6 Rekomendasi Lagu Anak Masa Kini untuk Si Kecil
Semakin lama memang rasanya lagu anak-anak semakin jarang diperdengarkan. Padahal, banyaknya lagu anak-anak ini dapat mengedukasi Si Kecil.
Namun demikian, ada beberapa lagu anak-anak baru yang cocok sekali lho untuk Si Kecil. Coba simak rekomendasi lagu anak masa kini berikut untuk Si Kecil:
Telur Dadar - Saga
Irama yang begitu bersemangat di lagu ini terasa sanagt pas sekali untuk membangkitkan semangat Si Kecil.
Liriknya sederhana, bercerita tentang seorang anak yang mencari telur dadar karena ingin memakannya.
Tak hanya itu, bagi Si Kecil yang mungkin sedang susah makan juga rasanya lagu ini pas sekali untuk menemani dan membuat nafsu makannya muncul.
Baca Juga : Yuk Nostalgia Lagu-Lagu Anak Ciptaan AT Mahmud yang Melegenda
Oh Senangnya – Koki-koki Cilik
Lagu berikutnya diangkat dari sebuah film layar lebar berjudul ‘Koki-koki Cilik’. Berirama ceria, lagu ini mengajak Si Kecil seolah ikut bernyanyi dan menari bersama.
Lagu ‘Oh Senangnya’ yang dinyanyikan oleh koki-koki cilik bersama Romaria ini bercerita tentang semangat baru menyambut hari mereka bersama teman-teman baru.
Tak hanya itu, lagu ini juga mengajak Si Kecil untuk belajar hal baru tanpa ragu. Tepat sekali bila di dengarkan bersama Si Kecil dalam perjalanan menuju sekolah.
Liburan – Zara Leola
Menjelang liburan bersama Si Kecil memang pas sekali kalau mendengarkan lagu yang berjudul ‘Liburan’ ini.
Lagu dari Zara Leola, mengajak Si Kecil untuk berpetualang bersama teman-teman saat liburan sekolah tiba.
Diambil dari film Petualangan Menangkap Petir, lagu ‘Liburan’ akan membuat Si Kecil enggan berada di rumah saat liburan dan akan pergi untuk belajar hal baru dengan alam.
Ibuku Cantik – Maisha Kanna
Film ‘Ku Lari Ke Pantai’ karya Mira Lesmana dan Riri Riza dan tak hanya berhasil menyajikan film keluarga yang luar biasa tetapi juga soundtrack yang indah.
Salah satunya adalah lagu berjudul ‘Ibuku Cantik’ yang dinyanyikan oleh Maisha Kanna.
Lagu berlirik sederhana ini menceritakan tentang seorang ibu yang memiliki banyak cerita dan selalu berhasil membuat Si Kecil ceria dan tak murung.
Cocok sekali untuk membangun kedekatan antara Moms dan Si Kecil.
Baca Juga : 5 Penyanyi Cilik Zaman Sekarang yang Bisa Jadi Idola Anak-Anak
Ayo Bangun Pagi - Tara Cherrino
Si Kecil pasti masih sulit untuk bangun pagi, mandi dan bersekolah.
Lewat lagu ini, tepat sekali untuk mengajak mereka bangun pagi, bergegas mandi, sikat gigi dan jangan sampai tidur lagi.
Cocok sekali bukan untuk menyemangati mereka yang terkadang masih kurang bersemangat untuk bangun pagi?
Bully – Naura
Bukan tak mungkin dilingkungan Si Kecil sering terjadi aksi bullying.
Meski masih kecil rasanya akan selalu ada saja sosok yang menjadi tukang ejek dan menjengkelkan bagi yang lain.
Lewat lagu ini, Naura ingin mengajak Si Kecil untuk tak takut menghadapi tukang bully.
Tak hanya itu, ia juga mengajak anak-anak untuk menjadi sosok menyenangkan agar punya banyak teman.
Sederet lagu-lagu di atas memang cocok sekali untuk usia Si Kecil yang masih dalam masa pertumbuhan. Jangan sampai salah memperdengarkan lagu yang belum sesuai usianya ya, Moms.
(MDP)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.