Redakan Diare dan Muntah pada Bayi dengan Makanan Ini
Si kecil yang terkena masalah perut seperti diare dan muntah tentunya membuat Mama merasa khawatir. Selain melakukan penanganan yang tepat, Mama juga harus mencukupi kebutuhan gizinya setiap hari dengan beragam jenis makanan bayi sehat yang membuat perutnya tetap nyaman.
Berikut adalah beberapa jenis makanan bayi yang baik untuk perut si kecil yang mengalami masalah seperti diare dan muntah sesuai rekomendasi seorang jurnalis kesehatan profesional dari Amerika Serikat, Robin Raven:
ASI
ASI merupakan makanan bayi utama yang sangat diperlukan untuk pertumbuhan dan kesehatan si kecil. Pada saat si kecil terkena masalah perut, Mama harus mencukupi kebutuhan nutrisinya dengan memberikan ASI eksklusif.
Cairan Oralit
Cairan oralit yang direkomendasikan oleh dokter dan bidan membantu mengganti cairan yang hilang dari tubuh buah hati. Penelitian membuktikan bahwa pada saat diare, bayi lebih cepat mengalami dehidrasi atau kehilangan cairan daripada orang dewasa, sehingga Mama harus sigap menyediakan oralit untuk menggantikan cairan tubuh ketika buah hati mengalami masalah perut.
Sayuran dan Buah-buahan
Carlo Di Lorenzo, profesor pediatri klinis di Ohio State University merekomendasikan buah-buahan dan sayuran sebagai bagian dari pola makan sehat untuk bayi di atas enam bulan yang sedang sakit. Terdapat banyak kandungan nutrisi penting di dalam sayuran dan buah-buahan yang dapat memberikan manfaat untuk memulihkan kesehatan perut si kecil. Buah-buahan dan sayuran yang bisa dipilih adalah pisang, alpukat, kacang polong, kapri manis, kentang, dan ubi jalar. Untuk memaksimalkan manfaatnya, sajikan dengan cara yang tepat sesuai rekomendasi para ahli dan dokter.
Yogurt Smoothie
The University of Michigan Health System merekomendasikan smoothie yoghurt sebagai makanan bayi saat mengalami masalah pencernaan. Mama bisa membuatnya dengan cara berikut ini :
- Haluskan ½ cangkir yoghurt kedelai atau susu almond dengan ½ cangkir jus buah asli menggunakan blender. Pastikan jus yang dipilih berasal dari buah segar dan sehat yang cocok untuk pencernaan si kecil, seperti apel, pir, dan alpukat.
- Jika Anda tidak memiliki blender, tuangkan kedua bahan tersebut ke dalam wadah tertutup dan kocok sampai rata.
Baca juga: Ini Cara Mengatasi Diare pada Bayi
Setelah kondisi perut si kecil mulai membaik, Mama bisa mulai memberikan jenis makanan bayi yang bermanfaat untuk memulihkan kondisinya berikut ini:
Sereal
Setelah dokter menyatakan bahwa si kecil siap mengonsumsi makanan padat lagi, mulailah secara perlahan memberikannya makanan hambar berupa sereal. Pilihlah sereal yang diperkaya dengan vitamin dan mineral yang dianjurkan, seperti barley, beras, dan oatmeal yang cenderung ‘ringan’ di perut. Campurkanlah 1 sendok makan sereal dengan 3 sendok makan ASI atau susu formula untuk menambah nutrisinya.
Makanan Mengandung Protein dan Mudah Dicerna
Cukupi kebutuhan protein setelah si kecil mengalami masalah perut dengan memberikannya sup ayam, makanan dari bijian-bijian, kacang-kacangan, dan juga olahan kentang.
Dengan memilih makanan bayi tersebut, kebutuhan nutrisi si kecil bisa tetap terpenuhi tanpa memperburuk kondisi pencernaannya. Selain itu, pilihlah jenis makanan sehat lainnya saat buah hati sudah sembuh untuk mencegah masalah perut sekaligus menjaga ketahanan tubuhnya dari masalah kesehatan yang lain.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.