27 April 2021

9 Manfaat Ikan Lele untuk Ibu Hamil, Sangat Beragam!

Ikan lele bisa mencegah risiko cacat janin lho

Pernahkah Moms ngidam makan ikan saat hamil? Tapi mengingat makanan laut mengandung merkuri tinggi dan sebaiknya dihindari ibu hamil, Moms mungkin urung menikmati ikan.

Berdasarkan Food and Drug Administration tentang Dietary Guide Line 2015-2020 soal mengonsumsi ikan dan kerang selama kehamilan serta memahami kadar merkuri dalam jenis ikan tertentu dan menyoroti pilihan terbaik untuk memasukkannya dalam pola makan sehat.

Baca Juga: Moms, Pastikan Tetap Kuat sampai Persalinan dengan Konsumsi Makanan Ini

Jika Moms tidak yakin untuk mengonsumsi ikan laut karena kadar merkurinya yang tinggi, mengapa tidak mengonsumsi ikan air tawar sebagai gantinya? Kandungan gizinya pun sebenarnya tidak kalah lho Moms.

Ikan lele salah satunya. Melansir Heartlandcatfish.com, ikan lele merupakan pilihan ikan dengan merkuri yang rendah, sehingga aman dikonsumsi selama kehamilan. Sebagai ikan tanpa lemak, lele juga merupakan sumber protein yang sangat baik.

Nutrisi Ikan Lele

Ikan lele memiliki profil nutrisi yang luar biasa. Mengutip Food Data Central, satu porsi 3,5 ons (100 gram) ikan lele mengandung:

  • Kalori: 105
  • Lemak: 2,9 gram
  • Protein: 18 gram
  • Natrium: 50 mg
  • Vitamin B12: 121% dari Nilai Harian (DV)
  • Selenium: 26% dari DV
  • Fosfor: 24% dari DV
  • Tiamin: 15% dari DV
  • Kalium: 19% dari DV
  • Kolesterol: 24% dari DV
  • Asam lemak omega-3: 237 mg
  • Asam lemak omega-6: 337 mg

Selain rendah kalori dan natrium, ikan lele dikemas dengan protein, lemak sehat, vitamin, dan mineral.

Manfaat Ikan Lele untuk Ibu Hamil

Selain aman untuk dikonsumsi karena sebagai pilihan ikan dengan merkuri yang rendah, ternyata ikan lele juga punya banyak manfaat lho untuk ibu hamil. Lalu, apa saja manfaat ikan lele untuk ibu hamil? Berikut ulasannya.

1. Mencegah Risiko Cacat Janin

Ilustrasi risiko cacat janin
Foto: Ilustrasi risiko cacat janin

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil yang pertama adalah mencegah risiko cacat janin.

Ikan lele memiliki sumber vitamin B12, yaitu nutrisi yang biasanya hanya ditemukan dalam produk hewani.

Kandungan B12 ini diyakini memiliki fungsi mencegah risiko cacat janin.

Selain itu, nutrisi ini juga penting untuk membantu tubuh membuat DNA dan menjaga saraf, serta membuat sel darah berfungsi dengan baik.

Baca Juga: 5 Fakta Penting saat Ibu Hamil Makan Ikan

2. Optimalkan Otak Janin

Ilustrasi janin
Foto: Ilustrasi janin

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil yang selanjutnya adalah mengoptimalkan otak janin.

Meskipun ikan lele tidak dianggap sebagai ikan berlemak seperti salmon, ia masih merupakan sumber asam lemak omega yang baik.

Secara khusus, asam lemak omega-3, seperti asam eikosapentaenoat (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA), baik untuk otak, jantung, sistem kekebalan, dan mata Si Kecil dalam kandungan.

3. Cegah Gangguan Tulang

Ilustrasi kesehatan tulang
Foto: Ilustrasi kesehatan tulang (Bustle.com)

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil yang selanjutnya adalah mencegah gangguan tulang.

Ikan lele juga merupakan sumber vitamin D yang sangat baik, yang tidak ditemukan dalam beberapa ikan.

Nah, hal ini penting untuk mencegah berbagai gangguan tulang pada ibu hamil serta membantu pertumbuhan tulang dan gigi janin.

Saat ibu hamil kekurangan asupan fosfor, maka kemungkinan besar janin pun akan mengalami hal tersebut.

Tak hanya itu, kandungan vitamin D tersebut juga membantu menjaga fungsi sistem kekebalan tubuh Anda dan mengatur pertumbuhan sel di seluruh tubuh.

4. Meningkatkan Imun untuk Ibu Hamil

meningkatkan kekebalan tubuh.jpg
Foto: meningkatkan kekebalan tubuh.jpg

Foto: Orami Photo Stock

Selama masa kehamil, memenuhi nutrisi sangat penting.

Oleh karena itu, Moms harus mengusahakan makanan yang dapat memenuhi nutrisi.

Makanan yang dikonsumsi akan berpengaruh terhadap kesehatan dan perkembangan janin di dalam kandungan.

