5 Tanda Suami Mencintai Istri, Coba Cek Moms!
Semua pernikahan berubah seiring waktu dan hal tersebut sangat normal, Moms.
Hubungan yang penuh dengan hasrat menggebu-gebu pada tahun awal pernikahan, pada akhirnya menetap dalam persahabatan yang santai.
Menurut Stan Tatkin, psikolog dan penulis Wired for Love, perubahan ini membuat banyak orang percaya bahwa pasangan mereka sudah tidak mencintai mereka lagi, meskipun sebenarnya mungkin saja tidak begitu.
Tanda Suami Mencintai Istri
Nah, berikut ini Moms bisa melihat tanda-tanda suami mencintai istri yang mungkin masih bisa dirasakan dan dilakukan oleh Dads meskipun sudah menikah selama bertahun-tahun. Poin-poin di bawah ini pun berlaku sebaliknya buat Moms ke Dads, ya.
1. Menatap Mata Moms
Tanda suami mencintai istri yang pertama ialah ketika Dads sedang duduk di seberang Moms saat makan malam, Dads tidak melihat ponselnya atau melirik ke tempat lain.
Dads menatap Moms tepat di mata, dengan penuh perhatian dan mendengarkan semua yang Moms katakan.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh psikolog Zick Rubin, pasangan yang sangat mencintai satu sama lain saling memandang 75 persen, sedangkan orang biasa hanya saling memandang 30-60 persen.
Dengan kata lain, kontak mata yang kuat bisa menjadi tanda suami benar-benar mencintai istri dan tertarik pada Moms.
Baca Juga: 5 Film Romantis Terbaik untuk Tingkatkan Kemesraan Suami Istri
2. Memenuhi Kebutuhan Moms
Suami yang mencintai istrinya adalah suami yang mengurus kebutuhan istri bahkan tanpa diminta.
Sehari-hari, Dads akan selalu melakukan hal-hal kecil untuk membuat hidup Moms jadi lebih baik.
Misalnya dengan menutupi Moms dengan selimut saat kedinginan, mengisi baterai ponsel Moms bahkan ketika Moms tidak memintanya, atau memberikan makanan enak.
3. Pergi Menemani Moms ke Pesta tanpa Mengeluh
Tentu saja ada momen di mana teman Moms mengadakan acara atau pesta dan Dads benar-benar tidak ingin pergi.
Tanda suami mencintai istri bisa terlihat dari reaksinya. Apabila Dads mau pergi dan tidak mengeluh sama sekali, maka Dads benar-benar mencintai Moms.
“Ketika Anda mengatakan bahwa Anda benar-benar ingin dia pergi bersama Anda dan kemudian dia hanya mengenakan pakaian pesta tanpa mengomel, dia mengesampingkan preferensi dan selera sendiri untuk membuat Anda bahagia," kata Sophia Dembling, penulis Introvert in Love: The Quiet Way to Happily Ever After. Orang yang tidak mencintai pasangannya tidak akan melakukan hal tersebut.
Baca Juga: 5 Tips Hubungan Suami Istri yang Baik dari Konselor
4. Tidak Pernah Mengucapkan Kata ‘Cerai’
Tentu saja setiap pasangan memiliki masa-masa yang kelam, ada pertengkaran hebat yang bisa berlangsung lama. Tetapi, bahkan di saat-saat seperti itu pun, Dads tidak pernah mengatakan kata ‘perceraian’.
Menurut Tatkin, ini menjelaskan bahwa suami yang bahagia tidak akan mengancam hubungannya bahkan ketika ia sedang kesal, frustasi, atau sangat marah.
“Tidak ada hal baik yang datang dari mengancam hubungan atau membuat Anda merasa hubungan akan kandas dalam waktu dekat,” ujar Tatkin.
Sebagai gantinya, Dads akan belajar bagaimana mengkomunikasikan masalah secara sehat, agar ke depannya pertengkaran serupa tidak terjadi lagi.
5. Selalu Mencari Tahu Pendapat Moms
Suami yang mencintai istrinya bisa dilihat dari cara ia membuat keputusan.
Suami tidak akan membuat keputusan penting seorang diri terkait hidupnya, tanpa mendengarkan pendapat Moms dan berdiskusi dengan Moms.
Menurut Dads, Moms adalah pasangan hidupnya, jadi keputusan apapun harus melibatkan Moms juga.
Dilansir dari University of Rochester Medical Center Rochester, berkomunikasi adalah cara paling baik untuk menjaga pernikahan yang sehat dan sukses.
Jadilah pendengar yang baik, mencoba memahami, jujur, dan saling menghargai saat berkomunikasi dengan suami.
Baca Juga: Catat, Begini Tanda Hubungan Suami Istri yang Tidak Sehat
Itulah lima tanda suami mencintai istri yang bisa Moms lihat dan rasakan. Apakah Dads masih melakukannya? Jika iya, bergembiralah Moms!
Bila sudah mulai terasa kurang, mungkin ini saatnya menyalakan kembali ‘api cinta’ di antara Moms dan Dads.
Moms bisa memulai dengan mengajak Dads kencan berdua saja atau melakukan aktivitas nostalgia yang dulu sering dilakukan tapi sekarang sudah tidak pernah.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.