7+ Manfaat Masker Spirulina untuk Kulit Wajah yang Lebih Sehat, Wajib Tahu!
Apa saja manfaat masker spirulina untuk kecantikan wajah? Yuk simak ulasannya di bawah ini. Dalam dunia suplemen kesehatan, spirulina mungkin adalah tanaman herbal yang paling disukai karena memiliki banyak manfaat.
Untuk Moms semua yang belum mengetahui tentang spirulina, spirulina adalah salah satu ganggang atau alga alami yang memiliki nama ilmiah cyanobacteria.
Spirulina diperoleh dari dua spesies cyanobacteria yaitu Arthrospira platensis dan Arthrospira maxima. Tanaman ini mengandung 65% protein dan dikemas dengan vitamin, zat besi, asam amino dan omega, yang membuatnya menjadi sangat bergizi.
Biasanya, spirulina digunakan sebagai suplemen makanan atau juga dapat dimakan utuh. Suplemen tersedia dalam bentuk tablet, bubuk, dan lainnya. Ahli gizi sekarang menggembar-gemborkannya sebagai 'super food' karena manfaatnya yang luar biasa. Misalnya, spirulina yang mampu menurunkan kadar kolesterol, meningkatkan kekebalan, memberikan energi, dan melawan alergi.
Antioksidan yang ditemukan dalam spirulina empat kali lipat jumlah yang ditemukan pada buah beri. Warna hijaunya berasal dari klorofil yang membantu menghilangkan racun dari tubuh, sekaligus meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Tidak hanya untuk kesehatan tubuh, spirulina kerap dimanfaatkan oleh para wanita yang ingin merawat kulit wajahnya. Tanaman ini sangat basa, oleh karena itu spirulina sangat bermanfaat saat dicerna atau dioleskan pada kulit.
Biasanya spirulina untuk kulit tersedia dalam bentuk bubuk, tablet, serpihan, dan yang terkenal belakangan ini adalah dalam bentuk topikalnya yaitu masker spirulina. Sarat dengan protein, vitamin, mineral dan asam lemak, masker spirulina menawarkan banyak hal dalam urusan perawatan kulit wajah.
Baca Juga: 17 Manfaat dan Jenis Masker Pisang untuk Berbagai Masalah Kulit
Beberapa dari sekian banyak manfaat masker spirulina untuk kulit antara lain:
1. Manfaat Masker Spirulina: Membuat Kulit Bercahaya
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang pertama adalah untuk membuat kulit bercahaya. Masker spirulina sarat dengan antioksidan sehingga dapat memberikan keajaiban bagi kulit dalam hal kilau dan warna kulit. Masker wajah spirulina adalah detoksifikasi utama yang dibutuhkan kulit seseorang termasuk Moms.
Moms hanya perlu menambahkan 1 sdm bubuk spirulina dan madu organik, lalu mencampurnya dengan rata. Oleskan masker ini secara merata pada wajah Moms yang telah dibersihkan dan biarkan selama 20 menit lalu bersihkan dengan air hangat.
2. Manfaat Masker Spirulina: Menghilangkan Bintik Hitam di Wajah
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah untuk menghilangkan bintik hitam di wajah. Klorofil juga dianggap sebagai super food oleh beberapa ahli gizi. Klorofil dalam masker spirulina dipercaya dapat membantu mengurangi bintik-bintik hitam pada kulit Moms.
Masker spirulina juga dikatakan sangat efektif dalam mengobati lingkaran hitam dan gejala mata kering. Efek detoksifikasi dari masker spirulina adalah memberi mata Moms energi dan kekuatan baru, menghilangkan bayangan gelap dan kekeringan.
Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dengan Cepat
3. Manfaat Masker Spirulina: Sebagai Anti Aging
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah sebagai anti aging. Dokter Kulit bersertifikat, Dr. Debra Jaliman, mengatakan bahwa spirulina kaya akan antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dan tubuh seseorang dari radikal bebas.
Spirulina mampu menetralkan radikal bebas dan racun lain yang menyebabkan tanda-tanda penuaan dini.
Hal yang sama juga diungkapkan Paula Simpson, Ahli Gizi Holistik dan Ahli Biokimia serta Co-Founder Zea Skin Solutions. Menurutnya, bahwa selain menetralkan radikal bebas dengan antioksidan, spirulina memiliki sifat anti inflamasi yang pada akhirnya juga dapat memperlambat tanda-tanda penuaan.
“Beberapa penelitian melaporkan bahwa spirulina memberikan aktivitas antioksidan dan anti-inflamasi yang kuat. Keduanya merupakan pendorong utama untuk membalikkan penuaan kulit,” ujarnya seperti dikutip dari Dermstore.
Antioksidan itu adalah fitonutrien dan karotenoid, yang dapat membantu melindungi kulit dan tubuh seseorang dari radikal bebas. Tidak hanya itu, tirosin yang mampu memperlambat penuaan sel kulit, vitamin E atau tokoferol, dan selenium pada spirulina juga dikenal karena efek anti penuaannya.
Hasilnya, masker spirulina mampu menghilangkan tanda-tanda penuaan dini. Ini juga menjadi alasan bahwa mengonsumsi suplemen spirulina secara teratur dapat membuat kulit tampak lebih muda dan sehat.
Cobalah masker spirulina ini pada wajah Moms untuk mencegah penuaan dini pada kulit dan melawan jerawat. Buat pasta dengan mencampurkan sedikit Spirulina dengan air dan oleskan ke wajah. Diamkan selama 20 menit dan bersihkan. Masker ini akan membuat kulit Moms luar biasa lembut dan halus serta mencegah tanda-tanda penuaan seperti kerutan.
