Review Hand Sanitizer My Baby oleh Moms Orami, Tidak Bikin Tangan Kering!
Moms sedang mencari hand sanitizer? yuk simak review hand sanitizer My Babydi bawah ini.
Selama masa pandemi virus corona (COVID-19) ini, penting bagi kita untuk selalu menjaga kebersihan tangan.
Oleh karenanya, kita wajib mencuci tangan setiap saat, terutama ketikan akan makan. Gunanya? Tentu untuk mencegah infeksi virus tersebut.
Nah, untuk Moms yang mungkin sudah mulai bekerja, hand sanitizer merupakan pilihan yang paling praktis dan aman, bila harus bepergian dan tidak bisa mencuci tangan dengan air mengalir. Makanya hand sanitizer harus selalu di dalam tas.
Baca Juga: Review Hand Sanitizer Antis Spray Jasmine Tea oleh Moms Orami
Namun memilih hand sanitizer tidak boleh asal-asalan ya Moms. Harus yang mengandung kadar alkohol yang sesuai dengan yang dianjurkan.
Untuk membantu Moms menemukan produk hand sanitizer yang tepat, simak ulasan hand sanitizer My Baby berikut ini dari Moms Ferina Yunisa, Moms dari Nattaya Adeeva Rachman (2 bulan)
Review Hand Sanitizer My Baby
Brand kenamaan andalan para Moms untuk produk bayi, My Baby, pun menawarkan produk hand sanitizer berbentuk gel.
Uniknya, produk pembersih tangan dari My Baby ini terbuat dari bahan-bahan organik yang aman.
Kandungan utama dalam My Baby Hand Sanitizer adalah aloe vera dan chamomile yang efektif membunuh bakteri serta kuman di tangan. Selain itu, pembersih tangan ini juga punya keharuman dan kesegaran yang tahan lama lho.
My Baby Hand Sanitizer ini dipasarkan dengan harga yang cukup terjangkau. Kemasannya pun aman, karena menggunakan botol flip flop, sangat praktis untuk menemani perjalanan Moms dengan Si Kecil.
Baca Juga: Review Hand Sanitizer Apotecare oleh Moms Orami
Keunggulan lainnya, hand sanitizer ini tidak hanya bisa digunakan oleh orang dewasa, namun juga anak-anak.
Tapi pastikan Si Kecil hanya menggunakannya pada kulit luar dan tentu saja dalam pengawasan Moms ya.
Takaran yang pas juga sangat dianjurkan agar gelnya tidak meninggalkan residu di kulit anak yang bisa memicu iritasi.
Jika masih penasaran terhadap produk hand sanitizer dari My Baby ini, berikut kelebihan dan kekurangannya yang sudah dirangkum oleh Moms Ferina.
My Baby Hand Sanitizer 60ml
Kelebihan Hand Sanitizer My Baby
- Aromanya lembut dan enak banget, bahkan tidak ada wangi alkohol yang menyengat dan berlebihan.
- Kemasannya juga praktis dan aman dibawa bepergian.
- Cepat menyerap di tangan dan tidak membuat tangan kering.
- Harganya cukup terjangkau untuk hand sanitizer seukurannya.
Baca Juga: Review Hand Sanitizer Eskulin Kids oleh Moms Orami
Kekurangan Hand Sanitizer My Baby
- Sayangnya kadar alkoholnya hanya 65 persen, padahal yang efektif membunuh kuman minimal 70 persen.
- Agak sulit untuk menemukan produk ini dipasaran.
Tips Aman Menggunakan Hand Sanitizer
Foto: Orami Photo Stock
Setelah membaca review hand sanitizer My Baby, kini saatnya Moms memahami tips menggunakan hand sanitizer yang aman. Mengingat Si Kecil pun kini sudah semakin terbiasa menggunakan hand sanitizer.
Kita dapat membantu menghentikan penyebaran COVID-19 dengan mencuci tangan secara teratur dengan sabun dan air selama 20 detik – terutama setelah dari kamar mandi, sebelum makan, dan setelah batuk, bersin, atau membuang ingus.
