07 Desember 2022

14 Manfaat Minyak Ikan Salmon untuk Anak dan Dewasa, Cek Produknya Juga di sini!

Minyak ikan salmon baik untuk jantung, otak, dan peredaran darah

Moms pasti sering mendengar tentang minyak ikan salmon dan berbagai manfaatnya yang bisa diberikan.

Maka dari itu, sangat penting untuk mengonsumsi lemak hasil ekstrak dari jaringan ikan salmon ini.

Manfaatnya bisa didapatkan oleh anak-anak, orang dewasa, atau bahkan ibu hamil.

Minyak ikan salmon terbuat dari lemak sehat ikan, yang dikenal sebagai asam lemak omega-3.

Suplemen ini terbukti aman jika dikonsumsi sesuai petunjuk dan anjuran dokter untuk menghindari efek sampingnya.

Baca Juga: 8 Obat Tipes Alami dan Tradisional, Mulai dari Daun-daunan hingga Buah-buahan!

Kandungan Minyak Ikan Salmon

Minyak Ikan
Foto: Minyak Ikan (health.harvard.edu)

Kandungan dari 3 gram minyak ikan salmon terdiri dari 25 kalori dan 3 gram lemak.

Selain itu, minyak ini juga merupakan sumber yang sangat baik dari kedua jenis asam lemak omega-3, yang meliputi DHA dan EPA. Omega-3 ini hanya tersedia dalam makanan laut.

Konsumsi dari suplemen ini dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan dapat meningkatkan kesehatan sendi serta fungsi otak.

Baca Juga: Berapa Lama Masa Infeksi HIV? Cari Tahu Tahapannya hingga Menjadi AIDS Berikut Ini!

Manfaat Minyak Ikan Salmon untuk Anak

Anak Makan Vitamin Ikan Salmon
Foto: Anak Makan Vitamin Ikan Salmon (Istockphoto.com)

Semua orang bisa mendapatkan manfaat dari mengonsumsi minyak ikan ini secara rutin.

Mengutip dari Mom Junction, ada beberapa manfaat dari minyak ikan salmon yang dikonsumsi oleh anak, seperti:

1. Menunjang Pertumbuhan dan Perkembangan Anak

Perlu diketahui jika minyak ikan salmon dapat memberikan banyak manfaat pada anak, termasuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan anak.

Beberapa di antaranya adalah perkembangan otak, mata, tulang, jantung, dan bahkan tubuhnya secara keseluruhan.

Hal ini juga berguna untuk mendukung perkembangan kognitifnya.

2. Sistem Imunitas yang Lebih Baik

Perlu diketahui juga jika suplemen ini dapat menunjang sistem imunitas anak.

Dengan begitu, Si Kecil tidak mudah untuk terserang penyakit.

Seperti yang diketahui, anak rentan alami penyakit dan risiko ini bisa diturunkan dengan konsumsi minyak ikan.

Baca Juga: Rekomendasi Film seperti Fifty Shades, Hidupkan Keintiman dengan Pasangan!

3. Mengurangi Berbagai Penyakit

Kandungan omega-3 dari minyak ikan salmon ini dapat mengurangi beberapa penyakit seperti seperti asma jika dikonsumsi secara rutin oleh anak-anak.

4. Meningkatkan Kesehatan Otak Anak

Selain itu, anak yang rutin mengonsumsi suplemen minyak ikan ini tentu saja lebih sehat.

Nutrisi dari suplemen ini dapat membuat tidur anak menjadi lebih baik dan juga meningkatkan kesehatan otaknya.

Baca Juga: 5 Cara Penularan HIV AIDS Menurut Studi, Bukan Hanya Seks Bebas!

Manfaat Minyak Ikan Salmon untuk Dewasa dan Ibu Hamil

Vitamin Ikan
Foto: Vitamin Ikan (Istockphoto.com)

Memang tidak mudah untuk memenuhi asupan omega-3 melalui makanan.

Kekurangan nutrisi ini kerap dihubungkan dengan beberapa masalah kesehatan.

Beberapa masalah tersebut, seperti penyakit jantung, masalah suasana hati, radang sendi, hingga beberapa jenis kanker.

Selain untuk anak, ada beberapa manfaat dari mengonsumsi minyak ikan salmon secara rutin untuk dewasa dan ibu hamil.

5. Meningkatkan Kesehatan Tubuh

Manfaat minyak ikan pada orang dewasa adalah mampu menyehatkan jantung, meningkatkan kesehatan mata, meningkatkan sirkulasi oksigen yang lebih baik, serta dukungan kognitif yang lebih baik.

6. Menurunkan Risiko Penyakit Kronis

Perlu diketahui juga jika konsumsi suplemen ini pada orang dewasa dapat menurunkan risiko dari banyak penyakit kronis.

Baca Juga: Ciri-Ciri Ruam HIV, Kenali dan Obati Sebelum Muncul Komplikasi!

7. Membantu Perkembangan Normal pada Saraf Janin

Asupan omega-3 yang tercukupi dari suplemen minyak ikan salmon sangat penting.

