12 Juni 2024

Benjolan Kecil seperti Jerawat di Payudara, Berbahayakah?

Jangan dianggap sepele ya, Moms!

Munculnya benjolan kecil seperti jerawat di payudara tentu sangat mengkhawatirkan ya Moms.

Bila Moms mulai menyadari adanya jerawat kecil yang muncul di sekitar payudara, tidak perlu cemas.

Nyatanya, beberapa orang juga mengalami hal yang sama.  

Pada dasarnya, jerawat dapat timbul di area-area kulit lainnya selain wajah, misalnya punggung, leher, dan payudara.

Mau tahu penyebab benjolan kecil seperti jerawat di payudara dan cara mengatasinya? Langsung saja simak artikel di bawah ini.

Baca Juga: Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasi Jerawat di Telinga!

Apakah Benjolan Kecil seperti Jerawat di Payudara Berbahaya?

Jerawat di Payudara
Foto: Jerawat di Payudara (Istockphoto.com)

Walaupun Moms berusaha menjaga kebersihan kulit badan, jerawat dapat muncul di daerah yang tidak terduga, termasuk di sekitar puting payudara.

Kondisi ini tentu menimbulkan pertanyaan karena dikhawatirkan jerawat tersebut menandakan penyakit serius.

Meski begitu, kemunculan benjolan kecil seperti jerawat di payudara ini dapat terjadi pada siapa saja dan tergolong normal, sehingga Moms tidak perlu khawatir.

Namun, tentu masalah kulit ini tidak boleh disepelekan.

Jika penyakit kulit ini terasa nyeri saat disentuh, gatal, tampak kemerahan, hingga mengeluarkan cairan seperti nanah, mungkin ada kondisi lain yang mendasari ini.

Terlebih lagi jika timbulnya jerawat disertai dengan benjolan lain.

Bila Moms mengalami beberapa gejala tersebut, segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan diagnosis yang tepat.

Baca Juga: Kenali 12 Jenis Jerawat di Kulit dan Ragam Cara Mengatasinya

Penyebab Benjolan Kecil seperti Jerawat di Payudara

Payudara Sakit
Foto: Payudara Sakit (Istockphoto.com)

Tidak jauh berbeda dengan jenis jerawat lainnya, jerawat di payudara juga disebabkan oleh penyumbatan pori-pori.

Pori-pori yang seharusnya menjadi jalur keluar sebum (minyak) dan keringat, tertutup akibat penumpukan sel kulit mati.

Akibatnya, minyak berlebih dan sel kulit mati pun terjebak di dalam pori-pori.

Kondisi ini juga memicu bakteri penyebab jerawat lebih mudah berkembang biak.

Jika dibiarkan, bakteri akan tumbuh dan memicu infeksi.

Hal ini yang nantinya menyebabkan tubuh membentuk perlawan dengan mengeluarkan zat peradangan.

Alhasil, peradangan ini membuat dinding pori-pori rusak dan jerawat pun muncul dan terkadang berisi nanah (jerawat pustula).

Penyumbatan pori-pori di sekitar puting payudara sebenarnya dapat disebabkan oleh berbagai faktor sebagai berikut.

1. Adanya Gesekan di Area Kulit Payudara

Benjolan kecil seperti jerawat di payudara disebabkan oleh gesekan berlebihan dari pakaian pada kulit sekitar area puting payudara. 

Hal tersebut mungkin terjadi ketika Moms mengenakan pakaian yang terlalu ketat.

Misalnya, terlalu sering memakai bra khusus olahraga.

Mulanya, gesekan dapat menyebabkan kulit jadi kasar dan lecet. 

Lalu, kulit di area puting payudara mengalami peradangan dan membentuk jerawat di payudara.

2. Puting Susu Lecet

Puting susu lecet merupakan penyebab benjolan kecil seperti jerawat di payudara yang sering dialami oleh ibu menyusui. 

Kondisi ini dapat disebabkan oleh produksi susu yang berlebihan, proses pelekatan yang kurang tepat oleh bayi, hingga adanya infeksi jamur.

Melansir Womens Health, puting susu lecet atau milk blister perlu ditangani dengan tepat.

Sebab, dapat berisiko menyakitkan dan membuat saluran susu tersumbat sehingga terjadi pembengkakan payudara. 

Maka dari itu, penting untuk menyusui bayi secara rutin agar air susu tidak terperangkap di bawah kulit, menyeka area setelah menyusui untuk mengurangi iritasi, serta menyusui bayi menggunakan kedua payudara secara bergantian.

Baca Juga: 18 Obat untuk Puting Lecet Alami dan yang Tersedia di Apotek

3. Infeksi Jamur

Benjolan kecil seperti jerawat di payudara disertai dengan gejala ruam kulit serta kulit gatal dan memerah dapat menjadi tanda infeksi jamur. 

Ya, area kulit payudara yang lembap dan mudah berkeringat dapat membuat jamur lebih mudah berkembang biak. 

Jika jerawat di payudara disebabkan oleh infeksi jamur, Moms harus segera menemui dokter guna mendapatkan pengobatan yang tepat. 

Sebab, infeksi jamur dapat menyebar ke area tubuh lainnya dengan cepat.

4. Stres

Penyebab lain munculnya benjolan kecil seperti jerawat di payudara adalah stres.

Melansir Inflamm Allergy Drug Targets, saat stres, tubuh melepaskan kortisol yang berbahaya bagi kulit.

