6 Resep Ayam Ungkep dengan Variasi Bumbu yang Meresap Sedap
Moms, coba yuk variasi olahan ayam dengan mengikuti aneka resep ayam ungkep berikut ini.
Ayam ungkep adalah masakan dari daging ayam yang dibuat dengan cara direbus terlebih dahulu menggunakan beragam bumbu rempah.
Perebusan biasanya memakan waktu yang cukup lama agar setiap rempahnya meresap ke dalam daging.
Moms pun dapat mengolah ayam ungkep tersebut menjadi berbagai macam hidangan.
Selain rasanya lezat, aroma ayam ungkep juga sangat menggugah selera, lho.
1. Resep Ayam Ungkep Bumbu Kuning
Bagi Moms yang ingin mencoba membuat ayam ungkep di rumah, bisa menyimak resep ayam ungkep bumbu kuning simple di bawah ini.
Bahan-bahan
Cara membuat:
- Haluskan bawang putih,kemiri, kunyit, ketumbar, dan jahe.
- Bersihkan ayam dari sisa bulu dan darah.
- Balurkan bumbu ke ayam kemudian masak dengan api kecil.
- Jika mau, Moms bisa menambahkan sedikit air.
- Masak ayam hingga matang dan air menyusut.
- Setelah ayam matang, Moms bisa langsung menikmatinya atau menggorengnya sebentar.
2. Resep Ayam Ungkep Bumbu Putih
Tak melulu berbumbu kuning, ayam ungkep juga dapat dimasak menggunakan bumbu dasar putih, Moms.
Berikut resep ayam ungkep bumbu putih yang terinspirasi dari Dapur Olive di laman Cookpad.
Bahan-bahan
- 1/2 ekor ayam
- 1 jeruk nipis, ambil airnya saja
- 3 daun jeruk
- 2 daun salam
- 1 sdm bumbu dasar putih (terbuat dari 250 gr bawang merah, 100 gr bawang putih, 15 buah kemiri, 1 sdt garam, dan 1 sdt gula pasir yang dihaluskan dan ditumis)
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur
- 400 ml air
Cara membuat:
- Rebus ayam selama 10 menit dan tiriskan. Kemudian siapkan bahan-bahan lainnya.
- Didihkan air dan tambahkan semua bumbu. Lalu, masukan ayam dan aduk ayam hingga merata dengan bumbu.
- Masak hingga bumbu meresap dan ayam benar-benar matang. Angkat dan dinginkan.
- Ayam ungkep bumbu putih bisa langsung digoreng atau disimpan dalam wadah kedap udara di kulkas.
3. Resep Ayam Ungkep Tulang Lunak
Resep ayam ungkep berikutnya yang patut Moms coba, yaitu ayam ungkep tulang lunak.
Yuk, siapkan bahan-bahan dan ikuti langkah resep ayam ungkep tulang lunak ala Ummu Ayumi di laman Cookpad.
Bahan-bahan
- 2 kg ayam, potong-potong sesuai selera
- 10 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 3 batang serai, potong-potong dan geprek ujungnya
- 3 gelas air (sesuaikan dengan jumlah ayam)
Bumbu Halus:
- 15 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1,5 sdm kunyit bubuk
- 1,5 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt lada bubuk
- Sejumput garam
- 2 sdt gula pasir
- 2 sachet penyedap rasa
- 1 ruas lengkuas muda
Cara membuat:
- Siapkan semua bahan. Cuci bersih ayam, kemudian beri perasan jeruk nipis.
- Rendam ayam dengan jeruk nipis selama 15 menit, kemudian bilas sampai bersih. Sambil menunggu perendaman, haluskan bumbu.
- Tuang bumbu halus ke dalam ayam. Aduk rata.
- Tata daun salam, daun jeruk dan serai di bagian dasar panci presto.
- Kemudian susun ayam yang sudah dibalur bumbu halus. Tuang air sampai sebatas ayam. Tutup panci presto.
- Nyalakan kompor, masak ayam selama ± 45 menit. Waktu tersebut dihitung sejak panci presto mulai berdesis. Saat mulai berdesis, kecilkan api.
- Setelah 45 menit, biarkan hingga uap keluar semua dan agak dingin. Baru keluarkan ayam dan masukkan ke dalam wadah penyimpanan.
- Ayam ungkep tulang lunak siap disimpan dalam freezer atau bisa langsung digoreng/bakar.
