16 Rekomendasi Camilan Bayi 10 Bulan, Si Kecil Pasti Suka!
Memberikan camilan bayi 10 bulan dapat membantu perkembangan otak hingga nutrisi harian Si Kecil.
Perkembangan yang bisa terlihat dari bayi berusia 10 bulan adalah giginya yang sudah mulai tumbuh, setidaknya 4 gigi di depan mulutnya.
Ia sudah mulai mampu menggigit, namun masih sulit untuk mengunyah dengan benar.
Perihal memberikan makanan pada bayi 10 bulan, Moms tetap harus memerhatikan teksturnya dengan baik.
Dilansir dari laman Pregnancy, Birth & Baby, pada usia 10 bulan berat badan bayi mungkin saja akan menurun.
Hal ini wajar terjadi karena ia akan lebih aktif bergerak dan bermain.
Untuk itu, coba tambahkan asupan karbohidrat pada makanannya agar ia tetap bertenaga.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Keluarga di Tangerang, Ada yang Konsepnya Lesehan Juga, Nih Moms!
Camilan Bayi 10 Bulan
Cara yang bisa dilakukan agar berat badan bayi tetap normal, Moms bisa memberikan cemilan di tengah waktu makan besarnya.
Nah, berikut ini camilan bayi 10 bulan yang dapat dicoba, yaitu:
1. Salad Kentang
Foto: Orami Photo Stock
Camilan bayi 10 bulan yang pertama adalah salad kentang.
Mudah sekali untuk membuat salad kentang sebagai cemilan yang sehat untuk bayi.
Moms cukup mengukus atau merebus kentang hingga lunak, dan dicampurkan dengan yogurt tanpa rasa selagi masih hangat.
Alpukat juga bisa dicampurkan untuk menambah rasa.
Kentang kaya akan karbohidrat dan memberikan energi untuk bayi 10 bulan yang sedang aktif-aktifnya.
Kentang bukan hanya termasuk ke dalam jenis karbohidrat kompleks, tetapi juga mengandung protein dan vitamin C.
Varian lainnya yang bisa Moms coba yaitu membuat keripik atau stik kentang rumahan yang renyah dan tetap bergizi.
2. Cupcake
Camilan bayi 10 bulan yang selanjutnya adalah cupcake.
Pada dasarnya, bahan roti yang terbaik untuk bayi yang baru mengenal makanan padat adalah gandum.
Nah, tidak ada salahnya Moms membuat kreasi baru yaitu cupcake yang terbuat dari gandum.
Camilan satu ini sudah pasti akan mengenyangkan untuk Si Kecil. Jadi, Moms tidak perlu takut berat badan bayi akan menurun.
Beberapa tambahan varian cupcake lainnya yang bisa dipilih yaitu blueberry, selai kacang, atau keju.
Cupcake juga bisa dijadikan finger food untuk melatih koordinasi tangan dan mulutnya, serta melatih kemampuan mengunyahnya menjadi lebih baik lagi.
Namun, ada baiknya untuk tetap membuat cupcake sendiri di rumah untuk menghindari adanya garam atau gula tambahan yang masih belum dikonsumsi bayi di bawah 1 tahun.
“Pendekatan memberi makan bayi adalah mengikuti isyaratnya dan mengadopsi pemberi makan dengan sendok dan finger food. Jika ingin nutrisi maksimal didapatkan bayi, tentunya ibu masih harus menyuapinya.
Namun, cara terbaik untuk melatih bayi makan sendiri adalah memberikan finger food,” ungkap ahli diet pediatrik, Dr. Kyla Smith dari Baby Mealtimes.
3. Kurma
Foto: Orami Photo Stock
Camilan bayi 10 bulan yang selanjutnya adalah kurma.
Memperkenalkan kurma pada bayi tidak perlu menunggu bulan puasa dulu, ya, Moms!
Faktanya, buah satu ini bisa menjadi camilan yang sehat, manis, dan bergizi untuk Si Kecil.
Namun, hindari memberikan kurma kering karena kekuatan mengunyah bayi 10 bulan belum optimal.
Camilan dari kurma dengan merebusnya atau dibuat menjadi bentuk puree.
Studi yang diungkapkan dalam Critical Reviews in Food Science and Nutrition menyebutkan, kurma matang dapat membantu memperkuat gusi dan membuat gigi bayi yang baru tumbuh menjadi lebih kuat.
