Ibu Hamil Potong Rambut, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
Moms, pernah mendengar tentang mitos ibu hamil potong rambut? Konon katanya, potong rambut saat hamil bisa menyebabkan gangguan pertumbuhan janin.
Bahkan di beberapa kebudayaan,ibu hamil potong rambut dipercaya akan membawa energi buruk untuk sang bayi.
Orang tua dulu mungkin sering mengatakan kalau memotong rambut selama kehamilan adalah hal tabu yang tidak boleh dilanggar karena berbagai alasan. Ini diperuntukkan bagi ibu hamil muda hingga sebelum melahirkan.
Sedangkan, ibu hamil cenderung sering merasa kegerahan sehingga mereka sering merasa tidak nyaman.
Bagaimana Islam melihatnya? Apakah itu mitos sejati yang dikaitkan dengan keselamatan atau sifat gaib menurut Islam? Yuk simak ulasannya seperti dikutip dari A-Z Islam.
Baca Juga: 26 Pantangan Ibu Hamil Menurut Islam dan Umum, Waspadai!
Mitos Ibu Hamil Potong Rambut
Mitos tentang ibu hamil dan potong rambut merupakan salah satu dari banyak kepercayaan tradisional yang berkaitan dengan kehamilan.
Menurut mitos ini, ibu hamil tidak disarankan untuk memotong rambutnya selama masa kehamilan.
Di kalangan masyarakat, terdapat anggapan bahwa ibu hamil tidak boleh memotong rambut karena dapat membahayakan janin, seperti menyebabkan keguguran, cacat lahir, atau rambut bayi lahir tipis.
Mitos ini memiliki variasi penjelasan dan interpretasi lainnya di berbagai budaya, tetapi beberapa alasan umum yang sering dikaitkan dengan kepercayaan ini meliputi:
- Pengaruh terhadap Kesehatan Bayi
Dalam beberapa kepercayaan, memotong rambut saat hamil dianggap bisa mempengaruhi kesehatan atau keberuntungan bayi.
Ada anggapan bahwa perubahan pada ibu, termasuk memotong rambut, bisa mempengaruhi vitalitas atau energi yang terkait dengan kehamilan.
- Hubungan Spiritual atau Energi
Di beberapa budaya, rambut dianggap sebagai sumber kekuatan atau energi vital.
Memotong rambut saat hamil dianggap bisa melemahkan energi tersebut, yang tidak hanya berdampak pada ibu tetapi juga pada bayi yang sedang berkembang.
Baca Juga: Dalil Keringanan Puasa untuk Ibu Hamil, Perhatikan Moms!
Ibu Hamil Potong Rambut Menurut Islam
Mungkin Moms juga pernah bertanya-tanya bagaimana hukum ibu hamil potong rambut menurut Islam.
Ternyata, Islam pun membahas hal ini dengan seksama dan Islam membolehkan ibu hamil potong rambut.
Aktivitas ini sah-sah saja dilakukan, sebab sebagai manusia wajib mensyukuri dan merawat anugerah dari Allah SWT.
Mengenai hal ini, memang tidak ada dalil atau hadis khusus, namun memotong rambut yang diniatkan untuk merawat diri dan membuat ibu hamil lebih nyaman, boleh saja dilakukan.
Selain itu ada beberapa hal mengapa ibu hamil boleh memotong rambut, yaitu:
1. Membuat Ibu Hamil Nyaman
Sudah jelas bahwa saat hamil, hormon di dalam tubuh akan meningkat.
Hormon yang meningkat ini juga akan memengaruhi seluruh siklus di dalam tubuh, ditambah dengan perubahan pada fisiknya.
Tidak heran kalau ibu hamil merasa tidak nyaman, merasa rambutnya yang panjang semakin lembap dan kusam.
Karena itu, demi kenyamanan ibu hamil selama mengandung bayinya, memotong rambut diperbolehkan.
Islam pun tidak pernah memberikan syariat yang membuat umatNya merasa terbebani dan kesulitan.
Baca Juga: 10 Sayuran yang Dilarang untuk Ibu Hamil dan Tips Memasaknya
2. Tidak Membahayakan Ibu Hamil
Dalam Islam maupun secara medis, ibu hamil potong rambut tidak menimbulkan bahaya untuk ibu hamil.
Pun dari zaman Rasulullah SAW hingga saat ini tidak ada teladan dalam Islam yang memerintahkan untuk tidak melakukan itu.
Secara medis dari berbagai penelitian dan pendapat para ahli, hal tersebut juga sama diperbolehkannya.
Artinya tidak ada bahaya memotong rambut kecuali jika disertai dengan bahan-bahan kimia atau sesuatu yang berbahaya yang dapat mempengaruhi kesehatan ibu dan janin.
Jadi sebagai umat muslim, kita tidak perlu menjalankan dan tidak perlu percaya pada segala sesuatu yang tidak ada dalam syariat islam, jangan khawatir untuk memotong rambut selama kehamilan selama hal itu dapat memberikan kenyamanan dan tidak mempengaruhi kesehatan.
Sebaiknya, pasrahkan segalanya dengan percaya pada Allah SWT, sehingga setiap urusan yang dilakukan akan diberkahi dan dijauhkan dari kesesatan atau kemaksiatan.
Hukum Ibu Hamil Potong Rambut saat Ramadan
Hukum memotong rambut saat Ramadan, baik bagi wanita hamil maupun tidak, adalah boleh. Tidak ada larangan dalam Islam mengenai hal ini.
Beberapa ulama bahkan menganjurkan untuk memotong rambut dan kuku secara rutin, termasuk saat Ramadan. Hal ini bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kerapian diri.
Perawatan diri, termasuk memotong rambut, dianggap sebagai bagian dari menjaga kebersihan dan penampilan, yang dianjurkan dalam Islam.
Oleh karena itu, ibu hamil yang ingin memotong rambutnya selama Ramadan untuk alasan kebersihan, kenyamanan, atau perawatan diri tidak memiliki hambatan syar'i untuk melakukannya.
Bagi ibu hamil, memotong rambut saat Ramadan dapat memberikan beberapa manfaat:
- Meningkatkan rasa nyaman: Rambut yang panjang dan tebal dapat membuat ibu hamil merasa gerah dan pusing. Memotong rambut dapat membantu mengurangi rasa tersebut.
- Menjaga kesehatan rambut: Memotong rambut secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan rambut dan mencegah rambut rontok.
- Meningkatkan mood: Penampilan yang rapi dan segar dapat meningkatkan mood dan rasa percaya diri ibu hamil.
Namun, perlu diingat bahwa:
- Ibu hamil perlu memilih waktu yang tepat untuk memotong rambut
- Ibu hamil perlu memilih salon yang terpercaya
- Ibu hamil perlu duduk dengan nyaman selama proses potong rambut
- Ibu hamil perlu menghindari penggunaan bahan kimia seperti cat rambut, pengeriting rambut, atau pelurus rambut
Baca Juga: 6+ Cara Mengatasi Rambut Lepek saat Hamil, Aman dan Efektif!
Semoga informasi ini bermanfaat!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.