Bacaan Selawat Jibril serta Keutamaannya, Dibukakan Pintu Rezeki oleh Allah!
Ada banyak jenis bacaan selawat, salah satunya selawat Jibril.
Membaca selawat merupakan salah satu amalan yang dapat dilakukan umat muslim untuk memperbanyak pahala, berkah, dan kebaikan.
Yuk cari tahu bacaan selawat Jibril dan keutamaannya.
Baca Juga: Indah dan Penuh Makna, Ini 7 Nama Anak Perempuan Islam Menurut Alquran
Anjuran Berselawat bagi Umat Muslim
Selawat ini menjadi bacaan untuk memohon doa agar dilimpahkan rahmat dan kasih sayang kepada Nabi Muhammad SAW.
Selawat yang dibacakan untuk Nabi Muhammad SAW diyakini dapat kembali kepada Moms dan Dads yang mengamalkannya. Selawat turut menjadi amalan yang disukai Allah SWT.
Tidak hanya dipanjatkan oleh umat Islam, namun juga akan dipanjatkan oleh Allah sendiri dan malaikat-malaikatNya. Hal ini tertuang dalam dalam surat Al-Ahzab ayat 56 dan Allah berfirman:
اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا
"Innallāha wa malā`ikatahụ yuṣallụna 'alan-nabiyy, yā ayyuhallażīna āmanụ ṣallụ 'alaihi wa sallimụ taslīmā."
Artinya: "Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya berselawat untuk Nabi.
Wahai orang-orang yang beriman! Berselawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya."
Baca Juga: 7+ Cara dan Doa Agar Suami Setia Menurut Islam, Sudah Moms Amalkan?
Bacaan Selawat Jibril
Selawat Jibril merupakan adalah selawat nabi yang bacaannya pendek.
Alasan dinamakan sebagai selawat Jibril karna disebut begitu karena yang pertama melafalkan selawat ini adalah malaikat Jibril.
Malaikat Jibril mengajarkan bacaan ini kepada Nabi Muhammad SAW.
Selain itu, dilansir dari NU Online, selawat Jibril pertama kali diucapkan oleh Malaikat Jibril kepada Nabi Adam AS sebagai mahar untuk menikahi Siti Hawa.
Selawat Jibril merupakan salah satu jenis selawat yang paling sering diamalkan oleh para muslim yang beriman karena singkat dan penuh makna.
Moms bisa membaca selawat Jibril disela-sela aktivitas sebanyak 1000 kali dalam sehari.
Rasulullah SAW mengatakan, “Barang siapa yang berselawat kepadaku sebanyak satu kali, maka Allah dan malaikat akan membaca selawat juga kepadanya sebagaimana banyaknya selawatnya kepadaku,” (HR. Muslim No. 408).
Moms dan Dads dapat membaca selawat Jibril berikut ini:
صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد
"Shalallaahu ‘ala Muhammad"
Artinya: "Semoga Allah memberikan rahmat-Nya kepada Nabi Muhammad SAW."
Kapan Dianjurkan Membaca Selawat Jibril?
Para ulama meyakini bahwa sebaiknya mengamalkan selawat Jibril 1.000 kali setelah menjalankan salat Magrib.
Tidak hanya itu, bacaan ini dapat dibaca sebanyak 3.333 kali, 7.000 kali, hingga 10.000 kali.
Dianjurkan untuk mengamalkan selawat Jibril sebanyak-banyaknya karena niscaya Allah SWT akan melimpahkan banyak manfaat serta kebaikan bagi mereka yang melantunkannya.
Bacaan Doa Memohon Rezeki Setelah Melantunkan Selawat Jibril
Selesai mengamalkan selawat Jibril, sebaiknya dilanjutkan dengan membaca doa untuk memohon rezeki yang berbunyi sebagai berikut:
"Bismillahirrahmanirrahim. Allahumma a’thinii tsawaaba shollallahu ‘alaa Muhammad an tarzuqonii syai’an asta ‘iinu bihi ‘alath-thoo ‘ah subhaana robbika robbil ‘izzati ‘ammaa yashifuun wasalaamun ‘alal mursaliin walhamdulillahi robbil ‘aalamiin."
Artinya: “Dengan nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.
Ya Allah, datangkanlah padaku pahala Sholallahu ‘Alaa Muhammad, berilah rezeki padaku, sesuatu yang dapat menolongku untuk taat.
Maha suci Tuhanmu, Tuhan yang Maha Mulia dari apa yang mereka sifatkan dan salam sejahtera untuk para Rasul dan segala puji kepada Allah Tuhan semesta alam.”
