Meningkatkan Kesuburan, Calon Ibu Hamil Perlu Banyak Makan Buah
Ada berbagai faktor yang memengaruhi keberhasilan program hamil, di antaranya usia, faktor genetik, asupan harian, kesuburan pasangan, dan lain-lain.
Faktor genetik dan usia tidak dapat dikontrol. Sementara, menurut Harvard Medical School, asupan harian dan gaya hidup sehari-hari calon ibu hamil dapat dikendalikan, termasuk untuk meningkatkan kesuburan.
“Mempraktikkan pola makan sehat seperti yang dilakukan oleh ibu hamil dapat membantu mempersiapkan tubuh akan kehamilan,” ujar Sarah Krieger, R.D., ahli nutrisi dari St. Petersburg di California.
Salah satu langkah untuk mendukung keberhasilan upaya hamil adalah calon ibu hamil perlu banyak makan buah.
Baca Juga: Persiapan Program Hamil, Ini 5 Cara Menjaga Kesuburan di Usia Subur
Manfaat Buah untuk Calon Ibu Hamil
Para peneliti dari University of Adelaide melakukan studi terhadap 5.600 perempuan di Australia, Inggris Raya, dan Irlandia. Seluruh perempuan yang terlibat dalam studi tersebut belum pernah punya anak dan saat itu sedang berusaha untuk hamil.
Dari penelitian tersebut ditemukan bahwa perempuan yang makan buah kurang dari tiga kali dalam sebulan membutuhkan waktu sebulan lebih lama untuk bisa hamil, dibandingkan perempuan yang makan buah minimal tiga kali dalam sehari.
Menurut para ahli, risiko infertilitas pada perempuan yang asupan buahnya terendah meningkat dari 8 persen menjadi 12 persen. Pada perempuan yang sering makan fast food—minimal empat kali dalam seminggu—risikonya lebih tinggi lagi, yaitu dari 8 persen menjadi 16 persen.
Baca Juga: 7 Buah yang Bagus Dikonsumsi Agar Cepat Hamil
Hasil studi yang merekomendasikan calon ibu hamil perlu banyak makan buah itu telah diterbitkan dalam jurnal Human Reproduction.
Claire Roberts, peneliti utama studi tersebut mengatakan, “Temuan ini menunjukkan bahwa pola makan berkualitas baik, yang memasukkan asupan buah dan mengurangi konsumsi fast food, dapat meningkatkan kesuburan dan mempercepat kehamilan.”
Ia juga menambahkan, calon ibu hamil sebaiknya menyelaraskan pola makan mereka dengan rekomendasi asupan nasional untuk kehamilan.
Bagi calon ibu hamil di Indonesia, panduannya terdapat di Pedoman Gizi Seimbang yang dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Baca Juga: Calon Ibu Hamil Perlu Tahu, Ini Dia Cara Mengukur Suhu Basal Tubuh
Buah yang Baik Bagi Calon Ibu Hamil
Setelah mengetahui bahwa calon ibu hamil perlu banyak makan buah, kira-kira jenis buah apa yang baik untuk dikonsumsi untuk mendukung kesuburan? Berikut rekomendasi buah yang baik dikonsumsi calon ibu hamil:
- Buah sitrus (jeruk, lemon, jeruk nipis, jeruk bali, grapefruit), minimal satu porsi per hari
- Keluarga buah berry (strawberry, blueberry, raspberry, dll.), minimal satu cangkir per hari
- Avokad, satu buah per hari
Jadi, bukan hanya ibu hamil yang perlu perbanyak makan buah. Calon ibu hamil juga perlu banyak makan buah agar kualitas kesuburannya meningkat dan upaya hamil dapat berhasil.
(AN)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.