06 Maret 2018

5 Cara Agar Anak Tidak Mudah Takut

Mama bisa membantu si kecil jadi lebih berani

Rasa takut wajar dialami oleh anak-anak. Misalnya takut tidur sendiri, takut saat di depan umum, takut di hari pertama sekolah, dan lainnya. Moms dapat mengatasi rasa takut tersebut sejak kecil. Berikut ada lima cara mengajarkan anak agar tidak mudah takut:

1. Perlahan-lahan

Ajak mereka menghadapi hal yang ditakuti secara perlahan-lahan. Misalnya, takut tidur sendiri. Jangan langsung meninggalkan mereka sendirian dalam keadaan kamar gelap. Pasang lampu tidur yang makin lama makin redup. Begitu juga dengan durasi Moms saat menemani mereka hingga bisa tertidur. Misalnya, yang awalnya setengah jam besoknya menurun hingga akhirnya dia terbiasa sendiri.

2. Beri pengertian

Tanyakan kepada anak apa yang membuat mereka takut. Misalnya, mereka mendengar cerita menyeramkan dari teman-teman. Dengan mengetahui alasan tersebut, Moms dapat memberikan penjelasan yang masuk akal. Jika alasannya adalah cerita menyeramkan, Moms dapat menjelaskan kalau cerita tersebut tidak benar dan menggantinya dengan cerita-cerita menyenangkan.

3. Hindari tontonan

Ada kalanya tontonan membuat anak-anak semakin takut. Karena itu, dampingi anak saat menonton sehingga Moms dapat menyortir tontonan mereka dan menghalangi mereka dari tontonan yang dapat membuat mereka jadi semakin ketakutan.

4. Reward

Memberikan reward juga dapat Moms lakukan. Misalnya, si kecil boleh membeli mainan incarannya jika dia berhasil tidur sendiri selama satu minggu. Dengan begitu, si kecil jadi termotivasi untuk mengalahkan ketakutan mereka.

5. Respon positif

Ketika anak merasa takut, sebagai orangtua, sebaiknya Moms tidak memberikan respon dengan ketakutan yang sama. Melainkan, beri respon positif yang bertentangan dengan ketakutan tersebut. Selain itu, introspeksi diri Moms. Siapa tahu ketakutan yang dirasakan anak berawal dari sikap Moms yang menunjukkan ketakutan yang sama.

(HIKMAH)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.