31 Maret 2020

3 Manfaat Buah Pepaya untuk Balita

Dibandingkan dengan buah lainnya, pepaya ternyata memiliki segudang manfaat yang baik untuk balita
3 Manfaat Buah Pepaya untuk Balita

Foto: Orami Photo Stock

Sudah tidak dapat dielakkan jika tubuh mengonsumsi buah secara rutin, akan memberikan efek yang baik bagi kesehatan.

Dilansir dari Healthy Eating, mengonsumsi buah merupakan hal penting karena buah mengandung banyak nutrisi di dalamnya, seperti potasium, fiber, vitamin C, dan asam folat.

Kebanyakan anak-anak menyukai buah dengan rasa manis. Rasa manis dalam buah memang adiktif namun tetap aman dikonsumsi dalam jumlah yang wajar. Jika anak Moms menyukai buah manis, coba berikan buah pepaya pada anak.

Dikutip dari situs parenting.firstcry.com, disebutkan bahwa pada pepaya ukuran sedang, mengandung berbagai nutrisi yang baik, seperti vitamin A, B, asam folat, magnesium, copper, iron, kalsium, potasium, likopen, dan phosphorus.

Baca Juga: 3 Menu MPASI dari Buah Pepaya untuk Bayi Umur 8 Bulan

Manfaat Buah Pepaya untuk Balita

Berbagai nutrisi yang dimiliki pepaya sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dalam tubuh anak. Simak lebih lanjut manfaat pepaya untuk balita di bawah ini.

1. Membantu Melancarkan Pencernaan

Membantu Melancarkan Pencernaan
Foto: Membantu Melancarkan Pencernaan (https://images-prod.healthline.com/hlcmsresource/images/Lifestyle/toddler_boy_potty_training-1296x728-header.jpg)

Foto: healthline.com

Seperti yang Moms ketahui, pepaya memang dikenal akan khasiatnya dalam melancarkan pencernaan.

“Pepaya merupakan salah satu buah yang baik untuk kesehatan karena mengandung enzim papain di dalamnya yang dapat membantu melancarkan pencernaan dan mengatasi sembelit,” jelas Malena Perdomo, seorang pakar diet.

Manfaat pepaya untuk balita dapat dirasakan bagi anak yang mengalami masalah dengan pencernaan atau sembelit. Berikan pepaya secara rutin untuk membantu melancarkan pencernaan anak.

Baca Juga: Kapan Bayi Boleh Makan Pepaya? Ini Dia Penjelasannya

2. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Foto: Meningkatkan Daya Tahan Tubuh (https://assets.rebelmouse.io/eyJhbGciOiJIUzI1NiIsInR5cCI6IkpXVCJ9.eyJpbWFnZSI6Imh0dHBzOi8vYXNzZXRzLnJibC5tcy8xODE3NDA3Ni9vcmlnaW4uanBnIiwiZXhwaXJlc19hdCI6MTU4MzA5NjgxNX0.2zwSlUbwDa0DHz80FSsXVGK32IK6R6Z5KC2ckw7xJCQ/img.jpg?width=1245&coordinates=0%2C180%2C)

Foto: rebelmouse.io

Daya tahan tubuh balita sangatlah berbeda dengan daya tahan tubuh dewasa.

Anak lebih mudah terserang infeksi atau penyakit akibat belum sempurnanya imun tubuh yang dimiliki.

Manfaat pepaya untuk balita dapat dinikmati lewat kandungan vitamin C dalam pepaya yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak.

3. Menyembuhkan Luka Gores atau Kulit Kering

Menyembuhkan Luka Gores atau Kulit Kering
Foto: Menyembuhkan Luka Gores atau Kulit Kering (https://cdn-prod.medicalnewstoday.com/content/images/articles/323/323651/mother-putting-cream-on-childs-chicken-pox-marks.jpg)

Foto: medicalnewstoday.com

Efektif dalam mengobati luka gores atau kulit kering bisa didapatkan dari pepaya.

Luka gores atau masalah kulit kering merupakan hal biasa yang dialami para balita.

Namun jangan khawatir karena kandungan vitamin A dalam pepaya dapat membantu mengurangi rasa sakit pada kulit anak yang tergores.

Selain itu, pepaya juga dapat melembapkan kulit kering pada anak dan dewasa.

Baca Juga: 6 Manfaat Buah Zuriat yang Tak Banyak Diketahui

Itulah berbagai manfaat buah pepaya untuk balita yang perlu Moms ketahui. Ganti camilan manis Si Kecil dengan buah pepaya dan rasakan manfaatnya bagi tubuh.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.