Ikan lele bisa menjadi salah satu makanan yang bisa dikonsumsi saat hamil. Hal ini karena manfaat ikan lele untuk ibu hamil dapat meningkatkan sistem imun tubuh.

Kondisi ini membuat kesehatan ibu hamil terjamin dan tidak mudah sakit.

Baca Juga: 9+ Manfaat Ikan Patin, Baik untuk Ibu Hamil dan Anak!

5. Membantu Pertumbuhan Janin

janin
Foto: janin

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil yang tidak kalah penting, yaitu membantu perkembangan janin.

Untuk membantu perkembangan janin, Moms sebaiknya mengonsumsi asupan omega 3 sebagai pelengkap nutrisi selama masa kehamilan.

Tingginya kandungan omega 3 pada ikan lele, mampu memenuhi asupan omega 3 untuk tubuh.

6. Membantu Diet yang Baik

Diet Ibu Hamil
Foto: Diet Ibu Hamil (Orami Photo Stock)

Foto: Orami Photo Stock

Diet sehat diperlukan ibu hamil untuk menunjang tumbuh kembang janinnya. Tak jarang, ibu hamil disarankan dokter untuk melakukan diet karena berat badan janin di atas rata-rata.

Nah, Moms bisa mengonsumsi ikan lele selama diet. Manfaat ikan lele untuk ibu hamil yang satu ini membantu Moms melakukan diet tanpa khawatir.

Ikan lele kaya akan protein. Mengonsumsi protein yang tinggi membuat Moms lebih kenyang dan mengurangi rasa lapar.

Jadi Moms jangan khawatir, meskipun diet tetapi janin masih memiliki asupan yang bergizi.

7. Memberikan Energi

ibu hamil semangat
Foto: ibu hamil semangat

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil selanjutnya adalah memberikan energi.

Saat hamil banyak energi yang terkuras karena merasakan mual dan muntah.

Moms, agar tidak kehabisan energi dan nantinya mempengaruhi kesehatan janin, tak ada salahnya untuk mengonsumsi ikan lele.

Ikan lele kaya akan fosfor dibandingkan dengan telur. Telur hanya mengandung 100 mg fosfor sedangkan ikan lele mencapai 168 mg/100 gram

Fosfor berfungsi untuk memberikan penguatan dan energi di dalam tubuh.

Baca Juga: Ingin Segera Hamil? 7 Makanan Ini Bisa Mempercepat Kehamilan

8. Meringankan Persendian

Mengalami Sakit saat hamil.jpeg
Foto: Mengalami Sakit saat hamil.jpeg (https://www.momjunction.com/articles/most-effective-ways-to-relieve-hip-pain-during-pregnancy_0077926/)

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil yang tak kalah penting adalah meringankan nyeri sendi.

Selama hamil, pegal di beberapa bagian tubuh merupakan salah satu gejala yang kerap dikeluhkan oleh Moms.

Kondisi ini karena bobot tubuh bertambah selama mengandung dan membuat kaki menahan beban.

Tak jarang, ibu hamil mengeluhkan nyeri pada tulang atau sendi.

Nyeri sendi merupakan kondisi munculnya rasa tidak nyaman, peradangan, dan rasa sakit dibagian sendi.

Sebuah penelitian menemukan hubungan antara lemak omega-3 yang terkandung pada ikan membantu mencegah dan meringankan gejala rheumatoid arthritis, suatu kondisi yang menyebabkan persendian membengkak dan pegal.

9. Baik untuk Pencernaan

Mulas saat hamil
Foto: Mulas saat hamil (vitamedmd.com)

Foto: Orami Photo Stock

Selain nyeri sendi, Ibu hamil kerap mengeluh mengalami gangguan pencernaan.

Gangguan Pencernaan selama hamil merupakan hal yang normal karena adanya perubahan hormon.

Gangguan pencernaan akan membuat perut terasa mules dan sakit.

Manfaat ikan lele untuk ibu hamil, yaitu membantu melindungi tubuh dari penyakit radang usus besar (BD) termasuk penyakit Crohn dan kolitis ulserativa.

Baca Juga: Jenis Ikan yang Aman dan Tidak Aman untuk Dikonsumsi Anak

Nah, itulah beberapa manfaat ikan lele untuk ibu hamil.

Meskipun tidak mengandung asam lemak tinggi seperti salmon, ikan lele juga tetap punya banyak manfaat untuk Moms dan janin.

Namun, Moms juga harus memperhatikan porsi ikan lele yang dikonsumsi ya.

Jika masih kurang yakin, Moms bisa langsung bertanya kepada dokter ya.

  • https://www.heartlandcatfish.com/catfish-a-healthy-seafood-option-for-pregnant-and-breastfeeding-women/
  • https://health.gov/dietaryguidelines/2015/guidelines/chapter-1/a-closer-look-inside-healthy-eating-patterns/#callout-seafood
  • https://fdc.nal.usda.gov/fdc-app.html#/food-details/173714/nutrients
  • https://www.healthline.com/nutrition/is-catfish-healthy#bottom-line

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.