16 April 2024

Doa Syukuran dan Artinya, Insya Allah Semakin Berkah!

Beda jenis syukurannya, beda juga doanya

Doa syukuran setelah melakukan sesuatu tentu dapat menjadi nilai tambah di hadapan Allah SWT, karena rasa syukur tersebut ditunjukkan dalam sebuah perbuatan.

Dalam studi Alquran, syukur merupakan lawan dari kufur.

Kufur dimaknai menutup diri, sedangkan syukur diartikan membuka atau mengakui diri.

Syukur termasuk ajaran Islam tentang ‘terima kasih’ yang penting dan sangat diperhatikan di mata Allah SWT dan manusia, dikutip Epistemé Jurnal Pengembangan Ilmu Keislaman.

Baca Juga: Tata Cara dan Doa Sujud Syukur Sesuai Ajaran Rasullah SAW, Yuk Dihafal!

Kumpulan Doa Syukuran

Pertanyaan Basa-Basi Lebaran (Orami Photo Stock)
Foto: Pertanyaan Basa-Basi Lebaran (Orami Photo Stock)

Allah SWT sangat mencintai hamba-Nya yang selalu bersyukur atas segala nikmat yang didapatkan.

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِى لَشَدِيدٌ

(Wa iz ta ‘azzana rabbukum la ‘in syakartum la ‘azidannakum wa la ‘ing kafartum inna azabi lasyadid)

Artinya: “Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; ‘Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesunggunhnya azab-Ku sangat pedih.(QS Ibrahim: 7)

Oleh karena itu, adanya doa syukuran diharapkan dapat menjadi wujud dari rasa syukur yang dimiliki oleh umat Islam.

Di Indonesia, banyak momen yang bisa menggunakan doa syukuran sebagai ungkapan rasa terima kasih kepada Allah SWT.

Misalnya doa syukuran aqiqah anak, kelulusan, hingga syukuran ketika telah membeli rumah baru.

Biasanya dalam acara tersebut, selain membaca doa syukuran, ada juga kebiasaan lain seperti membagi-bagikan rezeki berupa makanan kepada tetangga atau makan bersama.

Ini menunjukkan tradisi bahwa bersyukur bukan hanya kepada pemberi rezeki, tapi juga dapat dirasakan oleh orang lain sehingga dapat berbagi kebahagiaan.

Beberapa doa syukuran ini dapat disesuaikan dengan momen yang dilewati. Beberapa di antaranya yakni:

Baca Juga: Simak 5 Cara Bersyukur Kepada Allah SWT

1. Doa Syukuran Kelahiran Anak

Jika ingin melaksanakan syukuran atas kelahiran bayi, maka doa syukuran yang dapat dipanjatkan adalah:

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ. اَلْحَمْدُ ِللهِ رَبِّ اْلعَا لَمِيْنَ. اَللهم صَلِّ عَلىٰ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلىٰ آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اللهم يَا خَالِقَ اْلإِنْسَانِ فِى أَحْسَنِ تَقْوِيْمٍ، وَمَا مُعْطِيَ اْلبَنَاتِ وَالْبَنِيْنَ، وَيَا مُرَبِّيَ اْلأَوْلَادِ، وَيَا رَحِيْمَ اْلعِبَادِ، إِنَّكَ قَدْ أَنْعَمْتَ عَلَيْنَا بِطُلُوْعِ هٰذَا اْلوَلَدِ الْمَحْمُوْلِ فِى بَطْنِ أُمِّهِ الْمَثْقُوْلِ.

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.

Ya Allah, limpahkanlah rahmat atas junjungan kami Nabi Muhammad dan keluarga beliau. Ya Allah, pencipta manusia dengan sebaik-baik bentuk,

Tuhan yang mendidik anak-anak dan menyayangi hamba-Nya.

Engkau telah memberikan nikmat kepada kami dengan kelahiran anak kami ini yang dikandung dalam perut ibunya.”

2. Doa Syukuran Pernikahan

Pernikahan merupakan proses menuju status dan perjalanan yang baru. Oleh karena itu, doa syukuran pernikahan dipanjatkan agar segala rahmat dan nikmat Allah SWT terus mengiringi langkah.

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ. اَلْحَمْدُلِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. حَمْدًايُوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِىءُمَزِيْدَهُ. يَارَبَّنَالَكَ الْحَمْدُوَلَكَ الشُّكْرُكَمَايَنْبَغِى لِجَلاَلِ وَجْهِكَ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ. اَللّٰهُم

صَلِّ وَسَلِّمْ عَلٰى سَيِّدِنَامُحَمَّدٍوَعَلٰى الِ سَيِّدِنَامُحَمَّدٍ.

Artinya: “Aku berlindung kepada Allah SWT dari godaan setan yang terkutuk. Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Ya Allah, limpahkanlah rahmat atas junjungan kami, yaitu Nabi Muhammad SAW dan juga keluarga junjungan kami, Nabi Muhammad SAW.”

