini:

Keliling = (2 x alas) + (2 x sisi miring)

Keliling = (2 x 10 cm) + (2 x 6 cm)

Keliling = 20 cm + 12 cm

Maka hasil yang didapat dari keliling jajar genjang adalah 32 cm.

Baca Juga: Ketahui Rumus Volume Kerucut dan Kumpulan Contoh Soalnya

Contoh soal 2:

Diketahu jajar genjang ABCD memiliki alas AB 20 cm dan sisi miring CD 18 cm.

Berapa keliling dari jajar genjang ABCD?

Jawaban:

Keliling = 2 x (alas AB + sisi miring CD)

Keliling = 2 x (20 cm + 18 cm)

Keliling = 2 x 38 cm

Jadi, hasil keliling yang diketahui adalah 76 cm.

Rumus Keliling Jajar Genjang Jika Diketahui Luasnya

Jajar Genjang
Foto: Jajar Genjang (kompas.com)

Foto Jajar Genjang (kompas.com)

Rumus keliling jajar genjang ABCD bisa dengan mudah dikerjakan jika sudah mengetahui panjang dan lebarnya.

Namun, bagaimana jika hanya luasnya saja yang diketahui?

Ada banyak rumus keliling jajar genjang yang bisa digunakan ketika hanya mengetahui luasnya saja.

Biasanya selain luas jajar genjang akan diberikan panjang alas dan tinggi.

Berikut cara untuk mencari keliling jajar genjang!

Baca Juga: Rumus Luas Belah Ketupat dan Variasi Contoh Soalnya, Mudah!

Contoh soal:

Sebuah jajar genjang memiliki luas 100 cm dengan tinggi 10 cm dan sisi miring 5 cm.

Berapa keliling jajar genjang?

Jawaban:

Pertama-tama, cari panjang alas terlebih dahulu dengan menggunakan rumus berikut:

Panjang alas = luas : tinggi

Panjang alas = 100 cm : 10 cm

Maka, didapatkan hasil panjang alas yakni 10 cm.

Setelah diketahui panjang alasnya, tinggal menggunakan rumus keliling jajar genjang seperti biasa, yakni:

Keliling = 2 x (panjang alas + sisi miring)

Keliling = 2 x (10 cm + 5 cm)

Keliling = 2 x 15 cm

Jadi, hasil keliling jajar genjang yang didapatkan adalah 30 cm.

Begitulah informasi mengenai rumus keliling jajar genjang ABCD beserta dengan kumpulan soal-soalnya yang bisa diajarkan kepada anak.

Semoga informasi di atas bisa berguna, ya!

  • https://katadata.co.id/safrezi/berita/618396732b896/rumus-luas-dan-keliling-jajar-genjang-beserta-contoh-soalnya#
  • https://www.zenius.net/blog/rumus-jajar-genjang-luas-dan-keliling
  • https://nilaimutlak.id/bangun-datar/jajar-genjang/rumus-keliling-jajar-genjang/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.