Cara Membuat Bakso Ayam untuk MPASI Anak di Atas 12 Bulan
Bakso ayam buatan sendiri bisa jadi pilihan makanan pendamping ASI (MPASI) anak 12 bulan ke atas. Nah, ini cara membuat bakso ayam untuk MPASI anak di atas 12 bulan, Moms, agar teksturnya membal.
Di negara-negara Barat, bola daging biasanya bertekstur lembut karena terbuat dari daging giling yang dicampur bumbu. Berbeda dengan bakso di Indonesia yang teksturnya cenderung lebih padat dan membal karena dicampur tepung dan dibuat dengan teknik khusus.
Kalau Moms ingin membuat bakso ayam yang kenyal, menurut situs web What to Cook Today, langkah-langkah ini tak boleh dilewatkan:
- Menggunakan air es saat mencampur daging giling. Atau, Moms bisa menggunakan daging ayam yang sudah dipotong-potong dan dibekukan jika tidak ingin menggunakan air es.
- Gunakan api kecil saat merebus bakso.
- Memindahkan bakso yang sudah direbus ke air es untuk menghentikan proses memasak. Perubahan suhu mendadak membuat tekstur bakso kenyal.
Baca Juga: 5 Bahan MPASI Padat Untuk Bayi 9-12 Bulan
Bakso ayam homemade cocok dijadikan MPASI untuk anak 12 bulan ke atas karena:
- Bakso dijamin aman dikonsumsi karena tidak mengandung bahan tambahan yang tidak perlu.
- Ukuran bakso bisa disesuaikan. Moms bisa membuat bakso yang pas digenggam Si Kecil dan tidak terlalu kecil agar tidak tertelan utuh dan menyebabkan tersedak, khususnya untuk Si Kecil yang makan sendiri (baby-led weaning).
- Bakso tergolong makanan tinggi protein.
- Moms bisa mencampur rempah dan sayuran ke adonan bakso sehingga Si Kecil mendapatkan gizi yang lengkap dalam sekali gigit.
Baca Juga: 3 Resep MPASI Tuna yang Mudah Dibuat
Resep Bakso Ayam untuk MPASI
Foto: Orami Photo Stocks
Yuk, simak cara membuatnya di sini.
Bahan
- 600 gram daging dada ayam tanpa tulang dan kulit
- 6 sdm tapioka
- 2 putih telur
- 6 siung bawang putih
- 2 sdm bawang merah goreng
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica halus
- 1 sdt gula
- 1 sdt baking powder
Baca Juga: 3 Resep MPASI Bayi 8 Bulan dengan Brokoli
Cara Membuat Bakso Ayam untuk MPASI Anak di Atas 12 Bulan
- Potong daging ayam kecil-kecil, lalu bekukan selama 2-3 jam.
- Blender daging ayam beku tadi dengan semua bahan sampai menjadi pasta. Pindahkan adonan bakso ke mangkuk besar.
- Tes rasa dengan merebus sedikit adonan bakso di air mendidih lalu cicipi.
- Jika rasanya sudah pas, tutup mangkuk dengan plastic wrap lalu simpan adonan bakso di freezer selama 30 menit.
- Didihkan air di panci besar. Siapkan juga mangkuk besar berisi air es.
- Setelah air mendidih, kecilkan api. Bentuk bakso menjadi bulat-bulat, lalu masukkan ke panci.
- Setelah bakso mengambang, biarkan 30 detik, lalu tiriskan. Tes apakah bakso sudah matang dengan membelah salah satu bakso. Jika bagian tengahnya berwarna pink, rebus lagi. Jika tidak, langsung masukkan semua bakso yang sudah ditiriskan ke mangkuk berisi es.
- Bakso bisa langsung digunakan untuk berbagai hidangan.
Baca Juga: Mudah Dibuat, Ini 3 Resep Pie untuk MPASI Bayi
Tips Membuat Bakso Ayam untuk MPASI 1+
Foto: Orami Photo Stocks
- Ada tiga cara membentuk bakso:
- Pertama, dibulat-bulatkan menggunakan kedua tangan yang sudah dibasahi.
- Kedua, menggunakan dua sendok yang sudah dibasahi.
- Ketiga adalah cara yang paling umum untuk membentuk bakso, yakni mengambil adonan dengan tangan kiri, meremasnya hingga adonan keluar melalui celah antara jempol dan telunjuk, lalu mengambilnya dengan sendok.
- Isi mangkuk tempat mencelup bakso yang sudah direbus dengan es secara berkala untuk menjaga suhu air tetap dingin
- Kalau Moms ingin menyimpannya sebagai stok, tata bakso di atas loyang tanpa saling bersentuhan. Bekukan selama satu jam, lalu pindahkan bakso ke plastik. Bakso jadi tidak lengket satu sama lain.
- Resep ini juga bisa digunakan untuk membuat bakso dari jenis daging lain.
Kalau sudah punya stok bakso ayam, Moms tinggal merebusnya jika ingin disajikan. Bakso ini bisa dihidangkan tanpa kuah sebagai finger food untuk balita, dimasak menjadi sup untuk makanan seluruh anggota keluarga, atau diolah menjadi aneka masakan.
Itulah cara membuat bakso ayam untuk MPASI anak di atas 12 bulan. Selamat mencoba!
Baca Juga: 5 Resep Puree Untuk MPASI Pertama Bayi yang Mudah Dibuat
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.