advertisement
Resep Ayam Suwir Kemangi

Resep Ayam Suwir Kemangi

Informasi Resep

30 menit
1 porsi

Resep ayam suwir kemangi ini sangat menggugah selera.

Warna kuning berasal dari kunyit dan sejumlah rempah lain. Disajikan dengan tambahan daun kemangi biar makin nikmat.

Bahan - bahan

  • 1/2 ekor ayam
  • 1 ikat kemangi
  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Cabai merah dan setan
  • Lengkuas
  • Kemiri
  • Serai
  • Daun salam
  • Kecap
  • Penyedap
  • Garam
  • Merica
  • Gula
  • Daun jeruk

Cara membuat

  1. Rebus ayam, tiriskan. Kemudian suwir.
  2. Bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai, daun jeruk, dan lengkuas blender jadi satu sampai halus.
  3. Panaskan minyak goreng dan masukkan bumbu halus, daun salam, dan serai.
  4. Masukkan ayam yang sudah disuwir.
  5. Bumbui.
  6. Kemudian setelah dirasa cukup masukkan kemangi.
  7. Ayam suwir kemangi siap disantap.