Baca Juga: Kirim Doa untuk Orang Meninggal dalam Agama Islam dan Kristen
Keutamaan Membaca Selawat Jibril
Meski bacaannya pendek, namun melantunkan selawat Jibril memiliki manfaat berikut ini jika diamalkan secara rutin
Berikut ini beberapa manfaat dari selawat Jibril, jika diamalkan secara rutin.
1. Membuka 70 Pintu Rahmat
Imam Sya'roni yang merupakan ahli sufi mengatakan bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda:
“Barang siapa membaca selawat Jibril, maka ia telah membuka 70 pintu rahmat untuk dirinya, dan Allah akan menitipkan cinta-Nya pada hati manusia sehingga mereka tidak akan marah kepadanya.
Kecuali orang yang menyimpan kemunafikan dalam hatinya," (HR Imam Sya’roni).
2. Dapat Melihat Nabi Muhammad SAW Dalam Mimpi
Masih dilansir dari NU Online, menurut riwayat As-Sakhari yang merupakan seorang dari laki-laki Syiria datang kepada Nabi Muhammad SAW.
Ia membawa ayahnya yang telah renta dan buta akan tetapi ingin melihat Rasulullah. Ia pun disarankan untuk membaca selawat Jibril.
Kemudian, dengan kuasa Allah SWT, seseorang yang tua dan renta dapat melihat Nabi Muhammad di dalam mimpinya, bahkan bisa meriwayatkan hadis dari beliau.
Baca Juga: 8 Golongan Mustahik Zakat atau Orang yang Berhak Menerima Zakat Beserta Pengertiannya
3. Membuka Pintu Rezeki
Moms dan Dads juga bisa mengamalkan usaha maksimal, dibarengi salat Duha setiap pagi, dan membaca selawat Jibril guna mendapat kemudahan serta kelancaran dalam dibukakan pintu rezeki.
Masih dilansir dari NU Online, menurut Syekh Nawawi al Bantani, tiga hal yang menjadi sebab luasnya rezeki adalah memperbanyak salat, selawat, dan istigfar.
Rutin mengamalkan selawat Jibril juga bisa menjadi salah satu usaha yang dilakukan untuk mendapatkan rezeki.
Hal ini bisa dilihat dari firman Allah SWT dalam Surat At Thaha ayat 132:
وَأْمُرْ أَهْلَكَ بِالصَّلاةِ وَاصْطَبِرْ عَلَيْهَا لا نَسْأَلُكَ رِزْقًا نَحْنُ نَرْزُقُكَ وَالْعَاقِبَةُ لِلتَّقْوَىـ
"Wa`mur ahlaka biṣ-ṣalāti waṣṭabir 'alaihā, lā nas`aluka rizqā, naḥnu narzuquk, wal-'āqibatu lit-taqwā."
Artinya: “Dan perintahkanlah keluargamu mendirikan salat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya.
Kami tidak meminta rezeki kepadamu, kamilah yang memberi rezeki kepadamu. dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang yang bertakwa.”
Perlu dipahami juga bahwa rezeki yang didapat bisa berupa kenikmatan duniawi, seperti kesehatan, harta, kecukupan hidup, maupun kenikmatan batin.
4. Memperoleh Kebaikan dan Dihapus dari Segala Keburukan
Salah satu manfaat membaca selawat Jibril adalah diyakini selalu mendapatkan kebaikan, dihapuskan dari segala keburukan, dan diangkat derajatnya.
Rasulullah SAW bersabda, “Barang siapa berselawat kepadaku satu kali, niscaya Allah akan berselawat kepadanya sebanyak sepuluh kali, menghapuskan sepuluh kejelekan darinya, dan mengangkat derajatnya,” (HR An Nasa’i).
Itu dia bacaan selawat Jibril dan manfaat yang bisa didapat. Semoga meningkatkan takwa dan mendapatkan pahala ibadah di dunia dan akhirat.
- https://lampung.nu.or.id/syiar/4-keutamaan-membaca-shalawat-jibril-zOKU2#
- https://nawacita.co/index.php/2022/04/09/bacaan-sholawat-jibril-manfaat-serta-artinya/
- https://shafta.sch.id/perbanyak-sholawat-di-hari-jumat/#
- https://uninus.ac.id/perhatikan-10-keutamaan-membaca-shalawat-nabi/
- https://rumaysho.com/14784-satu-shalawat-dibalas-sepuluh.html
- https://islam.nu.or.id/ubudiyah/sebagian-ikhtiar-memperluas-rezeki-shalat-shalawat-istighfar-s9FVO
- https://tafsirweb.com/5374-surat-thaha-ayat-132.html
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.