Manfaatnya pada ibu hamil adalah dapat membantu perkembangan yang normal dari sistem saraf janin.

Konsumsi suplemen juga dapat meningkatkan perkembangan awal otak, sistem visual, dan fungsi motorik bayi yang baru lahir.

8. Mencegah Persalinan Prematur

Suplemen ini dapat mencegah persalinan prematur, menurunkan risiko preeklampsia, mengurangi risiko terjadinya eksim, serta menekan peradangan yang disebabkan oleh alergi dan gangguan kulit.

9. Mencegah Depresi Setelah Melahirkan

Konsumsi minyak ikan dipercaya dapat mencegah terjadinya depresi pasca melahirkan yang rentan terjadi pada banyak wanita.

Dalam studi tahun 2008 di jurnal Reviews in Obstetrics & Gynecology, asam lemak omega-3 sangat penting untuk perkembangan saraf janin.

Bahkan, nutrisi ini mungkin penting saat hamil dan terkait berat lahir pada bayi.

Maka dari itu, Moms yang sedang hamil perlu memastikan asupan kandungan omega-3 melalui suplemen harian.

10. Membantu Menaikkan Kadar Kolesterol Baik

Manfaat minyak ikan salmon lainnya adalah menurunkan kadar trigliserida dalam kandungan lemak total di dalam tubuh.

Trigliserida adalah tipe lemak yang ditemukan dalam darah.

Terlalu banyak trigliserida di dalam darah dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Sebaliknya, konsumsi minyak ikan salmon secara rutin selama 4 minggu terbukti mampu meningkatkan kolesterol baik (HDL) di dalam darah.

Dengan kata lain, minyak ikan salmon dapat meningkatkan konsentrasi dan komposisi kolesterol dalam darah.

Baca Juga: Mengenal Kista Ovarium yang Tidak Boleh Dianggap Remeh Wanita

Manfaat untuk Wajah

Wajah Sehat
Foto: Wajah Sehat (www.ultimaii.com)

Kandungan omega-3 pada minyak ikan ini juga dapat memberikan manfaat pada kulit wajah, lho!

Beberapa manfaatnya, seperti:

11. Mengurangi Hiperpigmentasi dan Kulit Kering

Diketahui jika suplemen ini dapat mengurangi terjadinya hiperpigmentasi dan kulit kering pada wajah.

engan mengonsumsinya, kulit dapat lebih lembap dan sehat.

12. Mempercepat Penyembuhan Jerawat

Selain itu, nutrisi pada suplemen ini dapat meningkatkan fungsi pelindung pada kulit dan bisa mempercepat penyembuhan luka, termasuk juga jerawat yang rentan terjadi pada wajah.

Mengutip studi tahun 2018 di jurnal Marine Drugs, disebutkan memang minyak ikan memang mampu memperbaiki masalah pada kulit, seperti photoaging, alergi, dermatitis, luka kulit, dan melanogenesis.

Ada hubungan antara minyak ikan dengan perlindungan kulit dan homeostasis. Hal ini tentunya sangat baik untuk kesehatan kulit.

13. Mengurangi Efek Penuaan Dini 

Manfaat minyak ikan salmon untuk kulit juga berhubungan dengan penuaan dini.

Penggunaan minyak ikan dikatakan dapat membantu Moms tampil awet muda! 

Penuaan dini bisa disebabkan oleh berbagai hal.

Salah satunya akibat dari banyaknya radikal bebas di lingkungan saat ini serta paparan sinar UV matahari.

Asam lemak yang terkandung dalam minyak ikan mampu mengurangi efek penuaan dini akibat sinar matahari.

Penuaan dini tersebut dapat berupa kerutan, bercak hitam, dan sebagainya.

14. Menangani Masalah Kulit Kering dan Iritasi 

Minyak ikan salmon dapat membuat kulit lebih lembap, mencegah kulit kering atau gatal yang disebabkan oleh psoriasis serta dermatitis atopik.

Asupan tinggi omega-3 juga dikaitkan dengan penurunan risiko dermatitis atopik pada bayi dan perbaikan gejala psoriasis pada orang dewasa. 

Baca Juga: Ini Arti Barakallahu Fiikum Beserta Jawaban dan Waktu Penggunaannya

Efek Samping Minyak Ikan Salmon

Minyak Ikan
Foto: Minyak Ikan (dream.co.id)

Ada banyak penelitian yang menunjukkan jika tidak ada efek samping yang parah dari konsumsi suplemen omega-3.

Efek samping yang paling umum adalah dispepsia dan mimisan.

Jika Moms ingin memberikan suplemen ini pada anak, ada baiknya untuk bertanya dulu pada dokter sebelumnya.

Jika Moms ingin mencukupi kebutuhan ikan pada anak, ada baiknya hindari jenis ikan yang mengandung kadar merkuri tinggi.

