13 Juni 2020

Resep Tiramisu No Bake, Mudah dan Lezat!

Moms cukup menggunakan sponge cake saja

Ada banyak resep dessert yang tersedia, dan Moms mungkin juga sudah membuat banyak menu makanan penutup selama pandemi COVID-19.

Bila Moms ingin membuat makanan dessert yang berbeda, coba buat resep tiramisu no bake yang tidak hanya menggiurkan, tetapi juga mudah karena tidak butuh proses pemanggangan.

Lalu, seperti apa resep tiramisu yang lezat ini? Yuk, siapkan bahan dan perhatikan cara membuatnya berikut ini.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Minuman dan Dessert Regal yang sedang Hits

Resep Tiramisu No Bake

Perlu diingat, bahwa resep tiramisu no bake ini mengandung bahan kopi. Jadi, hati-hati bila Moms ingin memberikannya kepada Si Kecil, ya!

Bahan:

  • 200 gram whipped cream bubuk
  • 300 ml air es
  • 250 gram cream cheese
  • 2 sdm campuran kopi, gula, dan susu
  • 50 gram cokelat bubuk
  • Sponge cake, secukupnya

Baca Juga: Resep Dessert Oreo Lezat yang Tidak Perlu Dipanggang

Cara Membuat:

  1. Siapkan loyang yang sudah dialasi dengan plastik, agar mudah untuk diangkat.
  2. Potong sponge cake tipis dan lebar. Sesuaikan bentuk dan ukurannya dengan loyang. Sisihkan.
  3. Kocok whipped cream dengan air es hingga kaku. Lalu, kocok whipped cream dan cream cheese sampai halus merata. Sisihkan
  4. Ambil potongan sponge cake, basahi dengan seduhan campuran kopi dengan menggunakan kuas. Taruh dan susun di dasar loyang.
  5. Oles bagian atas sponge cake dengan campuran whipped cream dan cream cheese. Taburi dengan cokelat bubuk di atasnya.
  6. Ulang kembali langkah 5 dan 6 sampai menjadi 2 hingga 3 lapisan. Tambahkan taburan cokelat bubuk di bagian paling atas.
  7. Dinginkan tiramisu dalam kulkas selama kurang lebih 2-3 jam.
  8. Keluarkan dari loyang. Potong-potong tiramisu sesuai selera. Sajikan selagi dingin.
  9. Sebagai catatan: jika Moms ingin menggunakan jenis kue selain sponge cake, bisa diganti dengan biskuit egg drop, atau lady finger.

Itu dia Moms, resep tiramisu no bake yang mudah dibuat. Selamat mencoba!

Baca Juga: 4 Resep Dessert tanpa Susu untuk Si Kecil yang Alergi Susu

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.