14 Oktober 2018

Hindari 7 Kesalahan Dalam Memakai Hair Conditioner Ini

Jangan sampai ke akar rambut

Pernahkah Moms merasa rambut Moms kok biasa-biasa saja, padahal sudah rutin melakukan perawatan sendiri di rumah?

Bisa jadi Moms melakukan kesalahan saat menggunakan hair conditioner.

Menurut pendiri Fox & Jane Salon, New York Amerika Serikat, Lorean Cairns, rambut bisa 'tak bernyawa' sering dikarenakan kelebihan hair conditioner atau tidak membilasnya dengan cukup baik.

Oleh karena itu, hindari tujuh kesalahan dalam menggunakan hair conditioner berikut ini : 

Baca Juga : Panduan Gaya Rambut Menurut Zodiak

Terlalu Banyak Hair conditioner

Rambut Moms tidak membutuhkan terlalu banyak hair conditioner. Pemakaian yang terlalu banyak dapat memberatkan rambut, terutama jika helai rambut termasuk tipis.

Mengaplikasikan Hair conditioner Hingga ke Akar Rambut

Akar rambut tidak membutuhkan hair conditioner, karena kulit kepala memproduksi sebum, minyak alami.

Terlebih, akar rambut memiliki kerusakan lebih sedikit dari ujung batang rambut.

Akar adalah bagian tersehat dari batang rambut. Karena itu, tidak perlu mengaplikasikan hair conditioner hingga ke akar rambut, cukup pada ujung rambut saja.

Fokuslah pada tiga inci terakhir dari batang rambut, yang merupakan bagian tertua dan paling kering.

Melewatkan Hair conditioner 

Bahkan jika rambut Moms tipis berminyak, Anda tetap harus menggunakan hair conditioner (terutama jika rambut tergolong kering).

Jika rambut Moms tergolong berminyak, hindari produk yang mengandung silikon, yang cenderung berat dan berminyak karena akan membuat rambut terasa kotor.

Menggunakan Produk 2 in 1

Produk shampo plus hair conditioner memang lebih simpel, namun itu tidak efektif.

Jika rambut Moms sepanjang dagu atau lebih, jenis produk itu tidak akan cukup kuat untuk merawat rambut, gunakan hair conditioner terpisah.

Tidak Menggunakan Produk yang Tepat

Sesuaikan produk yang tepat. Jika Moms memiliki rambut yang diwarnai, pilih produk untuk rambut yang diwarnai.

Jika rambut Moms termasuk halus dan tipis, gunakan hair conditioner yang berbahan ringan.

Baca Juga : Rambut Berketombe, Kenali 5 Penyebabnya!

Tidak Melakukan Perawatan Khusus

Perawatan deep-conditioning dapat merevitalisasi rambut kering. Gunakan hair conditioner tidak kurang dari sekali seminggu.

Orang dengan rambut kering atau diwarnai sebaiknya lebih sering melakukan perawatan khusus, seperti hair mask.

Terlalu Lama Menggunakan Hair conditioner 

Ikuti petunjuk pada botol, terlalu lama memakai hair conditioner dapat membuat rambut terasa berat dan berminyak.

Setelah rambut diaplkasikan dengan hair conditioner, biarkan selama 2-3 menit, setelah itu baru bilas rambut hingga bersih.

Nah, hindari tujuh kesalahan dalam menggunakan hair conditioner ya Moms, agar rambut Moms selalu sehat.

Ditinjau oleh: dr. Adnan Yusuf

Sumber : meetdoctor.com

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.