5 Resep Oblok-Oblok Daun Singkong, Dijamin Bikin Nambah!
Daun singkong merupakan bahan makanan yang mudah didapatkan dan mudah diolah, salah satunya dengan resep oblok-oblok daun singkong.
Resep oblok-oblok daun singkong dengan kuah hangat dan gurih ini cocok untuk dimakan dengan nasi hangat.
Jika Moms tertarik mencoba resep oblok-oblok daun singkong bisa membuatnya di rumah dengan resep di berikut.
1. Resep Oblok-Oblok Daun Singkong
Resep oblok-oblok yang satu ini cocok untuk disantap sebagai makan siang.
Cara membuatnya pun mudah dan singkongnya tidak pahit.
Bahan-bahan
- 4 ikat daun singkong, pilih bagian yang muda saja
- 350gr tulang sapi
- 1 papan tempe semangit
- 50gr lamtoro
- 50gr ikan teri yang disangrai
- 1 biji tahu putih, potong dadu kemudian goreng
- 8 lembar daun salam
- 8 lembar daun jeruk purut
- 1btg sereh
- 20gr lengkuas
- 3 biji cabai merah besar
- 3 biji cabai hijau besar
- 8 biji cabai rawit
- 2 ltr air
- 1 ltr santang sedang kentalnya
- 4 sdt garam
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt kaldu jamur
- 40gr gula merah
Bumbu yang Dihaluskan:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 6 btr kemiri sangrai
- 2 ruas kencur
Cara membuat:
- Pilih bagian daun singkong yang muda kemudian cuci bersih.
- Persiapkan semua bahan yang akan digunakan.
- Haluskan bumbu sayur daun singkong.
- Rebus daun singkong sampai empuk kurang lebih 10 -15 menit, angkat dan tiriskan kemudian iris-iris.
- Rebus tulang sapi dan tempe semangit dengan 2 liter air sampai mengeluarkan kaldunya.
- Jika sudah mendidih angkat lemak-lemak sapi yang mengambang.
- Masukkan lengkuas, daun salam, daun jeruk purut tunggu sebentar hingga aroma dedaunan keluar.
- Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan dan sereh, aduk sampai rata.
- Kemudian masukkan lamtoro, ikan teri.
- Masukkan ketumbar bubuk, gula merah dan daun singkong aduk rata.
- Tambahkan santan, dan aduk perlahan agar tidak pecah.
- Masukkan tahu goreng dan 3 macam cabai aduk kembali.
- Masukkan garam, kaldu jamur, jangan lupa cicip dan koreksi rasa.
- Biarkan mendidih dan tunggu sebentar sampai semua bumbu meresap.
- Resep oblok-oblok daun singkong siap disantap.
2. Resep Oblok-Oblok Daun Singkong Teri
Perpaduan teri medan yang gurih dengan sayur oblok-oblok membuat olahan ini cocok disantap bersama nasi hangat untuk makan siang.
Bahan-bahan
- 500 gr daun singkong muda
- 1/2 bh kelapa setengah tua parut
- 50 gr teri medan goreng
- 1 papan tempe semangit/tempe biasa, remas-remas
- 1 jempol lengkuas geprek
- 3 lembar daun salam
- 15 bh cabai rawit utuh
- 1 liter air untuk kuah
- Garam, gula, penyedap jamur, secukupnya
Bumbu Halus:
- 5 siung bawang putih
- 9 siung bawang merah
- Cabai rawit sesuai selera
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar
- 1 cm kencur
Cara membuat:
- Didihkan air secukupnya, beri garam.
- Masukkan daun singkong yang sudah dicuci, rebus hingga empuk. Angkat.
- Masukkan ke air dingin lalu peras dan iris.
- Didihkan 1 liter air, masukkan bumbu halus beserta lengkuas dan daun salam, tunggu hingga bumbu matang.
- Masukkan daun singkong, kelapa, teri, tempe, cabai utuh.
- Beri garam, gula, penyedap jamur. Aduk rata. Koreksi rasa
- Masak beberapa saat agar bumbu meresap. Angkat.
- Sajikan resep oblok-oblok daun singkong.
3. Resep Oblok-Oblok Daun Singkong Ebi
Kebanyakan ebi dipadukan dengan beberapa masakan dan sering dijadikan sambal.
Nah agar tidak bosan mengonsumsi ebi, Moms bisa mengolahnya menjadi obok-obok daun singkong.
