advertisement
Resep Tahu Tek Telur

Resep Tahu Tek Telur

Informasi Resep

15 menit
2 porsi

Ada banyak penganan khas Indonesia yang berbahan dasar tahu, seperti tahu gimbal, tahu petis, kupat tahu, tahu bakso, dan tentunya juga tahu tek.

Tahu sendiri memiliki banyak nutrisi untuk kesehatan dan menjadi salah satu sumber protein yang baik untuk tubuh, lho, Moms.

Nah, resep berikutnya yang bisa dicoba, yaitu resep tahu tek telur.

Tahu tek telur ini disajikan tanpa petis, ya, Moms. Dikutip dari cookpad, berikut ini resep tahu tek telur yang dapat ditiru.

Bahan - bahan

  • 6 buah tahu, rendam dengan air dicampur sedikit garam
  • 2 butir telur ayam
  • 100 gram taoge, cuci sampai bersih
  • 4 buah cabai rawit atau sesuaikan dengan selera
  • 100 gram kacang tanah goreng
  • 3 siung bawang putih
  • 100 gram kerupuk kancing
  • 2 buah lontong
  • Garam, secukupnya
  • Gula, secukupnya
  • Bawang goreng, secukupnya
  • Minyak goreng, secukupnya
  • Air matang, secukupnya karena untuk memasak bahan-bahan

Cara membuat

  1. Pertama, siapkan semua bahan. Panaskan wajan dan minyak goreng dengan api sedang. Lalu, goreng tahu yang sudah direndam dengan air garam. Goreng sampai matang dan berubah warna kecokelatan. Sisihkan.
  2. Kemudian, kocok lepas telur. Goreng telur sampai matang.
  3. Masak air sampai mendidih. Lalu, tuang air ke taoge yang sudah dibersihkan.
  4. Goreng bawang putih dan cabai sebentara.
  5. Sementara itu, goreng kerupuk kancing sampai matang. Sisihkan untuk sementara.
  6. Siapkan ulek. Ulek cabai rawit, bawang putih, kacang, gula, dan garam. Ulek sampai semua bahan-bahan halus.
  7. Masukkan saus kacang ke dalam wadah. Lalu, tuang dengan air panas dan aduk sampai merata. Koreksi rasa. Tambahkan kecap manis ke dalam saus kacang.
  8. Potong lontong dan siapkan di piring. Letakkan tahu dan telur yang sudah dipotong-potong juga. Tambahkan taoge dan siram dengan saus kacang.
  9. Taburkan juga bawang goreng dan kerupuk sebagai bahan pelengkap.
  10. Tahu tek telur yang gurih siap disajikan untuk keluarga.