7 Ide Desain Dapur Terbuka Tipe 36, Cocok untuk Rumah Mungil
Desain dapur terbuka tipe 36 kerap kali dicari oleh para Moms yang memiliki hunian rumah minimalis.
Rumah tipe 36 adalah rumah yang memiliki luas bangunan hanya sebesar 36 meter persegi. Sedangkan untuk luas lahannya bisa berukuran antara 60-70 meter persegi.
Biasanya orang-orang yang memiliki rumah tipe 36 ini membuat dapur terbuka dengan memanfaatkan lahan di belakang rumah.
Dengan begitu, pembuatan dapur tidak mengurangi luas ruangan inti yang ada di dalam rumah karena dapur terbuka akan menyatu dengan taman belakang.
Baca Juga: 5+ Ide Desain Dapur Bersih Minimalis dan Sederhana, serta Tips Menjaga Kebersihannya
Kelebihan dan Kekurangan Desain Dapur Terbuka
Foto Desain Dapur Terbuka (artikel.rumah123.com)
Sebelum membuat dapur terbuka tipe 36, alangkah baiknya jika Moms mengetahui terlebih dahulu kelebihan dan kekurangan terlebih dahulu.
Untuk kelebihan dari desain dapur terbuka tipe 36 adalah:
- Sirkulasi udara lebih lancar.
- Pencahayaan lebih maksimal.
- Area lebih terasa luas.
- Dapur terhindar dari kelembapan.
Sedangkan untuk kekurangan dari dapur terbuka tipe 36 sebagai berikut:
- Lebih cepat kotor terkena debu.
- Memerlukan perawatan ekstra.
- Berisiko dimasuki hama seperti tikus, kecoak, dan sebagainya.
Baca Juga: Ide Desain Dapur Minimalis 2x2 untuk Rumah Mungil yang Bisa Dicoba
Ide Desain Dapur Terbuka Tipe 36
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan dari dapur terbuka tipe 36, saatnya Moms melihat ide-ide desain dapur terbuka yang ada di bawah ini!
1. Desain Semi Terbuka
Foto Desain Semi Terbuka (www.mustikaland.co.id)
Desain dapur terbuka tipe 36 yang pertama bertema semi terbuka. Tema ini paling banyak digunakan karena Moms bisa membuat dapur terbuka tapi bisa tertutup juga.
Desain semi terbuka ini berfokus pada penggunaan pintu geser yang dibuat dari bahan dasar kaca dan besi atau alumunium.
Dengan menggunakan pintu geser kaca ini, Moms bisa membuka dapur pada saat memasak. Saat sedang hujan, Moms bisa menutup pintu geser kaca supaya lantai dapur tidak mudah basah.
2. Desain Sederhana Tanpa Kitchen Set
Foto Desain Sederhana Tanpa Kitchen Set (helloshabby.com)
Budget yang terbatas bukanlah halangan untuk memiliki dapur terbuka tipe 36.
Moms bisa mengirit budget dengan menggunakan tirai penutup untuk menutup bagian bawah meja dapur dan menggunakan rak kayu tempel untuk menyimpan peralatan dapur.
Untuk menambah kesan asri, tambahkan beberapa tanaman dalam pot gantung sehingga membuat suasana dapur menjadi lebih hijau dan segar.
Baca Juga: 5 Tanaman yang Cocok Diletakkan di Dapur
3. Desain Dapur Terbuka Modern
Foto Desain Dapur Terbuka Modern (pinimg.com)
Desain dapur terbuka modern ini juga banyak yang menggunakan. Ide desain ini memadukan antara konsep dapur terbuka dengan dapur modern.
Moms bisa melihat desain seperti ini banyak digunakan pada kafe kekinian.
Desain dapur terbuka modern memiliki ciri khas penggunakaan kabinet atau kitchen set yang memiliki desain simpel.
Penggunaan perabotan dapur juga tidak banyak terlihat karena sebagian disimpan dalam kitchen set.
4. Desain Dapur Konsep Mini Bar
Foto Desain Dapur Konsep Mini Bar (www.homeshabby.com)
Desain dapur terbuka tipe 36 dengan konsep mini bar menjadi ide desain berikutnya.
