26 Oktober 2017

9 Diet Sehat untuk Merencanakan Kehamilan

Lakukan diet untuk cepat hamil sekarang juga!

Sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa perubahan spesifik pada diet sehat dapat memperbaiki kesuburan, mencegah keguguran berulang dan mendukung dalam merencanakan kehamilan sehat.

Baca juga: Makanan Sehat Ini Mampu Meningkatkan Kesuburan

Apa Itu Diet Kesuburan?

Diet kesuburan alami adalah pola makan yang mendukung tubuh Mama dalam usaha memperbaiki reproduksinya. Ini termasuk makanan yang padat nutrisi khusus yang dibutuhkan untuk fungsi hormonal, produksi dan keseimbangan, perkembangan janin, kesehatan sel telur, kesehatan sperma, kesehatan darah, dan banyak lagi.

Diet sehat untuk cepat hamil ini dirancang untuk membantu tubuh Mama menyeimbangkan masalah kesuburan yang mungkin ada, meningkatkan cadangan nutrisi dan mendukung perkembangan bayi yang sehat.

Makanan untuk Diet Kesuburan

Berikut adalah beberapa perubahan diet sehat untuk membantu merencanakan kehamilan sehat.

1. Karbohidrat kompleks

Makanlah karbohidrat yang lebih kompleks dan batasi makanan olahan. Karbohidrat sehat yang mengandung serat, seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan dan biji-bijian dicerna perlahan dan memiliki efek bertahap pada gula darah dan insulin.

2. Lemak tak jenuh

Hindari semua lemak trans dan konsumsi lebih banyak lemak tak jenuh yang sehat. Lemak trans terutama ditemukan pada makanan panggang dan makanan ringan yang dijual bebas, produk hewani, kentang goreng dan margarin yang meningkatkan resistensi insulin. Kadar insulin yang tinggi menyebabkan banyak gangguan metabolik yang memengaruhi ovulasi.

3. Susu murni

Konsumsilah satu atau dua porsi sehari susu murni atau olahan susu berlemak lainnya, seperti yogurt, dan susu rendah lemak dan non-lemak. Menurut Walter Willett, MD, seorang profesor nutrisi dan epidemiologi di Harvard School of Public Health dan salah satu penulis penelitian tersebut menyatakan bahwa produk susu lemak tinggi dalam diet sehat, semakin kecil kemungkinan wanita mengalami masalah dalam kehamilan. Selain itu, ada banyak alternatif susu yang sehat seperti susu almond segar atau susu rami.

4. Sayuran dan buah organik

Produk konvensional yang mengandung herbisida dan pestisida berbahaya telah terbukti berdampak negatif pada kesuburan pria dan wanita. Studi juga menunjukkan sayuran dan buah organik memiliki nilai gizi lebih.

5. Ikan perairan dingin

Ikan memberikan asam lemak esensial (omega 3) yang penting untuk diet kesuburan. Asam lemak ini membantu produksi hormon, mengurangi peradangan, dan membantu mengatur siklus haid. Ikan juga merupakan sumber protein dan vitamin A.

6. Daging organik

Daging organik merupakan sumber asam lemak esensial, rendah lemak jenuh, dan merupakan sumber protein yang hebat.

7. Biji-bijian utuh

Biji-bijian utuh dipenuhi dengan serat, vitamin penting, dan sifat pendukung kekebalan tubuh. Serat sangat penting untuk membantu tubuh menyingkirkan kelebihan hormon dan membantu menjaga keseimbangan gula darah. Perbanyak konsumsi roti gandum, beras merah atau hitam, pasta gandum, dan quinoa.

8. Serat tinggi

Serat membantu mengatur kadar gula darah yang membantu mengurangi masalah kesuburan seperti PCOS, masalah imunologi, dan meningkatkan keseimbangan hormonal yang sehat. Beberapa contoh makanan berserat tinggi adalah buah-buahan, sayuran, sayuran berdaun gelap, dan kacang-kacangan.

Baca juga: Makanan Sehat Kaya Omega 3 Untuk Ibu Hamil

Sudahkah Mama mencoba diet sehat?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.