Beberapa jenis ikan tersebut, yaitu:

  • Raja makarel
  • Marlin
  • Hiu
  • Ikan todak
  • Tuna mata besar

Baca Juga: 19 Ikan yang Bagus untuk Ibu Hamil, Adakah Ikan Favorit Moms?

Rekomendasi Suplemen Minyak Ikan Salmon

Ada beberapa rekomendasi suplemen dari minyak ikan ini yang bisa dikonsumsi secara rutin, seperti:

1. Carlson Salmon Oil (Rp700.000)

Carlson Salmon Oil
Foto: Carlson Salmon Oil (carlsonlabs.com)

Setiap porsi penyajiannya mengandung 500 mg omega-3, termasuk EPA (Eicosapentaenoic Acid) dan DHA (Docosahexaenoic Acid).

Suplemen ini baik untuk kesehatan jantung, otak dan sendi tubuh.

2. Nutracare Salmon Oil (Rp200.000)

Nutracare Salmon Oil
Foto: Nutracare Salmon Oil (nutracare.co.id)

Mengandung salmon oil 1000 mg, Nutricare bisa dikonsumsi 1 - 2 softgel per hari atau sesuai anjuran dokter.

Produk ini diproduksi oleh Indocare, yang juga menjadi distributor resmi Ester-C.

Kaya akan asam lemak omega-3, suplemen ini dapat membantu menjaga kesehatan saraf dan nutrisi otak, serta membantu memelihara kesehatan jantung dan sistem peredaran darah.

Tiap 1 softgel mengandung wild alaskan salmon oil 1000mg, mengandung omega 3 sebagai EPA 80mg, DHA 70mg

3. Nutrilite Salmon Omega 3 (Rp550.000)

Nutrilite Salmon Omega 3
Foto: Nutrilite Salmon Omega 3

Suplemen ini mengandung vitamin E 20,1 mg dan salmon oil yang mengandung asam lemak omega 3 esensial (180 mg EPA dan 120 mg DHA).

Dapat membantu memelihara kesehatan dan menjaga kelancaran peredaran darah.

4. K-Omegasqua Plus

K-Omegasqua Plus
Foto: K-Omegasqua Plus

Mengandung tiga unsur utama yang bekerja secara maksimal untuk menjaga kesehatan, yakni Omega-3, Squalene, dan Vitamin E.

Omega-3 yang bersumber dari ikan Salmon Norwegia mempunyai kandungan tinggi dengan perbandingan 40% EPA dan 30% DHA.

Selain dapat mencegah kolesterol jahat, K-Omegasqua Plus juga dapat membantu kesehatan mata.

5. Blackmores Fish Oil 1000

Rp999.999.999

Merek minyak ikan salmon yang satu ini direkomendasikan untuk Moms yang tidak menyukai bau amis saat mengonsumsi Omega-3.

Salah satu merek minyak ikan terbaik di Indonesia ini menambahkan lemon dan vanilla ke dalam komposisinya.

Dengan begitu, Moms tidak akan terganggu lagi dengan aromanya.

6. Naturalle Fish Oil (60 softgel x 1 botol )

Naturalle Fish Oil (60 softgel x 1 botol )

Minyak ikan salmon yang terkandung dalam Naturalle Fish Oil ini sangat kompleks karena didapat dari pencampuran minyak ikan makarel, anchovy, dan tuna di perairan Peru serta minyak ikan salmon dari peternakan Nutrilite di Norwegia.

Perpaduan beberapa minyak ikan ini menjadikan Nutrilite memiliki kandungan Omega-3 Complex.

Baca Juga: Aturan Minum Susu UHT untuk Anak, Tidak Boleh Sembarangan!

Itulah Moms serangkaian manfaat minyak ikan salmon, kandungannya, serta efek samping dan rekomendasi produknya.

Untuk Moms yang sedang hamil dan jika ingin memberikannya pada anak, sebaiknya konsultasikan terlebih dulu dengan dokter untuk tahu produk dan dosis aman yang bisa dikonsumsi.

Jika Moms ingin berbelanja produk lainnya, langsung kunjungi Orami Shopping ya!

Ada banyak potongan harga dan FREE ONGKIR tanpa minimum pembelian. Yuk, langsung cek Orami Shopping, Moms!

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6117694/
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC2621042/
  • https://www.webmd.com/diet/salmon-oil-health-benefits
  • https://www.healthline.com/nutrition/omega-3-for-kids#benefits-for-kids
  • https://www.momjunction.com/articles/benefits-of-fish-oil-for-babies_00352009/
  • https://fleurhealth.com/blog/pregnancy-and-fish-oils-good-for-mom-better-for-baby/
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/salmon-oil-benefits
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/omega-3-for-kids#side-effects
  • https://carlsonlabs.com/salmon-oil/
  • https://nutrilite.co.id/products/uncategorized/nutrilite-salmon-omega-3-complex
  • https://nutracare.co.id/wild-alaskan-salmon-oil/
  • https://nutrilite.co.id/products/uncategorized/nutrilite-salmon-omega-3-complex

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.