Bahan-bahan
Bahan
- 1 ikat daun singkong
- 15 biji pete
Bumbu Halus:
- 5 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 3 biji kemiri
- Secuil kunyit
- Secuil jahe
- 2 lembar daun jeruk
Bumbu Lain:
- 1 lembar daun salam
- 1 ruas serai
- Secuil kayu manis
- secukupnya Gula
- secukupnya Garam
- secukupnya Penyedap
Bahan Tambahan:
- Minyak goreng
- 1 l Ebi yang sudah digoreng
- 1 sachet santan 65 ml
- 1200 ml air
Cara membuat:
- Didihkan air dan beri sedikit garam dan rebus daun singkong sampai masak.
- Jika sudah empuk, tiriskan dan potong kecil-kecil.
- Semua bumbu halus diuleg atau diblender, lalu panaskan minyak goreng dan tumis hingga harum.
- Masukkan serai, salam, dan kayu manis. Tumis hingga beraroma.
- Kemuadian tambahkan air dan santan. Aduk-aduk
- Bumbui dengan garam, gula dan penyedap sesuai selera.
- Kemudian masukkan potongan daun singkong dan pete.
- Masak hingga air agak menyusut.
- Jika air sudah sedikit menyusut koreksi rasa.
- Jika dirasa sudah pas masukkan gorengan ebi. Aduk dan biarkan sampai mendidih.
- Matikan api, siap disajikan
4. Resep Oblok-Oblok Daun Singkong Tahu dan Tempe
Resep oblok-oblok daun singkong juga bisa Moms masukkan tahu dan tempe sebagai pelengkap.
Tentunya perpaduan ini membuat oblok-oblok semakin lezat. Yuk, coba Moms!
Bahan-bahan
- 15 lembar daun singkong muda
- 2 papan tahu potong dadu
- 1 papan tempe potong dadu
- 2 bungkus petai cina
- 50 gr udang rebon
- daun jeruk
- daun salam
- kelapa muda parut
- bumbu halus
- 7 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- 1 cm kencur
- cabai merah
- cabai rawit
- 2 cm kunyit
- secukupnya gula
- secukupnya garam
- bila suka tambahkan penyedap rasa
Cara membuat:
- Rebus tahu, tempe, dan petai cina terlebih dahulu sampai mendidih.
- Haluskan bumbu bawang merah, bawang putih, lengkuas, jahe, kunyit, kencur, cabai merah, dan cabai rawit.
- Masukkan bumbu halus tadi ke dalam panci yang berisikan tahu, tempe, dan udang rebon.
- Masukkan daun salam ,daun singkong, daun jeruk, dan kelapa muda.
- Tunggu hingga masak.
- Masukkan garam, gula, dan penyedap rasa sesuai selera.
- Koreksi rasa.
- Resep oblok-oblok daun singkong tahu tempe siap disajikan.
5. Resep Oblok-Oblok Daun Singkong Ikan Asin
Selain teri medan, oblok-oblok daun singkong juga bisa dipadukan dengan ikan asin.
Hanya saja, saat mengolah perhatikan penggunaan garam ya, Moms.
Sebab, ikan asin sudah memberikan rasa asin pada oblok-oblok.
Bahan-bahan
Cara membuat:
- Petik daun singkong, cuci bersih lalu rebus hingga empuk.
- Tiriskan, biarkan dingin lalu peras, buat bulatan dan potong menjadi 2-3 bagian agar tidak terlalu panjang.
- Haluskan bawang, kencur, dan cabai rawit. Haluskan juga tempe semangit.
- Buang kepala ikan asin, bersihkan isi perutnya.
- Ambil dagingnya lalu suwir kasar, goreng sebentar dengan sedikit minyak hingga matang, tiriskan.
- Didihkan 1 ltr air, campur dengan 1 bks santan instan, aduk rata.
- Masukkan bumbu halus, tempe semangit, dan daun salam, masak dengan api sedang.
- Masukkan daun singkong dan kelapa parut, aduk rata.
- Bumbui dengan garam, gula, dan micin secukupnya, hati-hati jangan terlalu asin karena asin belum masuk
- Jika kuah sudah mulai sedikit hijau, masukkan ikan gerih dan 1 bks santan instan, aduk rata.
- Koreksi rasa, tambahkan bumbu seperlunya.
- Masak hingga semua rasa bahan menyatu.
- Resep oblok-oblok daun singkong ikan asin siap disajikan!
Itu dia Moms resep oblok-oblok daun singkong. Selamat mencoba, ya!
- https://www.instagram.com/p/CPLo2NtpGZ6/
- https://www.instagram.com/p/CMHVzfaJUlD/https://cookpad.com/id/resep/6992042-oblok-oblok-daun-singkong?ref=search&search_term=oblok2%20daun%20singkong%20tahu%20tempe
- https://cookpad.com/id/resep/14656944-oblok-oblok-daun-singkong?ref=search&search_term=oblok%20daun%20singkong%20ikan%20asin
- https://cookpad.com/id/resep/15777778-oblok-oblok-daun-singkong
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.