Jika sabun dan air tidak tersedia, Centers for Disease Control and Prevention (CDC) merekomendasikan penggunaan pembersih tangan berbasis alkohol yang mengandung setidaknya 60 persen alkohol untuk membantu kita menghindari sakit dan menyebarkan kuman ke orang lain.
Gosokkan pembersih tangan ke seluruh tangan, pastikan untuk berada di antara jari-jari dan di punggung tangan. Jangan menyeka atau membilas pembersih tangan sebelum kering. Jangan gunakan pembersih tangan jika tangan terlihat kotor atau berminyak; cuci tangan dengan sabun dan air sebagai gantinya.
Jika Moms atau Si Kecil menggunakan pembersih tangan berbasis alkohol, ingatlah tips keamanan ini:
1. Hand Sanitizer Adalah Obat
Pembersih tangan diatur sebagai obat bebas (non-resep) oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan AS. Jika Anda menggunakan pembersih tangan berbasis alkohol, baca dan ikuti label Fakta Obat, terutama bagian peringatan.
Simpan pembersih tangan jauh dari jangkauan hewan peliharaan dan anak-anak, dan anak-anak harus menggunakannya hanya dengan pengawasan orang dewasa. Hubungi dokter jika Moms atau Si Kecil mengalami reaksi serius terhadap pembersih tangan.
2. Jauhkan Hand Sanitizer dari Mata
Berhati-hatilah untuk tidak memasukkan pembersih tangan ke mata karena dapat menyebabkan rasa terbakar dan merusak permukaan mata. Perhatikan anak-anak kecil di sekitar dispenser berisi pembersih tangan, yang sering dipasang setinggi mata dan dapat terciprat.
Jika mata Moms tidak sengaja terkena hand sanitizer, bilas mata secara menyeluruh dengan air sesegera mungkin, dan hubungi penyedia layanan kesehatan atau pusat kendali racun.
Baca Juga: Review Jujur Hand Sanitizer Sterobac oleh Moms Orami, Menjaga Kulit Tetap Lembap!
3. Gunakan Hand Sanitizer di Area yang Berventilasi Baik
Jika Moms menggunakan pembersih tangan di area tertutup, seperti mobil, buka jendela untuk meningkatkan ventilasi hingga pembersih tangan kering.
4. Awasi Anak Menggunakan Hand Sanitizer
Jangan minum pembersih tangan. Ini sangat penting bagi anak kecil, terutama balita, yang mungkin tertarik dengan bau yang menyenangkan atau botol pembersih tangan berwarna cerah.
Minum bahkan sedikit pembersih tangan dapat menyebabkan keracunan alkohol pada anak-anak. (Tetapi tidak perlu khawatir jika Si Kecil makan dengan atau menjilat tangan setelah menggunakan pembersih tangan.)
Selama pandemi virus corona ini, pusat pengendalian racun mengalami peningkatan panggilan tentang penggunaan pembersih tangan yang tidak disengaja, jadi penting bagi orang dewasa untuk memantau penggunaan anak kecil.
Waspadalah terhadap pembersih tangan berbahan dasar alkohol yang dikemas dalam wadah yang mungkin tampak seperti makanan atau minuman, dan yang mengandung perasa atau pewangi makanan.
US Food and Drug Administration (FDA) telah menemukan bahwa beberapa pembersih tangan sedang dikemas dalam kantong makanan anak-anak, botol air, dan botol minuman dewasa.
FDA juga menemukan pembersih tangan yang mengandung rasa atau wewangian makanan, seperti cokelat atau raspberry. Makan atau minum produk ini dapat menyebabkan cedera serius atau kematian.
5. Pembersih Tangan Mudah Terbakar
Jauhkan pembersih tangan dari panas dan api. Saat menggunakan pembersih tangan, gosok tangan sampai benar-benar kering sebelum melakukan aktivitas yang mungkin melibatkan panas, percikan api, listrik statis, atau nyala api.
Baca Juga: Review Hand Sanitizer Eskulin Kids oleh Moms Orami, Tidak Membuat Tangan Kering!
Nah Moms, itulah review hand sanitizer My Baby lengkap dengan tips aman menggunakan hand sanitizer. Sudah jelas kan Moms?
Kalau sudah yakin, jangan tunda lagi untuk beli hand sanitizer My Baby di Orami.co.id ya. Selamat berbelanja!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.