11 Agustus 2018

Momo Challenge yang Sedang Viral Akibatkan Kematian, Orang Tua Harap Waspada

Akhir dari permainan ini menuntut para pemainnya untuk bunuh diri

Pernahkah Moms mendengar tentang momo challenge yang kini sedang ramai menjadi viral di media sosial? Pernah atau belum mendengar soal ini, Moms harus memahaminya karena ternyata hal ini dapat mengakibatkan kematian. Karenanya, sebagai orang tua Moms harus waspada.

Momo Challenge Menyebabkan Kematian

Momo Challenge rupanya mirip dengan blue whale challenge yang sempat memakan 130 korban di Rusia. Challenge yang satu ini dimulai dari media sosial Facebook, yakni ada sekelompok orang yang terlibat dalam satu grup dan berkomunikasi dengan nomor tak dikenal.

Selanjutnya, Momo akan mengirimkan gambar serta instruksi kemudian permainan dengan nada kekerasan akan dilontarkan bila mereka tak mau melakukan instruksi tersebut.

Kemudian ini kemudian berlanjut di WhatsApp, mereka yang terlibat akan menambahkan kontak dengan identitas yang tak dikenal dan mendesak para pemain untuk menyelesaikan rangkaian tantangan.

Tak hanya itu, ancaman ini begitu mengerikan karena ada yang sampai menuntut pemain untuk menyakiti diri sendiri hingga bunuh diri. Bagi mereka yang tak melakukannya akan diancam untuk disebarkan informasi pribadinya, atau foto mereka akan bocor di publik.

Hal ini rupanya sudah terjadi di Argentina, seorang anak telah ditemukan bunuh diri sebagai akhir dari permainannya. Permainan ini memang sengaja menargetkan mereka yang kondisinya lemah dan anak-anak yang masih belum memahami banyak hal.

Baca Juga: Tak Hanya Momo Challenge, Ini 7 Challenge Viral yang Membahayakan Nyawa

Bahaya Momo Challenge Bagi Si Kecil

Melihat pola permainan dari Momo Challenge tentu terdapat banyak sekali bahaya dari permainan ini khususnya untuk Si Kecil.

Bagi kondisi psikisnya, mereka secara tak langsung akan tertekan dengan tantangan-tantangan berbahaya yang diberikan. Belum lagi ancaman yang mengintai akan membuat mereka semakin tak tenang.

Bagi fisiknya juga mereka akan tersakiti karena banyaknya instruksi dari Momo Challenge ini meminta mereka menyakiti diri sendiri bahkan hingga bunuh diri.

Tak hanya itu, mereka yang masih kecil juga akan bertukar nomor dengan orang-orang tak dikenal yang bisa saja melakukan tindak kejahatan lain seperti penculikan pada mereka.

Baca Juga: 5 Foto Anak yang Tidak Boleh Diupload di Sosial Media

Waspada Terhadap Momo Challenge

Melihat hal ini semakin marak terjadi, sebagai orang tua Moms harus lebih waspada dalam mengawasi Si Kecil. Perhatikan dengan siapa saja mereka berkomunikasi. Jangan segan-segan untuk memeriksa telepon genggam mereka bila sudah mulai melihat ada yang aneh.

Moms juga sebaiknya memahami apa saja yang menjadi ciri-ciri dari Momo Challenge, seperti ikon mereka salah satunya. Profil Momo di WhatsApp menampilkan gambar patung wanita.

Wanita tersebut diketahui memiliki mata yang menonjol dengan rambut hitam panjang. Patung itu dibuat oleh perusahaan efek khusus di Jepang.

Terus waspadai gerak-gerik aneh yang dilakukan Si Kecil dan awasi penggunaan smartphone-nya ya!

(MDP) 

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.