06 March 2019

Bolehkah Melungsurkan Baju Kakak Pada Adik?

Pastikan bajunya masih layak pakai

Terkadang, baju Si Kecil yang masih sangat bagus membuat Moms sayang untuk membuang atau memberikannya pada orang lain.

Baju Si Kecil yang masih layak pakai memang sebaiknya tak dibuang dan disimpan untuk adiknya kelak. Terlebih bila adik kecilnya memiliki jenis kelamin yang sama dengan sang kakak, tentu barang-barang khususnya pakaian ini akan sangat terpakai. Hitung-hitung untuk menghemat pengeluaran bukan?

Namun, apakah sebenarnya bolehkah melungsurkan pakaian kakak pada adik? Bagaimana caranya menyimpannya agar tetap aman?

Melungsurkan Baju Kakak untuk Adik

shutterstock 432182875
Foto: shutterstock 432182875

Merupakan hal yang wajar saja bila Moms ingin menyimpan baju Si Kecil untuk dilungsurkan pada adiknya kelak. Cara tersebut boleh dibilang cara yang tepat untuk menekan pengeluaran.

Namun, tentunya baju yang dilungsurkan juga harus yang masih sangat layak pakai. Bahkan warnanya pun harus belum pudar dan masih indah dilihat.

Memberikan baju yang sudak tak begitu layak dipakai hanya akan menimbulkan kecemburuan pada adik dan bertanya-tanya mengapa ia hanya mendapatkan pakaian bekas sang kakak.

Baca Juga: Wajib Tahu! Beda Jenis Baju Anak, Beda Pula Cara Pilihnya

Untuk pakaian dan mainan, mungkin sah saja untuk dilungsurkan. Tapi sebaiknya tidak mewariskan sepatu ya, Moms. Mengapa demikian? Karena bentuk sepatu pada umumnya akan mengikuti bentuk kaki pemakainya, oleh karena itu bila sang adik mendapatkan sepatu bekas kakak tentunya tak akan nyaman untuk mereka gunakan bukan?

Dengan kata lain, jangan melakukan segala cara untuk menghemat pengeluaran. Siap dengan buah hati yang baru tentunya juga harus siap dengan segala hal termasuk pengeluaran yang lebih.

Baca Juga: 5 Cara Cerdik Menyiasati Pengeluaran untuk Belanja Baju Si Kecil

Cara Menyimpan Baju Bayi Agar Awet

shutterstock 397828960
Foto: shutterstock 397828960

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa melungsurkan pakaian tentu harus yang kondisinya masih sangat baik. Biasanya, Moms sudah akan melirik-lirik baju mana yang kiranya akan dilungsurkan pada sang adik, untuk itu biasanya Moms akan menyimpannya dengan rapi agar awet.

Menyimpanya tak bisa sembarangan lho Moms, ada trik yang sebaiknya dilakukan sebelum menempatkan mereka di lemari.

Pertama adalah dengan mencucinya dengan bersih serta memberikan pewangi pakaian. Kebersihan sangat diperlukan untuk meminimalisir potensi berkembangnya kuman-kuman selama baju disimpan di lemari. Sedangkan pewangi juga akan sangat berguna untuk menghindari pakaian bau apek.

Berikutnya setelah pakaian dicuci dengan bersih serta diberi pewangi. Jemurlah dibawah sinar matahari hingga benar-benar kering.

Baca Juga: Bisa Dipakai Setelah Melahirkan, 1 dari 5 Tips Cerdas Membeli Baju Hamil

Kemudian, agar tak kusut sewaktu disimpan di lemari, maka setrikalah terlebih dahulu. Jangan setrika dengan suhu yang terlalu panas karena akan merusaknya. Jangan lupa pula untuk kembali menggunakan pengharum pakaian saat menyetrika baju tersebut.

Terakhir, waktunya menyimpan baju di dalam lemari. Menyimpannya juga tak bisa asal saja, sebaiknya lapisi dengan plastik serta alasi lemari dengan kertas.

Melapisi baju bayi dengan plastik akan membantu pakaian untuk terhindar dari jamu dan rayap. Selain itu, warna dari pakaian tersebut juga akan terjaga dan tak mudah pudar lho, Moms.

(MDP)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.