Munculnya stres dapat berdampak pada kelenjar yang memproduksi minyak secara berlebihan, yang dapat memperburuk jerawat.

Tak hanya menyebabkan munculnya jerawat di payudara, tapi bisa bisa mempercepat kemunculan semua jenis jerawat lainnya.

5. Abses

Pada beberapa kasus, apa yang terlihat sebagai jerawat di puting payudara ternyata merupakan kondisi medis yang serius, seperti abses. 

Abses subareolar adalah ketika benjolan di area puting payudara membentuk cairan nanah yang disertai rasa nyeri serta perubahan kulit dan pembengkakan. 

Abses subareolar dapat disebabkan oleh kondisi mastitis pada ibu menyusui yang tidak diobati dengan benar. 

Namun, apabila abses subaerolar dialami oleh perempuan tidak menyusui maka Moms sebaiknya perlu waspada.

Sebab, ini dapat menandakan pertumbuhan sel-sel abnormal pada jaringan payudara. 

Baca Juga: Jerawat Pustula: Pengertian, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

6. Folikulitis

Benjolan kecil seperti jerawat di payudara bisa jadi adalah folikulitis.

Folikulitis terjadi ketika folikel rambut menjadi meradang, biasanya akibat infeksi bakteri atau jamur. Ini bisa terlihat seperti jerawat kecil, merah, dan terasa sakit atau gatal.

Terkadang, folikulitis juga bisa disebabkan oleh iritasi dari pakaian yang terlalu ketat atau dari bahan yang tidak menyerap keringat dengan baik, menyebabkan penumpukan kelembapan dan bakteri.

Menggunakan antiseptik ringan dan menjaga kebersihan area yang terkena adalah langkah awal dalam pengobatan folikulitis.

Dalam kasus yang lebih parah, dokter mungkin meresepkan antibiotik atau antijamur.


7. Milia

Milia adalah kista kecil yang terbentuk ketika protein, seperti keratin, terperangkap di bawah kulit.

Milia muncul sebagai benjolan putih kecil dan biasanya ditemukan di wajah, tetapi bisa juga muncul di payudara.

Milia sering hilang dengan sendirinya tanpa perlu pengobatan.

Jika terasa mengganggu, pengangkatan oleh profesional perawatan kulit mungkin diperlukan.

8. Papilloma Intradermal

Papilloma intradermal adalah pertumbuhan kulit yang tidak berbahaya. Ini mirip dengan kutil dan terdiri dari sel-sel yang tumbuh secara berlebihan.

Papilloma dapat terlihat seperti benjolan kecil di permukaan kulit.

Meskipun tidak berbahaya, papilloma dapat diangkat untuk alasan kosmetik atau jika menyebabkan ketidaknyamanan.

9. Bisul

Penyebab lain dari benjolan kecil yang menyerupai jerawat pada payudara adalah bisul.

Bisul yang terbentuk di payudara biasanya berkembang dari radang dan infeksi pada folikel rambut di area tersebut.

Infeksi ini umumnya disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus.

Ketika folikel rambut terinfeksi, akan terjadi pembengkakan, kemerahan, dan rasa nyeri, serta terbentuknya nanah di dalam bisul.

Walaupun bisul ini dapat pecah dan sembuh dengan sendirinya, ada kalanya diperlukan intervensi medis untuk mengeluarkan nanah.

Selain itu, bisul di payudara juga dapat menyebabkan gejala tambahan seperti demam dan menggigil.

Jika kamu mengalami gejala-gejala ini, sangat disarankan untuk segera berkonsultasi dengan dokter guna mendapatkan pengobatan yang tepat.

Baca Juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Benjolan di Belakang Telinga

Cara Mengobati Benjolan Kecil seperti Jerawat di Payudara

Keramas
Foto: Keramas (Istockphoto.com)

Beberapa hal bisa Moms lakukan untuk mengatasi benjolan kecil seperti jerawat di payudara, seperti:

  • Bersihkan area payudara dengan sabun berbahan lembut.
  • Bila Moms memiliki rambut panjang sampai ke dada, cuci rambut saat terasa berminyak. Rambut berminyak yang menempel di kulit juga dapat menimbulkan jerawat.
  • Segera mandi setelah berolahraga atau berkeringat banyak.
  • Hindari paparan sinar matahari. Gunakan tabir surya bebas minyak agar tidak menyumbat pori-pori.
  • Gunakan krim yang mengandung zinc. Kandungan ini dapat membantu mengurangi jerawat di payudara.
  • Pakai obat jerawat yang mengandung benzoyl peroxide, sulfur, resorsinol, atau asam salisilat.

Baca Juga: 4 Gerakan Senam Jantung Sehat yang Mudah Dilakukan. Tubuh Jadi Segar dan Bugar!

Itu dia Moms penyebab benjolan kecil seperti jerawat di payudara.

Jika benjolan tersebut semakin parah, segera periksa ke dokter ya!

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC8966064/
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4082169/
  • https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/acne/symptoms-causes/syc-20368047
  • https://youngwomenshealth.org/2017/06/27/my-areolas-are-dark-and-have-tiny-bumps/
  • https://medlineplus.gov/ency/patientinstructions/000750.htm
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/321013#when-to-see-a-doctor
  • https://www.healthline.com/health/pimple-on-nipple#causes

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.