Selain itu, mengunyah kurma yang matang mampu menjadi latihan baik untuk bayi yang sedang tumbuh gigi.
Kurma juga mengandung antioksidan yang berguna untuk membantu bayi melawan infeksi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuhnya setiap hari.
Selain itu, kurma juga menjadi buah dengan kandungan serat yang tinggi dan berguna untuk menjaga kesehatan pencernaan tubuhnya.
Baca Juga: Lebih Sakit Melahirkan Normal atau Caesar? Cari Tahu Jawabannya di Sini!
Moms bisa memantau tumbuh kembang anak sesuai usianya dengan fitur Growth Tracker di Orami App!
Dengan fitur ini, Moms dapat mengetahui apakah berat dan tinggi badan, serta lingkar kepala Si Kecil tetap berada dalam batas yang normal, atau justru berisiko dan perlu berkonsultasi ke dokter.
Langsung klik gambar di bawah ini untuk mencobanya, ya!
4. Potongan Pisang
Camilan bayi 10 bulan yang selanjutnya adalah potongan pisang.
Saat bayi berusia 10 bulan, Moms tidak perlu lagi membuat puree atau bubur pisang.
Teksturnya lembut membuat pisang menjadi buah yang mudah dicerna oleh bayi 10 bulan.
Cukup potong pisang menjadi ukuran yang kecil-kecil, lalu berikan sebagai finger food untuk bayi.
Nah, pisang bisa menjadi cemilan instan dan menyehatkan untuk bayi 10 bulan.
Varian lainnya, Moms bisa mencampurkan yoghurt tanpa rasa buatan agar memperkaya cita rasanya.
Rasa pisang yang umumnya manis akan membuat Si Kecil lebih mudah tertarik.
Pisang adalah buah yang tinggi kandungan serat sehingga membuat kenyang lebih lama dan membantu membersihkan usus.
Selain itu, pisang juga dinilai mampu mengatasi infeksi saluran kemih yang biasanya sering menyerang bayi.
Kandungan kalium dan kalsium yang terdapat dalam pisang juga mampu memperkuat tulang bayi yang sedang bertumbuh.
5. Anggur
Foto: Orami Photo Stock
Camilan bayi 10 bulan yang selanjutnya adalah anggur.
Buah anggur dapat menjadi cemilan yang menyehatkan untuk bayi.
Buah yang kaya karbohidrat ini mampu mendukung pertumbuhan sel otak bayi. Selain itu, ada banyak nutrisi lainnya yang terdapat dalam anggur.
Studi dari Food & Nutrition Research mengungkapkan anggur mengandung serat, vitamin B6, vitamin C, dan mineral penting lainnya seperti kalsium, folat, magnesium, dan kalium.
Kandungan asam folat dalam buah anggur juga berguna untuk pembentukan sel saraf dan otak bayi.
Sementara itu, kandungan magnesium akan membantu melancarkan pencernaan dan mencegah bayi sembelit.
Jadi, nutrisi dalam anggur tidak perlu diragukan lagi, ya, Moms.
Lantas, bagaimana cara mengolah anggur menjadi cemilan yang aman untuk bayi?
Sebenarnya, anggur sudah mulai bisa diperkenalkan pada bayi saat berusia 8 bulan.
Namun, tekstur yang paling aman adalah dengan cara ditumbuk atau dibuat puree.
Saat bayi berusia 10 bulan, Moms sudah bisa mencoba memotong anggur menjadi potongan kecil-kecil dan menjadikannya finger food.
Pastikan ukurannya tidak terlalu besar karena berisiko membuat bayi tersedak.
Baca Juga: Kenali Fase Hepatitis Akut, Mulai dari Masa Inkubasi sampai Fase Pemulihan!
6. Pancake Mangga
Camilan bayi 10 bulan yang selanjutnya adalah pancake mangga.
Pancake mangga bisa menjadi menu cemilan yang lezat dan menyehatkan untuk Si Kecil.
Cara membuatnya juga mudah sekali.
Bahan yang diperlukan hanya telur, susu formula/ASI, dan irisan mangga yang matang.
Semua bahan dimasukkan ke dalam food processor dan dimasak dalam bentuk pancake.