4. Resep Ayam Ungkep Bumbu Kecap
Bagi Moms dan keluarga yang suka cita rasa manis, mungkin dapat mencoba resep ayam ungkep bumbu kecap.
Berikut resep ayam ungkep bumbu kecap yang dikutip dari Mama Akmal di laman Cookpad.
Bahan-bahan
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng, masukkan bumbu halus, serai, daun salam, dan daun jeruk. Tumis bumbu halus hingga layu dan harum.
- Masukkan ayam, aduk-aduk hingga tercampur dengan bumbu dan ayam berubah warna.
- Tambahkan air dan biarkan mendidih, lalu tambahkan kecap manis. Aduk lagi hingga bumbu rata.
- Masak dengan api sedang hingga air berkurang atau menyusut. Matikan kompor, angkat.
- Selanjutnya ayam ungkep bisa digoreng atau dibakar.
5. Resep Ayam Ungkep Barbeque
Resep ayam ungkep barbeque juga dapat Moms coba agar hidangan untuk keluarga terasa lebih bervariasi.
Inilah bahan-bahan dan cara membuat ayam ungkep babeque ala Lila Lestari di laman Cookpad.
Bahan-bahan
- 20 potong sayap ayam, potong lagi menjadi dua bagian
- 1/2 buah jeruk nipis
- 400 ml air
Bahan Marinasi:
- 5 siung bawang putih, parut hingga halus
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm saus sambal (optional)
- 2 sdm madu
- 1/2 sdt merica
- 1/2 sdt kaldu jamur
Cara membuat:
- Setelah ayam dicuci bersih dengan jeruk nipis, letakkan dalam panci. Beri bumbu marinasi, lalu aduk hingga bumbu merata.
- Beri air, lalu masak hingga mendidih, dan ayam matang.
- Masak hingga kuah menyusut. Gunakan api sedang cenderung kecil.
- Setelah dingin, pindahkan ke wadah kedap udara. Simpan di freezer.
- Moms pun dapat mengolah ayam ungkep barbeque ini menjadi ayam goreng atau ayam bakar sesuai selera.
6. Resep Ayam Ungkep Air Kelapa
Apabila Moms menginginkan sajian ayam ungkep yang benar-benar bercita rasa penuh rempah, mungkin bisa mencoba resep ayam ungkep menggunakan air kelapa.
Inilah bahan-bahan dan cara membuat ayam ungkep air kelapa oleh Bunda Pashalenko yang dapat Moms ikuti.
Bahan-bahan
- 1 kg ayam
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt kaldu bubuk (opsional)
- 1 sdt garam
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 500-1000 ml air kelapa
- 2 ruas lengkuas
- 2 ruas jahe
- 2 batang serai
Bumbu Halus:
- 2 sdm bumbu dasar kuning. Terbuat dari bahan berikut yang dihaluskan dan ditumis:
- 500 gr bawang merah
- 300 gr bawang putih
- 100 gr kemiri
- 75 gr ketumbar halus
- 50 gr lada halus
- 60 gr kunyit bubuk
- 50 gr lengkuas
- 50 gr jahe
- 2 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 400 ml minyak
Cara membuat:
- Siapkan semua bahan. Cuci bersih ayam, beri perasan jeruk kunci atau cuka beras.
- Diamkan lima menit. Kemudian bilas hingga bersih. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus dan bumbu lainnya hingga harum, beri kaldu bubuk, garam dan lada. Angkat.
- Balurkan ayam dengan bumbu hingga benar-benar rata.
- Kemudian diamkan selama 24 jam (atau taruh semalaman) di kulkas, supaya bumbu lebih meresap.
- Setelah dibiarkan semalaman, ungkep ayam dengan menambahkan air kelapa.
- Masak dengan api kecil hingga matang dan air menyusut ±20 menit. Koreksi rasanya, masak hingga matang, lalu angkat.
- Ayam pun siap diolah menjadi ayam goreng atau ayam bakar sesuai selera, Moms.
Itulah beberapa variasi resep ayam ungkep yang bisa Moms coba buat di rumah sebagai sajian istimewa untuk keluarga. Selamat mencoba!
- https://cookpad.com/id/resep/14880895-ayam-ungkep-bumbu-dasar-putih
- https://cookpad.com/id/resep/14887174-82-ayam-ungkep-tulang-lunak
- https://cookpad.com/id/resep/14883583-ayam-ungkep-air-kelapa
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.