Selain Kosmetik, Produk Perawatan Tubuh Juga Bisa Bikin Susah Hamil
Moms yang berencana untuk hamil perlu berhati-hati dalam memilih produk perawatan tubuh. Pasalnya, studi menemukan sejumlah produk perawatan tubuh bikin susah hamil!
Alasannya, produk-produk tersebut bisa jadi mengandung senyawa kimia tertentu yang dapat mengganggu kesuburan perempuan.
“Beberapa tahun belakangan, sejumlah senyawa kimia pengganggu hormon endokrin diidentifikasi turut memicu fungsi abnormal pada rahim, serta menyebabkan keguguran dan infertilitas pada perempuan,” terang Dr Nitasha Gupta, ahli ginekologi dan IVF di Indira IVF Hospital di New Delhi.
Baca Juga: Moms, Salah Pilih Kosmetik Bisa Bikin Susah Hamil Loh!
Produk Perawatan Tubuh yang Bikin Susah Hamil
Contoh produk perawatan tubuh bikin susah hamil di antaranya sabun antibakteri, sampo, kondisioner, sun screen, losion, hand cream, dan lain-lain.
“Penggunaan sabun antibakteri bisa menurunkan peluang Moms untuk dapat hamil. Sabun antibakteri mengantung senyawa triklosan yang dapat mengacaukan fungsi hormon dan sistem reproduksi. Selain itu, paraben adalah jenis pengawet yang dulu digunakan untuk mencegah pertumbuhan bakteri. Tetapi, penggunaan yang terlalu banyak ternyata berdampak pada kesuburan. Bila hormon di tubuh tidak seimbang, peluang produksi sel telur yang sehat pun menurun,” tambah Dr Gupta.
Baca Juga: Perempuan dengan Jadwal Kerja Malam Hari Berisiko Susah Hamil?
Ahli dermatologi Julie Russak, M.D., dari Russak Dermatology Clinic di New York City mengatakan sekitar 60 persen senyawa kimia yang dioleskan di kulit akan diserap oleh tubuh dan masuk ke dalam aliran darah.
Masalahnya, berbagai penelitian menemukan bahwa keberadaan zat-zat tersebut di dalam tubuh berkaitan dengan munculnya kanker dan masalah kesuburan pada pria maupun perempuan.
Itulah sebabnya para ahli mengingatkan calon Moms agar menghindari penggunaan produk-produk perawatan tubuh bikin susah hamil.
Dikutip dari situs web The Independent, para peneliti dari George Mason University di Virginia menemukan adanya hubungan antara senyawa kimia yang terdapat di produk-produk kosmetik dan perawatan tubuh dengan perubahan fungsi hormon-hormon reproduksi.
Tim peneliti menganalisis sampel urine 143 perempuan berusia 18 hingga 44 tahun yang tidak memiliki penyakit kronis dan tidak menggunakan alat kontrasepsi.
Hasilnya, urine yang mengandung senyawa kimia paraben, benzophenone, dan bisphenol A ternyata memiliki kadar oestrogen dan progesteron yang tidak normal. Ketiga senyawa tersebut banyak terdapat di produk kosmetik maupun perawatan tubuh.
Kadar oestrogen yang berlebihan diduga dapat memicu fibroid dan menstruasi tidak teratur, sedangkan bila jumlahnya terlalu sedikit akan menyulitkan pematangan sel telur serta pelepasannya.
Sementara kadar progesteron yang terlalu banyak diduga menjadi salah satu faktor pemicu kanker payudara dan perdarahan pada vagina.
Pakar naturopati Anna Mitsios mengatakan, bila terkait kesuburan, apa yang dimakan sama pentingnya dengan apa yang dioleskan di kulit.
Baca Juga: Benarkah Bentuk Rahim Abnormal Bikin Susah Hamil?
“Memilih produk perawatan kulit yang bebas toksin sangatlah penting untuk menjaga kesuburan kita dan kehamilan yang sehat,” ujar Mitsios yang juga pendiri lini perawatan kulit alami Edible Beauty Australia.
Jadi, lebih cermatlah dalam memilih kosmetik dan hindari produk perawatan tubuh bikin susah hamil, Moms!
(AN)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.