Jika ingin tambahan lainnya, Moms bisa mencampurkan setengah cangkir oat.
Nah, cemilan yang lezat ini juga menyehatkan karena tidak mengandung gula atau garam tambahan.
Selain itu, Moms juga belum boleh memberikan madu sebelum Si Kecil berusia 1 tahun.
Dilihat dari bahan utamanya, mangga, tentunya mengandung nutrisi yang baik untuk perkembangan dan pertumbuhan bayi.
Mangga mengandung serat yang tinggi, jadi ada baiknya mengenalkan pada bayi sesudah ia berusia 8 bulan lebih.
Manfaat yang bisa didapatkan dari mangga adalah melancarkan sistem pencernaan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, melindungi dari bahaya radikal bebas, dan menjaga kesehatan kulit.
7. Potongan Keju
Foto: Orami Photo Stock
Camilan bayi 10 bulan yang instan lainnya, Moms bisa memilih keju.
Coba mulai dengan variasi keju yang dipasteurisasi seperti mozarella atau cheddar.
Caranya dengan dipotong berbentuk dadu kecil atau diparut.
Keju menjadi dairy yang mengandung kalsium dan baik untuk pertumbuhan tulang bayi.
Keju parut juga bisa menjadi topping yang lezat untuk aneka makanan bayi lainnya.
8. Puding Pepaya
Pepaya adalah salah satu buah yang mengandung serat tinggi. Untuk itu, ada baiknya Moms memberikannya sebagai cemilan bayi 8 bulan.
Jurnal National Center For Biotechnology Information menyebutkan, pepaya adalah buah yang baik untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan karena mengandung senyawa aktif seperti papain.
Selain itu, pepaya juga memiliki banyak air dan serat untuk mencegah sembelit.
Pepaya juga dinilai mampu menjaga sistem imun tubuh karena kaya akan antioksidan.
Kreasi membuat cemilan bayi dari pepaya yaitu dengan membuat puding pepaya yang bisa dicampur dengan santan.
Kreasi lainnya dengan menyajikan pepaya dan yoghurt, atau menjadikan pepaya berbentuk puree.
Sebaiknya, temukan varian yang tepat untuk bayi agar nafsu makannya juga terjaga dengan baik.
9. Keripik Bayam
Foto: Orami Photo Stock
Bayam jadi camilan bayi 10 bulan, memangnya bisa? Ini bisa saja menjadi pertanyaan yang muncul di dalam pikiran Moms.
Jawabannya, tentu bisa. Semua tergantung cara pengolahan bayam itu sendiri.
Menjadikan sayuran sebagai cemilan bayi juga akan mengajarkannya untuk mengenal sayuran sejak kecil.
Salah satu kreasi yang bisa dicoba adalah membuat keripik bayam dengan menggunakan minyak zaitun.
Sayuran hijau ini memiliki kandungan vitamin K yang membantu menjaga kesehatan tulang.
Selain itu, bayam juga kaya kalsium dan magnesium yang berperan dalam memperkuat tulang.
Bayam juga mengandung vitamin A dan membantu menjaga kelembapan kulit bayi.
Jika tidak ingin membuat keripik, bayam atau sayuran lainnya bisa dijadikan camilan dengan merebus dan menyajikannya bersama buah-buahan manis.
Baca Juga: Kidzania Jakarta, Tempat Wisata Edukatif untuk Mengasah Keterampilan Anak
Rekomendasi Camilan Bayi 10 Bulan
Makanan selingan alias cemilan (snack) adalah makanan bayi yang diberikan di sela-sela waktu makan utama.
Frekuensi makan yakni tiga kali dalam sehari dengan jadwal MPASI bayi pada pagi, siang, dan malam.
Jika Moms sedang mencari rekomendasi camilan bayi 10 bulan, berikut daftarnya:
10. Milna Biskuit Bayi Beras Merah 130gr
Milna Biskuit Bayi merupakan produk biskuit khusus anak-anak berusia 6-12 bulan.
Moms pun dapat memilih Milna Biskuit Bayi sebagai salah satu menu MPASI untuk Si Kecil.
Milna Biskuit Bayi terbuat dari ekstrak buah, sayuran, dan kacang-kacangan pilihan yang mengandung Aa dan DHA, 11 vitamin, serta 5 mineral.
