04 Juni 2016

Video Resep : Yummy Peanut Butter Oreo Cake tanpa Dipanggang

Tonton sampai habis untuk mendapatkan cake ala pastry chef

Bahan

300 gr oreo

150 gr mentega tawar cair

100 gr peanut butter cups atau bisa diganti dengan biskuit isi krim

50 gr kacang, cincang kasar

150 gr peanut butter

400 gr dark cooking chocolate

150 ml krim kental


Cara Membuat

Haluskan oreo dalam food processor sampai halus. Tuang mentega cair, lalu aduk rata.

Tuang adonan ke loyang berukuran 30 cm. Tekan-tekan dengan tangan sampai adonan merata.

Taruh di lemari es selama 20 menit hingga padat.

Selama menunggu adonan padat, siapkan ganache dengan mencampurkan dark chocolate dengan krim kental di wadah khusus microwave, lalu masukkan dalam microwave selama 20 detik. Aduk rata.

Oleskan peanut butter secara merata pada adonan kue yang telah padat, lalu tumpuk dengan ganache. Tarus potongan biskuit di atas ganache, lalu taburi dengan kacang cincang.

Langkah terakhir, taruh adonan ini di lemari es selama 4 jam. Untuk mendapatkan rasa yang lebih, Anda bisa menaruhnya semalaman,

Selamat menikmati!

Sumber: Tastemade

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.