20 April 2020

5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana di Taman Hiburan Anak

Lakukan ini agar anak aman selama naik wahana di taman hiburan

Tujuan ke taman hiburan anak memang untuk bermain dan bersenang-senang, tapi sejak sebelum berangkat, orang tua dan anak sebaiknya terlebih dahulu berdiskusi tentang langkah untuk menjaga keamanan dan keselamatan.

Beberapa hal yang penting untuk dibicarakan di antaranya adalah: Bahaya orang asing, menentukan titik temu dan cara menghubungi orang tua jika terpisah, menjaga barang bawaan, serta aturan keamanan yang harus diikuti saat naik wahana permainan.

Aturan Naik Wahana di Taman Hiburan Anak

Nah, kali ini kami akan khusus membahas tentang berbagai aturan keamanan yang perlu Moms ketahui dan jelaskan pada buah hati sebelum naik wahana di taman hiburan. Apa saja, ya?

1. Perhatikan Syarat Tinggi dan Berat

5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 1.jpg
Foto: 5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 1.jpg

Foto: jsonline.com

Pada beberapa wahana permainan di taman hiburan anak, ada syarat tinggi badan minimal dan berat badan maksimal yang harus dipenuhi untuk bisa naik. Semua aturan keamanan ini bukannya dibuat tanpa alasan lho, Moms.

Seperti dikutip dari laman Saferparks, organisasi nirlaba untuk pencegahan kecelakaan wahana taman bermain, peralatan keamanan di wahana akan berfungsi lebih maksimal pada ukuran tubuh yang tepat.

Meski tinggi badan Si Kecil hanya kurang beberapa sentimeter saja, sebaiknya urungkan niat untuk menaiki wahana.

Pasalnya, peralatan keamanan yang tidak pas di tubuh bisa meningkatkan risiko anak terjatuh atau terlempar dari wahana.

Baca Juga: 5 Kegiatan Akhir Pekan di Rumah Selama Pandemi COVID-19

2. Perhatikan Instruksi Staf

5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 2.jpg
Foto: 5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 2.jpg

Foto: themomkind.com

Menurut regulasi International Association of Amusement Parks and Attractions, setiap penumpang wahana dilarang untuk melakukan hal yang bisa meningkatkan risiko cedera pada dirinya sendiri, penumpang lain, atau staf yang ada di lokasi.

Jadi ingatkan Si Kecil untuk memperhatikan instruksi dari staf sebelum wahana dimulai, baik itu melepas alas kaki, tidak membawa ponsel, tidak melepas peralatan, tidak mengangkat tangan ke atas, dan aturan lain untuk mencegah terjadinya cedera dan kecelakaan.

3. Tidak Memaksa Anak

5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 3.jpeg
Foto: 5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 3.jpeg

Foto: sheknows.com

Syarat usia minimal yang diterapkan untuk beberapa wahana permainan juga penting untuk diperhatikan, karena menyangkut kesiapan mental anak dalam menghadapi ketegangan dan tantangan yang ditawarkan.

Namun, usia yang sudah memenuhi syarat juga bukan alasan untuk memaksa anak naik wahana tertentu.

Moms sebaiknya terlebih dahulu mengajak anak melihat wahana yang sedang beroperasi, supaya ia bisa mendapatkan gambaran.

Jika Si Kecil masih menolak, lebih baik cari wahana lain yang disukainya. Jangan sampai ia menjadi trauma, histeris, atau pingsan karena dipaksa naik.

Baca Juga: 5 Ide Kegiatan Akhir Pekan di Rumah Selama PSBB

4. Proaktif Mengecek Keadaan

5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 4.jpg
Foto: 5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 4.jpg

Foto: lollipoppark.com

Sebelum naik wahana di taman hiburan anak, sebaiknya cek dulu kondisi wahana, perilaku operator, dan perlengkapan keamanan yang ada.

Lebih baik tidak usah naik kalau wahana terlihat sudah tua atau tidak terpelihara, terdengar suara tidak wajar, gerakan tidak stabil, atau terlihat tidak aman secara umum.

Begitu juga kalau operator atau staf wahana terlihat sering teralihkan perhatiannya karena main ponsel atau banyak mengobrol.

Jika akhirnya memutuskan untuk naik wahana, ajarkan Si Kecil untuk selalu mengecek kembali peralatan keamanan dan tidak ragu mengingatkan staf jika terlihat melewatkan pengecekan peralatan.

5. Tidak Turun Sebelum Berhenti Total

5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 5.jpg
Foto: 5 Aturan Keamanan Saat Naik Wahana Di Taman Hiburan Anak 5.jpg

Foto: travelingmom.com

Moms juga perlu menjelaskan pada Si Kecil kalau ia baru boleh turun dari wahana setelah permainan berhenti total di tempat yang sudah disediakan.

Jika wahana berhenti sesaat karena suatu sebab, baik kerusakan mesin, ritme permainan, dan hal lainnya, ia harus tetap duduk tenang di tempatnya dan menunggu dengan sabar sampai wahana kembali berjalan atau diberikan instruksi lain.

Baca Juga: 5 Ide DIY Mainan Anak dari Kardus, Yuk Buat Moms!

Ingat ya Moms, semua aturan keamanan di taman hiburan anak tadi harus dijelaskan sejak sebelum hari keberangkatan.

Dalam perjalanan menuju taman hiburan tadi, diskusikan kembali dengan Si Kecil tentang berbagai hal yang harus diingatnya.

Nah, apa yang biasanya Moms lakukan supaya Si Kecil tetap aman saat naik wahana di taman hiburan?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.