Dengan meletakkan mini bar, Moms bisa menggunakannya sebagai meja makan sehingga ruangan bisa lebih luas.
Supaya saat hujan dapur tidak menjadi basah, Moms bisa memasang partisi pintu geser berbahan kaca atau kayu.
Jika meja mini bar, tidak cukup luas untuk bersantap, Moms bisa menggunakan taman belakang rumah.
Dengan menerapkan desain dapur terbuka tipe 36, maka Moms bisa dengan mudah memindahkan makanan yang baru saja dimasak ke taman di sampingnya.
Baca Juga: 21+ Peralatan Dapur Paling Esensial dan Wajib Ada, Sudah Punya?
5. Desain Dapur Bertema Nature
Foto Desain Dapur Bertema Nature Taman (akamaized.net)
Desain dapur terbuka tipe 36 yang berikutnya adalah yang bertema nature. Moms bisa menggunakan material kayu sebagai bahan dasar kitchen set.
Supaya warnanya satu tone dengan material kayu, Moms bisa menggunakan keramik berwarna cokelat muda atau krem untuk menyelaraskan tema.
Untuk desain ini, berhubung tidak menggunakan pintu atau tembok, supaya dapur tidak basah saat hujan, Moms bisa menggunakan tirai berbahan kayu atau bambu.
Dengan menggunakan tirai kayu atau bambu, Moms bisa membukanya saat memasak dan menutupnya kembali ketika sedang hujan.
6. Desain Dapur Terbuka yang Menyatu dengan Taman
Foto Desain Dapur Terbuka yang Menyatu dengan Taman (pinimg.com)
Desain dapur terbuka tipe 36 memang bisa dibuat berdampingan dengan taman belakang rumah.
Berhubung lahannya tidak terlalu luas, maka lebih baik Moms membuat dapur dengan desain vertikal atau horizontal. Hindari desain berbentuk L atau U karena bisa membuat ruangan menjadi lebih sempit.
Berhubung desain dapur terbuka tipe 36 ini benar-benar terbuka karena hanya ada satu dinding yang digunakan yakni dinding untuk memasang kitchen set, maka sebaiknya Moms memilih keramik yang tidak licin saat terkena hujan.
Baca Juga: 10 Desain Minibar yang Nyaman untuk Bersantai
7. Desain Dapur yang Menyatu dengan Ruang Makan
Foto Desain Dapur yang Menyatu dengan Ruang Makan (www.desainrumahpedia.com)
Desain dapur terbuka tipe 36 yang terakhir adalah desain dapur yang menyatu dengan ruang makan.
Desain dapur ini membuat Moms tidak perlu repot bolak-balik saat menyiapkan makanan di dapur dan menyajikannya di meja makan.
Sebagai pemisah antara dapur dengan ruangan lainnya, kebanyakan orang akan memasang partisi.
Tapi jika tidak ingin menggunakan partisi, Moms bisa memasang tangga sehingga bagian dapur bisa dibuat lebih tinggi dari ruangan-ruangan lainnya.
Tentunya peletakan meja makan di area terbuka juga bisa membuat suasana makan menjadi lebih nyaman dan berbeda.
Itulah beberapa pilihan ide desain dapur terbuka tipe 36 yang cocok untuk rumah mungil Moms. Semoga dari ketujuh ide desain di atas ada yang cocok dengan selera Moms?
- https://id.pinterest.com/hb2mail/open-kitchen/
- https://www.livspace.com/in/magazine/interiors-design-for-kitchen
- https://www.houzz.com/photos/open-concept-kitchen-ideas-phbr1-bp~t_709~a_13-3
- https://www.magicbricks.com/blog/open-kitchen-ideas/115236.html
- https://www.thespruce.com/open-kitchen-ideas-4693648
- https://www.bhg.com/kitchen/layout/open-kitchen-layouts/
- https://www.houzz.com/photos/small-open-concept-kitchen-ideas-phbr2-bp~t_709~a_13-3--30-231
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.