Kandungan ini dapat menjadi sumber nutrisi untuk mendukung tumbuh kembang buah hati Moms.
Selain itu, camilan bayi 7 bulan ini diperkaya dengan kalsium yang berperan dalam pembentukan dan mempertahankan tulang dan gigi.
11. Ivenet Grain Friend - Cheese
Rekomendasi camilan bayi 10 bulan selanjutnya adalah Ivenet Grain Friend.
Produk ini terbuat dari 7 macam biji-bijian yang ditanam secara organik.
Tak hanya itu, Ivenet Grain Biscuit juga diolah dengan dipanggang sehingga menjadi pilihan terbaik dalam mengonsumsi camilan sehat, khususnya bagi Si buah hati.
Adapun 7 biji-bijian yang terkandung dalam Ivenet Grain Biscuit adalah brown rice, white rice, sticky barley, sticky rice, black bean, sorghum, dan black rice.
12. PROMINA PUFFS PISANG 15 GR X 1 PCS
Camilan bayi 10 bulan selanjutnya adalah Biskuit Promina Puffs Pisang.
Bentuknya butiran bunga berwarna putih dengan lubang di tengahnya yang dibalut dengan bumbu perasa.
Cocok sekali sebagai finger snack karena bentuknya yang mudah dipegang.
Bahan dasarnya yang terbuat dari beras dan pati gandum membuatnya mudah sekali lumer di mulut sehingga Si Kecil tidak akan mudah tersedak.
13. Apple Monkey Biscoito 40gr - Carob & Banana
Rekomendasi camilan bayi 10 bulan selanjutnya adalah Apple Monkey Biscoito.
Di dalamnya terdapat tujuh vitamin dan mineral penting termasuk zat besi dan kalsium.
Biskuit bayi ini memiliki tekstur berpori yang mudah larut, yang diklaim Milna tak akan membuat bayi tersedak.
14. Yummy Bites Beberoll Blueberry 40gr
Camilan bayi 10 bulan ini telah diformulasikan beragam nutrisi penting dan vitamin E, sebagai efek antioksidan yang bermanfaat untuk mencegah kerusakan sel akibat paparan radikal bebas.
Yummy Bites Beberoll Blueberry juga kaya akan kalsium, yang berfungsi membentuk dan memperkuat kepadatan tulang dan gigi Si Kecil.
Bentuk Yummy Bites Beberoll sangat cocok untuk melatih perkembangan motorik Si Kecil.
Baca Juga: Ini Cara Menurunkan Panas Anak dengan Bawang Merah, Catat!
15. HEINZ Farley's Apple 120 Gr
Rekomendasi camilan bayi 10 bulan selanjutnya adalah HEINZ Farley's Apple.
Biskuit bayi Farley dapat menjadi pilihan biskuit untuk memenuhi nutrisi tumbuh kembang serta membantu latihan koordinasi tangan, mata, dan gigi bayi.
Diproduksi dengan sedikit gula, tanpa pewarna buatan dan perisa, serta cocok untuk keluarga dengan diet vegetarian.
Dapat memenuhi 7 vitamin dan mineral, serta 20% kebutuhan zat besi harian pada anak.
16. PROMINA RUSK BERAS MERAH NEW 130 GR X 1 PCS
Promina Baby Rusk merupakan biskuit bayi 6 bulan ke atas yang mudah lumer di mulut.
Biskuit yang mengandung susu ini diklaim mampu menstimulasi Si Kecil untuk belajar menggigit, mengunyah, dan menggenggam.
Selain itu, Promina biskuit ini dilengkapi dengan omega-3, omega-6, dan kolin yang baik bagi perkembangan otak bayi.
Baca Juga: Mengenal Prostakur, Obat untuk Menjaga Kesehatan Prostat Pria
Itulah camilan bayi 10 bulan yang bisa dipilih. Semoga membantu ya!
Moms tertarik untuk mencoba yang mana?
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3508853/
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4016745/
- https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/22214443/
- https://www.pregnancybirthbaby.org.au/babys-growth-and-development-10-months-old
- https://www.parents.com/baby/feeding/center/healthy-snacks-for-babies-toddlers/
- https://www.madeformums.com/baby/healthy-snacks-for-your-baby-at-10-12-months/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.