29 September 2023

8 Senjata yang Dipakai Indonesia pada Masa Penjajahan

Sukses buat pasukan penjajah ketakutan
8 Senjata yang Dipakai Indonesia pada Masa Penjajahan

Foto: Unsplash.com

Senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan sangatlah beragam.

Salah satunya adalah bambu runcing yang paling familiar di masyarakat.

Nyatanya, masih ada banyak senjata tradisional Indonesia lainnya yang dipakai untuk menaklukan pasukan penjajah, lho!

Padahal, bisa dibilang senjatanya tergolong sederhana dan bukan berupa senjata api yang mutakhir.

Bagaimana bisa senjata ini membuat penjajah kalang kabut?

Yuk, simak daftar lengkap senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan berikut ini!

Baca Juga: Sinopsis Han River Police, Drakor Komedi Polisi Sungai Han

Ragam Senjata yang Dipakai Indonesia pada Masa Penjajahan

Tak memiliki senjata modern bukan menjadi alasan bagi pejuang Indonesia untuk menyerah dan kalah.

Berbekal senjata tradisional nan sederhana, rakyat Indonesia terus melakukan perlawanan hingga tetes darah terakhir.

Ini dia berbagai senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan dan menjadi saksi bisu perjuangan:

1. Bambu Runcing

Tugu Bambu Runcing
Foto: Tugu Bambu Runcing (Papon.id)

Bambu runcing tentu paling dikenal sebagai senjata andalan di masa penjajahan.

Seperti namanya, senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan ini terbuat dari bambu yang ujungnya diruncingkan.

Bambu runcing digunakan sebagai alat perlawanan penjajahan kolonial Belanda.

Hingga saat ini, awal mula bambu runcing belum diketahui secara pasti.

Baca Juga: Rekomendasi 8 Film Jadul Indonesia, Bikin Nostalgia!

Namun, beberapa sumber mengatakan bahwa tokoh yang mengenalkan bambu runcing pertama kali adalah K. H. Subkhi.

Ia merupakan seorang ulama asal Parakan, Temanggung, Jawa Tengah.

Sosok yang menjadi guru besar Jenderal Soedirman ini kemudian mendapatkan gelar Jenderal Bambu Runcing.

Beberapa cerita sejarah mengungkapkan bahwa bambu-bambu ini telah didoakan khusus oleh K. H. Subkhi dan doa tersebut dituliskan di atas bambu.

Konon, ini menjadi salah satu alasan menangnya prajurit Indonesia melawan kompeni.

Baca Juga: Sinopsis Keramat 2 Caruban Larang, Kisah Horor Perjalanan Kru Film Dokumenter

2. Belati

Belati
Foto: Belati (Goodnewsfromindonesia.id)

Belati dikenal sebagai senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan asal Papua.

Ibarat pepatah kecil-kecil cabai rawit, bentuknya yang kecil dan pendek namun tajam diam-diam bisa membuat penjajah kalang kabut.

Secara umum, belati terbuat dari tulang burung kasuari.

Di bagian gagangnya terdapat rumbai dari bulu burung kasuari yang menjadi ciri khas budaya Papua.

Selain di Papua, senjata tradisional ini juga dimiliki oleh masyarakat Betawi.

Bedanya, belati Betawi terbuat dari besi dan dibungkus dengan sarung.

Penggunaannya pun bukan untuk sekadar menusuk, tetapi sebagai senjata lempar.

Baca Juga: Pernikahan Adat Sunda, dari Prosesi Hingga Baju Pengantin

3. Golok

Golok
Foto: Golok (Wadaya.rey1024.com)

Golok digunakan sebagai pisau pemotong untuk membantu aktivitas rumah tangga, terutama di dapur.

Siapa sangka bahwa benda tajam yang satu ini juga termasuk salah satu senjata yang dipakai Indonesia di masa penjajahan, Moms.

Gagangnya terbuat dari kayu keras dan kuat seperti kayu tanaman rambutan atau jambu.

Ada juga yang membuatnya dari tulang hewan dan gading yang lebih kuat.

Sementara bilahnya terbuat dari besi atau baja yang sangat tajam.

Rakyat Indonesia, terutama masyarakat Betawi, mengandalkan golok untuk menghadapi pertarungan jarak pendek melawan kolonial Belanda.

Sembari mengasah golok agar terjaga ketajamannya, para jawara juga kerap mengoleskan minyak misik ke permukaan golok.

Hal ini bertujuan untuk mencegah golok berkarat.

Baca Juga: Kalkulator Jenis Kelamin Bayi Warisan Cina Kuno, Cari Tahu!

4. Klewang

Klewang
Foto: Klewang (Goodminds.id)

Klewang adalah salah satu senjata yang digunakan pada peperangan di Aceh tahun 1873 sampai 1904.

Pahlawan perempuan asal Aceh, Cut Nyak Dien, sering membawa klewang sebagai alat pertahanan diri saat melawan penjajah Belanda.

Senjata yang dipakai Indonesia di masa penjajahan ini memiliki panjang 35-75 cm.

