Tahapan Perkembangan Bayi Minggu Ke-34
Perkembangan Bayi:
Meski beberapa bayi mulai merayap dan kemudian merangkak di usia 7 bulan, mayoritas bayi bisa merangkak pada usia 9 bulan seperti anak Moms kini. Merangkak maksudnya bayi menggunakan kedua tangan dan lututnya untuk bergerak seperti hewan berkaki empat berjalan.
Gerakannya menyilang (kontra lateral) di mana tangan kiri maju dan kaki kanan maju saat merangkak merangsang, memperkuat, dan mengintegrasikan kedua belahan otak yang membantu mengkoordinasi penggunaan kedua belah mata, telinga, tangan dan kaki secara simultan.
Selain itu merangkak mampu meningkatkan produksi myelin yang baik untuk perkembangan sambungan jaringan saraf otak, membantu kecerdasan bahasa, menguatkan leher, lengan, sendi dan otot bayi.
Tak hanya itu, merangkak juga mengasah keterampilan motorik kasar dan halus hingga menunjang koordinasi mata dengan tangan, dan keterampilan jari bayi. Itu sebabnya kenapa fase merangkak menjadi salah satu tonggak penting tumbuh-kembang bayi dan dipercaya berhubungan erat dengan kecerdasan anak.
Tips Minggu Ini:
Pada usia 9 bulan, bayi Moms harus memperoleh imunisasi campak yang pertama kali. Pastikan bayi Moms dalam keadaan sehat saat akan diimunisasi agar kekebalan yang diperoleh optimal.
Catatan Untuk Moms:
Bagaimana kalau bayi tidak mengalami fase merangkak tapi malah langsung berdiri bahkan berjalan? Coba diskusikan dengan dokter untuk mencari tahu penyebab Si Kecil melewati fase merangkak dan menentukan stimulasi yang tepat sesuai dengan kebutuhannya.
Yang jelas, jangan pernah memaksa bayi untuk bisa merangkak ya, Ma. Biarkan Si Kecil berkembang menurut kemampuannya sendiri tanpa paksaan. Tidak perlu panik juga kalau bayi merangkak dengan cara yang menurut Moms aneh. Gaya merangkak juga ada bermacam-macam lho, Ma. Cek di sini untuk tahu apa saja.
Narasumber ahli : dr.Aryana Diani Sp.A (RS. Mitra Keluarga Cibubur)
(AK)
Foto : Shutterstock
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.