Obat Diapet, Bagaimana Dosis Tepat untuk Si Kecil dan Moms?
Diapet menjadi salah satu solusi obat untuk mengatasi diare atau sulit mengontrol frekuensi buang air besar.
Penyebab diare bisa bervariasi, mulai dari infeksi bakteri, gangguan pencernaan, sampai karena penyakit tertentu.
Sering dipakai untuk obat orang dewasa, bolehkah ini dikonsumsi anak-anak?
Yuk, cari tahu bersama aturan pakai Diapet, ya!
Manfaat Obat Diapet
Foto: kalcare.com
Diapet adalah produk herbal yang bermanfaat untuk mengobati diare pada orang dewasa.
Ini pun kegunaannya untuk mengurangi frekuensi buang air besar terlalu sering.
Khasiat obat Diapet ini bisa meredakan sakit perut dan mulas akibat diare, serta memadatkan feses yang cair.
Obat herbal ini mengandung sejumlah herbal yang aman dikonsumsi, ini meliputi:
- Daun mojokeling
- Kulit buah delima
- Daun jambu biji
- Kunyit
Kombinasi herbal-herbal tersebut diyakini menghentikan diare dan memadatkan feses ketika buang air besar.
Secara umum, obat Diapet hadir dalam berbagai jenis.
Yang terjual di pasaran, ini meliputi Diapet, Diapet Anak dan Diapet NR.
Obat ini tersedia dalam 2 bentuk, yaitu kapsul dan sirup untuk anak-anak.
Baca Juga: Gejala, Penyebab serta Cara Mengatasi Bayi Kembung dan Mencret
Jenis-Jenis Obat Diapet
Disinggung sebelumnya, obat untuk menghentikan menceret ini tersedia dalam berbagai jenis.
Berikut adalah penjelasan detail di setiap produknya, di antaranya:
1. Diapet
Diapet ini sering dijumpai dan terpopuler di pasaran.
Obat herbal ini diperuntukkan khusus dikonsumsi untuk orang dewasa, bukan anak-anak.
Di setiap kapsulnya, mengandung berbagai zat aktif herbal yang meliputi:
- Daun jambu biji 240 mg
- Rimpang kunyit 204 mg
- Buah mojokeling 84 mg
- Kulit buah delima 72 mg
Diapet ini berbentuk tablet ataupun kapsul yang dikonsumsi dalam sekali minum tanpa dihancurkan.
Segera minum air putih banyak apabila mengonsumsi obat jenis ini.
2. Diapet Anak
Foto: kalcare.com
Diformulasikan khusus untuk anak, Diapet herbal ini aman dikonsumsi untuk usia 5 tahun ke atas.
Manfaat obat ini pun bisa menghentikan diare pada anak yang terjadi terus-terusan.
Setiap 10 ml sirup, ini mengandung zat herbal yang terdiri dari:
- Daun jambu biji 130 mg
- Rimpang kunyit 120 mg
- Buah mojokeling 50 mg
- Kulit buah delima 40 mg
Cairan sirup ini tak terasa pahit dan bisa dicerna dengan mudah oleh anak-anak.
Hindari pemakaian Diapet Anak untuk usia di bawah 5 tahun ke bawah.
Baca Juga: 5 Manfaat Daun Kratom untuk Kesehatan sebagai Obat Herbal
3. Diapet NR
Setingkat lebih lengkap kandungan herbalnya, diapet ini mengandung karbon aktif dan attapulgite.
Diapet NR (Nyerap Racun) ini kombinasi dari jenis kapsul sebelumnya.
Manfaat obat ini pun sama, yakni untuk memadatkan feses serta menyerap racun pada penderita diare.
Herbal ini mengandung kandungan aktif yang terdiri dari:
- Daun jambu biji 80 mg
- Rimpang kunyit 67,92 mg
- Buah mojokeling 27,92 mg
- Kulit buah delima 24,16 mg
- Attapulgie 200 mg
- Karbon aktif 54,35 mg
Diapet untuk orang dewasa ini diperuntukkan khusus untuk menyerap racun akibat infeksi bakteri atau keracunan makanan.
Baca Juga: 9 Tips Memberikan Makanan untuk Anak Diare, Simak di Sini!
Dosis Diapet Dewasa dan Si Kecil
Foto: Orami Photo Stocks
Sebelum mengonsumsi obat ini untuk hentikan diare, kenali aturan pakai dan dosis yang tepat.
Dosis dan waktu minum Diapet dibedakan berdasarkan jenisnya.
Baik orang dewasa ataupun anak-anak, berikut dosis tepat obat Diapet:
- Dosis Kapsul Diapet
Obat ini perlu mengonsumsi 2 kapsul yang diminum 2 kali sehari.
Semetara itu, untuk penyembuhan diare akut, dosisnya adalah 2 kapsul diminum 2 kali, dalam selang waktu 1 jam.
Dikatakan akut apabila diare yang terjadi mendadak dan frekuensi buang air besar tidak terkontrol.
- Dosis Diapet Anak
Pemakaian dosis Diapet Anak agak berbeda dari sebelumnya.
Anak usia di atas 5 tahun, dosis minumnya adalah 2 sdt atau setara 10 ml. Waktu minum per harinya adalah 2 kali sehari.
Untuk alternatifnya, dosis minum untuk anak adalah 1 saset atau 10 ml per harinya.
- Dosis Diapet NR
Dosis dan waktu minum Diapet NR, ini aman dikonsumsi orang dewasa dan anak-anak.
Untuk orang dewasa dan anak usia 5 tahun ke atas, dosis minum adalah 2 kapsul yang diminum 2 kali sehari.
Penyembuhan diare akut adalah 2 kapsul diminum 2 kali, dalam selang waktu 1 jam.
Baca Juga: 13+ Gerakan Memperlancar BAB, dari Olahraga Ringan Hingga Pose Yoga untuk Atasi Sembelit
Efek Samping Diapet
Foto: Orami Photo Stock
Kandungan herbal dan bahan aktif di dalam Diapet aman dikonsumsi untuk orang dewasa ataupun Si Kecil.
Terlepas itu, ini pun bisa menimbulkan efek samping yang tergolong ringan.
Efek samping ringan yang ditimbulkan dari obat herbal ini meliputi:
- Pusing
- Mual
- Sakit perut
- Perut kembung
- Sembelit
Gejala tersebut dapat mereda dalam beberapa jam setelah mengonsumsinya.
Tak menutup kemungkinan, sebagian orang bisa merasakan gejala yang tak mereda dan membutuhkan perawatan dokter.
Baca Juga: Mengenal Laksatif, Obat Pencahar untuk Atasi Sembelit
Segera ke dokter jika mengalami reaksi alergi obat yang bisa ditandai dengan gejala tertentu, seperti:
- Ruam kulit yang gatal
- Bengkak pada bibir
- Kesulitan bernapas
Perawatan dokter dibutuhkan untuk mencegah terjadinya syok anafilaktik terkait dampak alergi obat.
Itulah berbagai informasi penting terkait penggunaan Diapet pada orang dewasa dan anak-anak. Semoga artikel ini membantu Moms!
- https://lifepack.id/produk/diapet-10-kapsul-obat-diare-pencernaan-buang-air-besar-lifepack/
- https://www.honestdocs.id/diapet
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.