Karena ukurannya yang tak terlalu panjang, alat ini digunakan sebagai senjata pertarungan jarak dekat.

Baca Juga: Sinopsis A Time Called You, tentang Perjalanan ke Masa Lalu

5. Parang

Parang Salawaku
Foto: Parang Salawaku (Asyraafahmadi.com)

Parang adalah salah satu senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan oleh Kapitan Pattimura.

Jenis parang yang digunakan adalah parang Salawaku.

Benda ini menjadi senjata andalan bagi masyarakat Maluku saat berperang melawan penjajah.

Bentuk parang umumnya hampir sama seperti golok.

Hanya saja, ukuran parang cenderung lebih besar.

Sama-sama berujung tajam, keduanya menjadi senjata yang dipakai oleh Indonesia di masa penjajahan.

Baca Juga: Ada 3 Tahap Masa Puber Wanita, Usia Berapa Saja Ya?


6. Keris

Keris Jawa
Foto: Keris Jawa (Flickr.com/Marshall Astor)

Senjata keris sejatinya tidak dapat dipisahkan dari peristiwa kemerdekaan Republik Indonesia.

Di zaman penjajahan dulu, keris menjadi senjata tradisional yang sukses memukul mundur penjajah.

Salah satu pahlawan yang terkenal piawai dalam menggunakan keris sebagai senjata adalah Pangeran Diponegoro.

Keris tersebut bahkan memiliki nama tersendiri, yakni Keris Kyai Nogo Siluman.

Tak hanya Pangeran Diponegoro, sejumlah tokoh pejuang lain juga memiliki senjata ini.

Termasuk presiden pertama Republik Indonesia, Soekarno, disebut-sebut memiliki keris bekas perang Puputan.

Baca Juga: 7 Aneka Resep Sate Maranggi yang Empuk untuk Hidangan Keluarga

Senjata khas Jawa Tengah ini memiliki ciri khas berupa ukiran pada gagangnya.

Beda dengan senjata lainnya, mata keris dibuat meliuk-liuk.

Karena bentuknya yang unik inilah, tubuh yang tertancap keris akan terasa sangat menyakitkan.

Hanya dengan satu kali tusukan saja, senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan ini bisa merobek isian tubuh.

Hingga saat ini, keberadaan keris masih banyak digunakan di berbagai kesempatan.

Bahkan dalam acara pernikahan adat Jawa, keris selalu menjadi aksesoris pelengkap busana pria.

Keris milik Indonesia juga telah diakui oleh UNESCO sebagai warisan budaya non bendawi.

Baca Juga: Ingin Anak Jadi Pizza Maker Junior? Ajak Anak Ikut Kelas Ini

7. Rencong

Rencong
Foto: Rencong (Flickr.com/akmal_sidik)

Provinsi Aceh dikenal dengan senjata tradisional bernama rencong.

Senjata yang dipakai Indonesia di masa penjajahan ini menjadi andalan bagi sejumlah pahlawan nasional.

Mulai dari Cut Nyak Dien, Teuku Umar, hingga Cut Meutia, tak segan menghunuskan rencong untuk memukul mundur penjajah Portugis dan Belanda.

Ciri-ciri rencong adalah mata pisaunya dibuat melengkung dan membentuk huruf "L".

Panjangnya bervariasi, mulai dari 10-50 cm.

Baca Juga: Jumat Agung, Hari Peringatan Penyaliban dan Wafatnya Yesus

Uniknya, senjata tradisional Indonesia ini terbagi menjadi beberapa kasta yang dibedakan berdasarkan jenis material mata pisaunya.

Kasta tertinggi rencong memiliki material emas pada mata pisaunya, biasanya diperuntukkan bagi para raja.

Sedangkan kasta terendahnya terbuat dari kuningan atau besi putih yang dimiliki oleh rakyat biasa.

Namun, saat ini rencong tak lagi digunakan sebagai senjata, melainkan cendera mata dan simbol status tahta seseorang di Aceh.

8. Busur dan Anak Panah

Panah dan Busur dari Papua
Foto: Panah dan Busur dari Papua (Budaya-indonesia.org)

Busur dan anak panah memang lebih sering digunakan untuk berburu.

Namun, busur juga sering digunakan sebagai alat pertahanan diri saat berperang, terutama bagi masyarakat Papua.

Busur terbuat dari kayu dan talinya dari rotan.

Sedangkan anak panahnya dibuat dari kayu dengan mata panah dari tulang kangguru yang diruncingkan.

Baca Juga: Profil Ridwan Kamil, Karier Politik, dan Karya Arsitekturnya

Itu dia berbagai senjata yang dipakai Indonesia pada masa penjajahan.

Semoga bisa menambah wawasan untuk Si Kecil tentang perjuangan pahlawan melawan penjajah, ya Moms!

  • https://perpustakaan.id/senjata-tradisional/
  • https://www.inews.id/news/nasional/bukan-senjata-api-7-senjata-tradisional-indonesia-ini-bikin-pasukan-penjajah-ketakutan
  • https://p2k.stekom.ac.id/ensiklopedia/Bambu_runcing
  • https://surakarta.go.id/?p=27434

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.