Resep Gurame Bumbu Oranye untuk Berbuka Puasa dengan Keluarga
Selama bulan Ramadan, buka puasa menjadi salah satu momen yang bisa semakin mendekatkan keluarga. Karena di saat buka puasa bersama, Moms, Dads, dan Si Kecil akan saling bertukar cerita dan bercengkrama.
Di saat buka puasa, paling asyik menikmati nasi hangat dan lauk yang mengenyangkan bukan? Nah, ikan gurame bisa menjadi pilihan nih, Moms!
Menurut Organisasi Pangan dan Pertanian Perserikatan Bangsa-bangsa, gurame merupakan sumber asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan. Mengonsumsi satu porsi ikan gurame akan memenuhi kebutuhan nutrisi omega-3 tubuh selama beberapa hari.
Supaya Moms bisa menghidangkannya, mari simak resep gurame bumbu oranye untuk berbuka puasa dengan keluarga!
Baca Juga: Resep Semur Telur, Hidangan Praktis untuk Berbuka Puasa
Bahan:
1/2 kg (1 ekor) ikan gurame, bersihkan
8 sdm tepung bumbu serbaguna
Air secukupnya
4 sdm minyak goreng
1 buah bawang bombay
5 siung bawang putih
200 g sayuran beku
3 sdm saus tomat
5 sdm saus sambal
1 sdm garam
1 sdm merica putih bubuk
1 sdt gula pasir
3 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Nanas, secukupnya
Baca Juga: Resep Mudah Mushroom Zuppa Soup untuk Buka Puasa
Cara Membuat:
1. Potong-potong daging ikan gurame.
2. Aduk rata tepung bumbu serbaguna dengan air secukupnya.
3. Celupkan potongan daging ikan, goreng hingga matang. Angkat, tiriskan. Sisihkan.
4. Panaskan minyak, tumis bawang bombay, bawang putih, dan sayur beku hingga harum.
5. Masukkan saus tomat, saus sambal, garam, merica, dan gula, aduk rata.
6. Tambahkan larutan maizena, masak hingga mengental.
7. Tambahkan nanas, aduk rata. Angkat.
8. Tuang saus ke atas potongan daging, sajikan.
Itu dia resep gurame bumbu oranye yang bisa dicoba. Selamat masak, Moms!
Sumber: Endeus TV
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.