28 Agustus 2019

6 Jenis Ikan yang Aman Dikonsumsi oleh Balita

Apa saja jenis ikan yang boleh dimakan si kecil?

Daging ikan terkenal dengan khasiatnya yang luar biasa, dimana banyak vitamin dan mineral esensial yang baik untuk perkembangan otak, kesehatan tubuh serta meningkatkan performa organ tubuh balita. Sayangnya, meskipun sudah terlihat jelas manfaat dari konsumsi ikan, masih banyak bagi orang tua yang ragu memberikan ikan untuk balita.

Alasan dari ketakutan ini mungkin berasal dari rumor yang mengatakan bahwa ikan mengandung bahan berbahaya seperti merkuri yang dapat merusak otak dan mengancam kesehatan. Padahal, selama Moms memberikan jenis yang tepat, ikan aman kok untuk dikonsumsi oleh balita. Nah, jenis ikan apa saja, ya, yang aman untuk balita?

Ikan Salmon

ikan salmon
Foto: ikan salmon

Sumber foto: wildalaskasalmonandseafood.com

Moms pasti sudah sering mendengar manfaat salmon bagi tumbuh kembang anak, kan? Ya, ikan salmon memang banyak sekali mengandung lemak omega-3 yang dapat meningkatkan fungsi kognitif pada balita.

Lemak omega-3 ini merupakan komponen penting yang dibutuhkan oleh tubuh dan membran sel otak, sehinga balita menjadi lebih mudah mencerna informasi. Jadi tidak salah kalau ikan salmon termasuk makanan yang yang cocok untuk perkembangan otak balita.

Baca juga: Resep Bubur Ikan Salmon untuk Keluarga

Ikan Trout

ikan trout
Foto: ikan trout

Sumber foto: wallpaperup.com

Trout memang jarang ditemukan di pasar Indonesia, namun ikan ini sudah cukup terkenal dengan manfaatnya yang sangat baik untuk balita. Ikan ini memiliki kandungan vitamin B tinggi yang baik untuk kesehatan dan perkembangan tubuh si kecil.

Kombinasi kadar protein tinggi dan teksturnya yang lembut juga membuat ikan untuk balita ini lebih mudah diolah dalam berbagai jenis masakan dan ringan untuk dicerna oleh perut balita.

Ikan Bilis (Anchovy)

ikan bilis
Foto: ikan bilis

Sumber foto: fthmb.tqn.com

Meski berukuran kecil, kandungan dan manfaat dari ikan bilis tak main-main, lho! Ikan bilis ternyata kaya akan kandungan mineral yang tinggi, seperti zinc dan zat besi yang dapat membantu membentuk jantung kuat. Selain itu, kandungan protein yang seimbang dan lemak yang rendah membuatnya cocok menjadi salah satu sumber gizi balita.

Ikan Herring

ikan herring
Foto: ikan herring

Sumber foto: britishlarder.co.uk

Ikan yang mirip dengan bandeng ini kaya akan minyak alami yang mengandung banyak vitamin A dan D. Vitamin A berfungsi untuk membuat kulit lebih kencang dan bersinar, sedangkan vitamin D penting sekali untuk membuat tulang balita semakin kuat. Hebatnya lagi, bila Moms mulai mengkonsumsi ikan herring saat hamil, janin pada perut pun akan turut mendapatkan manfaatnya!

Ikan Sarden

ikan sarden
Foto: ikan sarden

Sumber foto: static01.nyt.com

Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan ikan sarden. Ikan yang biasa dijual dalam kemasan kaleng ini diam-diam banyak mengandung minyak esensial yang dapat membantu perkembangan otak dan menguatkan memori, layaknya ikan salmon. Kandungan kalsiumnya juga dapat membuat tulang si kecil menjadi lebih kuat, sekaligus membuat jantungnya jadi lebih sehat.

Ikan Lele

ikan lele
Foto: ikan lele

Sumber foto: cdn2.tmbi.com

Siapa yang tak kenal dengan ikan lele? Ikan berkumis panjang ini ternyata memiliki kandungan vitamin A yang sangat tinggi. Daging ikan lele juga mengandung poli asam lemak tidak jenuh (PUFA) yang terbentuk dari omega-3 dan omega-6. Kandungan lemak pada ikan lele pun lebih rendah daripada daging ayam atau daging sapi, sehingga aman untuk dikonsumsi oleh balita.

Ini yang perlu diingat, saat membeli ikan untuk balita, perhatikan kebersihan dan kadar kesegaran ikan ya, Moms! Beli di tempat terpercaya dan bersihkan secara menyeluruh, baru diolah sesuai dengan selera si kecil agar ia lebih lahap makan. Jadi penasaran deh, Hidangan ikan apa sih yang jadi favorit balita kesayangan Moms?

(WA)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.