Atau doa yang ini:

اَللّٰهُمَّ أَلِّفْ بَيْنَهُمَا كَمَا أَلَّفْتَ بَيْنَ أَبِيْنَا آدَمَ وَأُمِّنَا حَوَّاءَ، وَ أَلِّفْ بَيْنَهُمَا كَمَا أَلَّفْتَ بَيْنَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَسَيِّدَتِنَا خَدِيْجَةَ اْلكُبْرَى، وَ أَلِّفْ بَيْنَهُمَا كَمَا أَلَّفْتَ بَيْنَ سَيِّدِنَا عَلِىٍّ وَسَيِّدَتِنَا فَاطِمَةَ الزَّهْرَاءِ، وَ أَلِّفْ بَيْنَهُمَا كَمَا أَلَّفْتَ بَيْنَ الْمَاءِ وَالثَّلْجِ.

Artinya: “Ya Allah, Ya Karim Ya Waduud, untuk putra-putri kami yang telah bersanding di atas pelaminan nan indah dekornya, rukunkanlah dua mempelai ini sebagaimana Engkau telah merukunkan Bapak kami Adam dan Ibu kami Hawaa.

Rukunkanlah keduanya sebagaimana Engkau telah merukunkan junjungan kami Nai Muhammad SAW dan Khadijah Al Qubro.

Dan rukunkanlah keduanya sebagaimana Engkau merukunkan Ali bin Abi Thalib dan Fatimah Az Zahra dan cinta yang Engkau jadikan penghias keluarga Nabi-Mu yang suci.”

Baca Juga: 70 Kata-Kata Bersyukur tentang Kehidupan yang Menentramkan Hati


3. Doa Syukuran Kehamilan

Doa tentang Kehamilan
Foto: Doa tentang Kehamilan (Orami Photo Stocks)

Ada juga tradisi lain yang sering dilakukan di Indonesia, yakni prosesi syukuran ketika kehamilan memasuki usia tujuh bulan.

Bacaan doa syukuran kehamilan yang bisa dipanjatkan yakni:

اللَّهُمَّ يَا مُبَارِكُ بَارِكْ لَنَا فِي الْعُمُرِ وَالرِّزْقِ وَالدِّيْنِ وَالدُّنْيَا وَالْوَلَدِ اللهم يَا حَافِظُ احْفَظْ وَلَدِيْ مَا دَامَ فِي بَطْنِ أُمِّهِ وَاشْفِهِ مَعَ أُمِّهِ أَنْتَ الشَّافِيْ لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ وَ لَا تُقَدِّرْهُ سَقَمًا وَ لَا مَحْرُوْمًا اللَّهُمَّ صَوِّرْ مَا فِي بَطْنِهَا صُوْرَةً حَسَنَةً جَمِيْلَةً كَامِلَةً وَثَبِّتْ فِي قَلْبِهِ إِيْمَانًا بِكَ وَبِرَسُوْلِكَ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ اللّهُمَّ طَوِّلْ عُمُرُهُ وَصَحِّحْ جَسَدَهُ وَحَسِّنْ خُلُقَهُ وَأَفْصِحْ لِسَانَهُ وَأَحْسِنْ صَوْتَهُ لِقِرَاءَةِ الْقُرْآنِ وَالْحَدِيْثِ بِجَاهِ سَيِّدِ الْمُرْسَلِيْنَ

Artinya: “Ya Allah Sang Pemberi Berkah, berkahi kami dalam umur, rizqi, agama, dunia, dan anak. Ya Allah Sang Penjaga, jaga anakku selama dia berada di perut ibunya, beri kesehatan pada dia dan ibunya.

Engkau Sang Pemberi Kesehatan.

Tiada kesehatan kecuali dari-Mu, tiada yang bisa mentakdirkan sakit dan bahaya.

Ya Allah, bentuklah janin yang ada di perut ibunya dengan rupa yang baik, indah, dan sempurna.

Tetapkan dalam hatinya keimanan pada-Mu dan rasul-Mu di dunia dan akhirat.

Ya Allah, panjangkan umurnya, sehatkan jasadnya, baguskan akhlaknya, fasihkan lisannya, merdukan suaranya untuk membaca Alquran yang mulia dan hadits, dengan berkah derajat sang penghulu para utusan.”

4. Doa Syukuran Rumah Baru

Saat menempati rumah baru, biasanya suka dibarengi dengan mengadakan syukuran dengan mengundang kerabat dan tetangga.

Ini dilakukan sebagai tanda syukur atas rezeki yang telah Allah SWT berikan. Berikut ini adalah bacaan doa syukuran rumah yang bisa diamalkan.