4. Manfaat Masker Spirulina: Detoks Kulit dan Memerangi Jerawat
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah untuk detoks kulit dan memerangi jerawat. Spirulina juga memiliki sifat detoksifikasi yang dapat dimanfaatkan dengan baik dalam perawatan kulit. Simpson menjelaskan bahwa klorofil yang ada pada spirulina memberikan sifat kelasi yang kuat.
“Ini menarik dan menghilangkan logam berat dari tubuh sebelum mencapai dan disimpan di jaringan kulit,” katanya.
Spirulina memfasilitasi pergantian sel kulit yang lebih cepat, sehingga membantu kulit untuk sembuh lebih cepat. Masker spirulina bermanfaat untuk menangkal radikal bebas dan menghilangkan racun dari kulit untuk meningkatkan metabolisme kulit.
Hasilnya? Masker spirulina mampu mencegah pertumbuhan bakteri secara berlebih pada kulit wajah. Berkat manfat anti-inflamasinya ini, masker spirulina sangat membantu dalam mengurangi pembengkakan, jerawat, dan juga mencegah munculnya jerawat lebih lanjut.
Oleh karena itu, Moms juga dapat menggunakan produk perawatan kulit atau masker spirulina untuk memerangi masalah jerawat di wajah dan membuatnya tetap sehat.
Baca Juga: Cara Membersihkan Muka Untuk Kulit Berjerawat
5. Manfaat Masker Spirulina: Mengencangkan Kulit
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah untuk mengencangkan kulit. Spirulina tidak hanya dapat menetralkan radikal bebas dan melindungi dari tanda-tanda awal penuaan, tetapi juga dapat mengencangkan tampilan kulit yang kendur.
“Dengan profil asam amino yang baik, termasuk konstituen utama untuk kolagen kulit yaitu glisin dan prolin, serta mineral tembaga, spirulina adalah pilihan yang bagus untuk mendukung produksi kolagen kulit,” kata Simpson.
Spirulina memiliki kandungan vitamin A, vitamin B-12, vitamin E, kalsium, zat besi dan fosfor yang tinggi, dimana semuanya penting untuk kesehatan kulit. Radikal bebas membuat kulit Moms terlihat lelah, lemas dan lembek dan menggunakan masker Spirulina akan memberikan keajaiban sebaliknya. Masker spirulina akan membuat kulit wajah Moms terlihat kencang dan juga awet muda.
6. Manfaat Masker Spirulina: Menghidrasi Kulit
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah untuk menghidrasi kulit. Membuat masker spirulina yang dicampur dengan lidah buaya, akan sangat menghidrasi dan menyegarkan kulit Moms.
Gel lidah buaya memberikan banyak kelembapan pada kulit dan spirulina membantunya mempertahankan kelembapan itu. Kombinasi ini sempurna untuk kulit yang mengalami dehidrasi.
Moms hanya perlu mencampurkan bubuk spirulina dengan gel lidah buaya dan aduk rata sampai mendapatkan pasta yang halus. Oleskan masker ke wajah yang bersih atau sebaiknya setelah melakukan scrub wajah. Biarkan selama 10 - 15 menit dan bilas bersih, serta gunakan pelembab agar kulit terasa lebih nyaman.
Baca Juga: 5 Penyebab Kulit Kering yang Sering Tidak Kita Sadari
7. Manfaat Masker Spirulina: Melembapkan Kulit Berminyak
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah untuk melembapkan kulit berminyak. Ini adalah kesalahpahaman umum bahwa kulit berminyak tidak membutuhkan hidrasi, padahal sebenarnya kulit berminyak bisa sangat dehidrasi.
Mencampurkan madu dan spirulina untuk dijadikan masker wajah, akan memberi kelembapan yang dibutuhkan kulit tanpa membuatnya menjadi lebih berminyak.
Ditambah lagi, kombinasi ini secara alami dan lembut dapat membersihkan dan mendetoksifikasi kulit wajah Moms, karena madu adalah humektan alami yang memiliki sifat antibakteri dan penyembuhan.
Moms hanya perlu mencampurkan spirulina dan madu dalam jumlah yang sama. Setelah semuanya tercampur dengan baik, oleskan masker ke wajah yang bersih dan biarkan selama sekitar 15 menit. Terakhir, bilas dan oleskan pelembab wajah yang ringan di wajah Moms yang sudah bersih.
8. Manfaat Masker Spirulina: Mengatasi Kulit Kusam
Foto: Orami Photo Stock
Manfaat masker spirulina yang selanjutnya adalah untuk mengatasi kulit kusam. Masker dari campuran pisang, spirulina dan yougurt akan membantu Moms menghilangkan kulit kusam dan membuatnya lembut, kencant dan kenyal.
Yogurt melarutkan sel kulit mati dan dengan lembut mengelupas lapisan kulit kering. Sementara pisang melembabkan bagian yang kering, meredakan iritasi, dan meningkatkan elastisitas kulit. Sementara spirulina, jelas memiliki efek antioksidan yang baik seperti yang sudah disebutkan di atas.
Moms hanya perlu menghancurkan sepotong pisang untuk mendapatkan sekitar 2 sendok teh pure pisang. Campur dengan yougurt dan spirulina, lalu oleskan campuran tersebut ke wajah yang bersih. Setelah sekitar 20 menit, bilas dengan pembersih dan gunakan pelembab.
Baca Juga: 3 Trik Mengatasi Kulit Kusam pada Siku dan Lutut
Itulah beberapa manfaat masker spirulina untuk kulit wajah. Gunakan bubuk spirulina dalam masker wajah buatan sendiri atau produk yang diinduksi spirulina dan banyak tersedia di pasaran seperti scrub wajah dan masker lembar.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.