13 September 2018

Tanpa Obat, Ini 7 Cara Alami Meredakan Sinus Saat Hamil

Cara alami ini bisa meringankan dampak dari infeksi sinus

Moms mengalami sinus pressure, hidung tersumbat, dan radang tenggorokan? Moms mungkin sedang mengalami infeksi sinus.

Infeksi sinus dapat disembuhkan dengan mengonsumsi beberapa obat. Namun, bagaimana jika Moms sedang hamil?

Ketika mengalami infeksi sinus saat hamil, Moms mungkin ingin segera menyembuhkannya. Namun, ternyata tidak semua obat untuk infeksi sinus aman saat dikonsumsi ibu hamil.

Dikutip dari Americanpregnancy.org, Moms bisa menggunakan cara-cara alternatif untuk meredakan dampak dari infeksi sinus tersebut. Beberapa cara alami terbukti efektif untuk meredakan dampak dari infeksi sinus dan membantu Moms untuk sembuh.

Apa saja cara alami yang bisa Moms lakukan untuk meredakan dampak sinus saat hamil? Cari tahu yuk!

Minum Cairan

sinus hamil (7)
Foto: sinus hamil (7)

Minum cukup air jadi hal yang harus Moms lakukan. Baik itu air putih, kaldu, atau jus, yang penting mengandung banyak cairan. Cukup cairan sangat penting untuk membantu Moms melawan infeksi sinus dan membersihkan hidung tersumbat.

Pakai Nose Spray

sinus hamil (6)
Foto: sinus hamil (6)

Gunakan saline nose spray atau saling nose drop yang bisa Moms beli di apotek. Moms juga bisa membuat sendiri cairan saline dengan mencampurkan satu gelas air, 1/2 sdt garam, dan sejumput baking soda.

Pakai Humidifier

sinus hamil (5)
Foto: sinus hamil (5)

Gunakan humidifier pada malam hari saat tidur. Humidifier akan membantu membuat hidung lebih lega.

Moms juga bisa mengganti humidifier dengan menghirup uap dari panci berisi air panas yang baru diangkat dari kompor.

Tutup kepala Moms dengan handuk dan hirup uapnya. Ini akan membantu hidung terasa lebih lega sekaligus mencairkan lendir di area dada.

Baca Juga: 4 Tips Mencegah Flu Saat Hamil

Tinggikan Kepala Saat Tidur

sinus hamil (4)
Foto: sinus hamil (4)

Tinggikan kepala dengan tidur di atas tumpukan beberapa bantal. Hal itu bisa membuat Moms lebih mudah bernapas. Menggunakan nasal strip juga akan membantu hidung terbuka lebih lebar.

Kumur Air Garam

sinus hamil (3)
Foto: sinus hamil (3)

Jika Moms mengalami radang tenggorokan, berkumurlah dengan air garam, minum minuman hangat, atau menghisap es. Campuran madu dan lemon juga bisa melegakan radang tenggorokan.

Tidur Cukup

sinus hamil (2)
Foto: sinus hamil (2)

Tidur yang cukup adalah kunci agar sistem imun tubuh tetap baik dan mampu menghalau infeksi yang terjadi. Kelelahan karena kurang tidur akan membuat Moms lebih rentan terserang infeksi dan lebih sulit sembuh.

Baca Juga: Kenapa Ibu Hamil Tidak Boleh Tidur Telentang

Makan dengan Porsi Sedikit

sinus hamil (1)
Foto: sinus hamil (1)

Saat hamil, kehilangan nafsu makan adalah hal wajar. Namun, jika Moms sedang dalam kondisi tidak baik, makan harus jadi prioritas utama.

Moms bisa makan dengan porsi sedikit tapi dengan frekuensi yang lebih banyak. Pastikan juga memasukkan menu buah dan sayur. Sup juga bisa membantu melegakan hidung dan tenggorokan.

Itulah tujuh hal yang bisa Moms lakukan untuk meredakan dampak infeksi sinus secara alami saat hamil. Selamat mencoba!

(AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.