اَللهم صَلِّ عَلىٰ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلىٰ آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اَللهم إِنَّا نَسْئَلُكَ خَيْرَ الْمَوْلَجِ وَخَيْرَ الْمَخْرَجِ بِسْمِ اللهِ وَلَجْنَا وَبِسْمِ اللهِ خَرَجْنَا وَعَلىٰ رَبِّنِا تَوَكَّلْنَا. اَللهم اغْفِرْلَنَا ذُنُوْبَنَا وَوَسِّعْ لَنَا فِى دَارِنَا هٰذَا

Artinya: “Ya Allah limpahkanlah rahmat ta’dhim atas junjungan kami, yaitu Nabi Muhammad dan juga keluarga junjungan kami, yaitu Nabi Muhammad. Ya Allah sesungguhnya kami memohon kepada-Mu sebaik-baik tempat masuk dan sebaik-baik tempat keluar,dengan nama Allah kami masuk dan dengan nama Allah kami keluar dan kepada Tuhan kami, kami bersesah diri. Ya Allah ampunilah dosa-dosa kami dan lapangkanlah bagi kami di rumah-rumah kami ini.”

5. Doa Syukur tentang Pekerjaan

Doa syukur tentang pekerjaan dalam Islam adalah ungkapan rasa syukur kepada Allah atas pekerjaan yang diberikan-Nya.

Dalam doa ini, seseorang mengakui bahwa pekerjaan adalah anugerah dari Allah yang harus disyukuri.

"بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ، الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، اللَّهُمَّ أَشْكُرُكَ عَلَى الْعَمَلِ الَّذِي أَنْعَمْتَ بِهِ عَلَيَّ، أَسْأَلُكَ يَا اللَّهُ أَنْ تُمَكِّنَنِي مِنْ قُوَّةٍ وَبَرَكَةٍ وَحِكْمَةٍ فِي أَدَائِي لِوَاجِبَاتِي، وَاجْعَلْهَا عِبَادَةً تَقْرَبُنِي إِلَيْكَ يَا رَبَّ الْعَالَمِينَ، آمِين."

Artinya: "Dengan menyebut nama Allah, Yang Maha Pengasih, Yang Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Ya Allah, aku bersyukur atas pekerjaan yang Engkau anugerahkan kepadaku. Aku memohon kepada-Mu, ya Allah, agar Engkau memberiku kekuatan, berkah, dan hikmah dalam menjalankan tugas-tugasku, dan jadikanlah itu sebagai ibadah yang mendekatkan diriku kepada-Mu, ya Tuhan semesta alam. Amin."

Seseorang berterima kasih atas kesempatan tersebut untuk menghasilkan rezeki halal dan memberikan kontribusi positif dalam masyarakat.

Doa ini juga berisi permohonan kepada Allah agar memberikan kekuatan dan keberkahan.

Selain itu juga, kebijaksanaan dalam menjalankan tugas-tugas pekerjaan serta menjadikan pekerjaan sebagai ibadah yang mendekatkan diri kepada-Nya.

6. Doa Syukur Ulang Tahun

Doa syukur ulang tahun dalam Islam adalah ungkapan rasa syukur kepada Allah atas umur yang telah diberikan-Nya.

Dalam doa ini, seseorang menyatakan rasa terima kasih kepada Allah atas berkah umur yang telah diberikan-Nya dan memohon agar Allah memberkati tahun tersebut dengan kebaikan dan berkah.

"الحمد لله الذي أعانني على بلوغ هذا العام المميز في حياتي. أشكر الله على النعم التي منحني إياها، وأسأله أن يجعلها سنة خير وبركة، وأن يعينني على استغلال الوقت والعمر في طاعته وخدمة الناس، وأن يرزقني بالعمل الصالح والحياة السعيدة في الدنيا والآخرة. آمين."

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah membantuku mencapai usia tahun ini yang istimewa dalam hidupku. Aku bersyukur kepada Allah atas nikmat-nikmat yang telah Dia anugerahkan kepadaku, dan aku memohon kepada-Nya agar menjadikannya tahun yang penuh dengan kebaikan dan berkah. Semoga Dia memberiku kekuatan untuk memanfaatkan waktu dan umurku dalam ketaatan kepada-Nya dan dalam melayani sesama manusia, dan semoga Dia memberiku rezeki yang baik dan kehidupan yang bahagia di dunia dan di akhirat. Amin."

Seseorang juga memohon kepada Allah agar diberi kekuatan untuk memanfaatkan waktu dan umur yang tersisa dalam ketaatan kepada-Nya dan pelayanan kepada sesama.

Doa ini juga berisi permohonan agar Allah memberikan rezeki yang baik dan kehidupan yang bahagia di dunia dan di akhirat.

Itulah doa syukuran yang bisa dipanjatkan untuk berbagai acara, sebagai langkah awal yang terus diberkahi oleh Allah SWT.

  • https://www.researchgate.net/publication/304213285_THE_POWER_OF_SYUKUR_Tafsir_Kontekstual_Konsep_Syukur_dalam_al-Qur'an
  • https://seruni.id/kumpulan-doa-syukuran/
  • https://dalamislam.com/dasar-islam/keutamaan-bersyukur-dalam-islam
  • https://worldquran.com/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.