29 Maret 2022

Self Reward Menjadi Penghargaan untuk Diri Sendiri, Seberapa Penting?

Ada banyak manfaat yang bisa didapat dari self reward ini

Self reward adalah istilah yang digunakan untuk memberikan penghargaan pada diri sendiri.

Istilah ini berasal dari bahasa Inggris ‘self’ yang artinya sendiri dan ‘reward’ yang berarti penghargaan atau apresiasi.

Masyarakat umum menyebut self reward dengan istilah kegiatan untuk memanjakan diri.

Hal ini mirip dengan memberikan penghargaan terhadap diri sendiri atas pencapaian yang sudah berhasil dilakukan.

Tidak hanya pencapaian saja, tapi setelah berhasil melalui suatu hal penting dalam kehidupan, Moms bisa memberikan self reward pada diri sediri.

Baca Juga: 51 Kata Bijak untuk Anak, Jadikan Motivasi untuk Si Kecil Yuk Moms!

Mengapa Self Reward Penting?

Self Reward
Foto: Self Reward (pexels.com/Nataliya Vaitkevich)

Foto: pexels.com/Nataliya Vaitkevich

Self reward sangat penting dilakukan.

Saat telah mencapai suatu hal atau berhasil melakukan sesuatu, pastinya telah mengalami halang rintang dalam proses tersebut.

Setelah berhasil melewati halang rintang tersebut, pastinya harus ada penghargaan yang diberikan kepada diri sendiri.

Selain karena alasan tersebut, ada beberapa hal yang menjadi alasan mengapa self reward sangat penting, yaitu:

1. Lebih Menghargai Diri Sendiri

Alasan pentingnya self reward agar lebih mampu menghargai diri sendiri dan mengapresiasi diri.

Dengan menghargai diri sendiri, Moms akan merasa lebih bahagia untuk menjalani hidup dan merasa bangga.

Ini karena telah melalui banyak hal hingga bisa mencapai keadaan yang seperti sekarang ini.

Dengan belajar menghargai diri sendiri, Moms juga bisa mencintai diri sendiri.

Ketika sudah belajar mencintai diri sendiri, maka kehidupan yang dijalani menjadi lebih baik.

2. Menguatkan Motivasi Diri

Motivasi Diri Sendiri
Foto: Motivasi Diri Sendiri (entrepreneur.com)

Foto: entrepreneur.com

Manfaat dari self reward adalah bisa menguatkan motivasi diri.

Inilah yang menjadi salah satu alasan penting mengapa memerlukan self reward.

Jurnal penelitian berjudul Motivating Effect of Contingent Self-Reward menjelaskan, self reward bisa menjadi motivasi diri yang baik.

Ketika sudah melakukan self reward, maka nantinya lebih bersemangat dalam menjalani hidup karena ada tujuan yang dicapai.

Tujuan yang dicapai tersebut karena adanya penghargaan terhadap diri sendiri yang memberikan rasa puas dan bangga dari apa yang telah dicapai.

Misalkan saja ketika sedang menjalani suatu hal dan di tengah jalan ada rintangan yang menghalang.

Jika tidak menerapkan self reward, maka bisa jadi langsung menyerah.

Adanya self reward membuat kembali bersemangat dan pantang menyerah hingga mencapai kesuksesan.

Baca Juga: Self Healing, Pemulihan Pasca Trauma Luka Batin

3. Meningkatkan Produktivitas

Salah satu alasan dari self reward adalah bisa meningkatkan produktivitas diri.

Produktivitas dalam diri bisa semakin ditingkatkan dengan adanya penghargaan terhadap diri sendiri.

Orang yang menerima self reward langsung setelah menyelesaikan tugas atau hal kecil memiliki tingkat produktivitas yang jauh lebih tinggi.

Sebab, mereka nantinya akan merasa lebih senang dalam menjalani pekerjaan tersebut.

Bisa dikatakan, adanya ‘imbalan’ untuk diri sendiri setelah berhasil melakukan pekerjaan, maka produktivitas semakin meningkat.

Baca Juga: Pengertian dan Pentingnya Self Esteem bagi Kehidupan Seseorang

4. Menjaga Kesehatan Mental

Menjaga Kesehatan Mental
Foto: Menjaga Kesehatan Mental (kikastretchstudios.com)

Foto: kikastretchstudios.com

Alasan lainnya self reward penting karena bisa menjaga kesehatan mental seseorang.

Kesehatan mental ini bisa meliputi rasa stres, penat, lelah, dan lain sebagainya.

Saat menghadapi halang rintangan dalam kegiatan atau pekerjaan yang dilakukan, pastinya ada kadar stres yang dialami.

Untuk melepaskan rasa stres tersebut, Moms bisa membutuhkan yang namanya self reward.

Saat melakukan self reward, maka rasa stres dan penat akan hilang dan berganti dengan rasa senang. Selain itu, setelah melakukan self reward, pikiran Moms juga bisa menjadi lebih positif.

5. Positive Reinforcement

Alasan terakhir pentingnya self reward adalah positive reinforcement.

Positive reinforcement adalah penguatan positif yang bisa mempengaruhi kepribadian.

Orang lebih bersemangat untuk mengambil suatu tindakan jika tahu kalau nantinya akan ada hadiah yang menanti.

Hal ini akan membangun dan meningkatkan ambisi supaya nantinya bisa mencapai keberhasilan.

Cara Menerapkan Self Reward

Self Reward
Foto: Self Reward (kompasiana.com)

Foto: kompasiana.com

Jika mengetahui apa saja alasan harus melakukan self reward, sekarang saatnya mengetahui cara menerapkannya.

Ada banyak cara menerapkan self reward, yaitu:

1. Menyediakan Waktu untuk Me Time

Cara menerapkan self reward adalah menyediakan waktu untuk me time atau waktu untuk sendiri.

Me time adalah melakukan kegiatan yang disukai sendirian.

Dengan me time, Moms bisa melipir dari penatnya kehidupan yang telah dijalani.

Fokus pada diri sendiri untuk melakukan hal yang diinginkan tanpa campur tangan orang lain.

Tidak hanya itu saja, Moms juga bisa bersantai dengan nyaman ketika melakukan me time.

Cara melakukan me time sangat beragam.

Mulai dari bersantai di rumah, nonton film kesukaan, bermain game, membaca buku, dan sebagainya.

Baca Juga: Bukan 'Gila', Kenali 11+ Manfaat Self Talk untuk Mental dan Fisik

2. Pergi Liburan

Melakukan Liburan
Foto: Melakukan Liburan (Travel.earth)

Foto: travel.earth

Cara lain untuk menerapkan self reward adalah dengan pergi liburan.

Berlibur menjadi hal yang sering dilakukan untuk self reward.

Saat berlibur, ada kepuasan tersendiri untuk memberikan liburan kepada diri sendiri setelah bekerja keras atau berhasil mencapai suatu hal.

Liburan bisa dilakukan sendiri jika ingin me time.

Selain bepergian sendiri, Moms juga bisa pergi bersama dengan sahabat, anggota keluarga, atau pasangan.

Saat liburan, Moms bisa melepas rasa stres dan penat setelah bekerja keras.

Selesai liburan, pikiran akan menjadi lebih jernih karena rasa stres bisa hilang.

Bisa dikatakan kalau berlibur ini juga sebagai healing yang dilakukan untuk diri sendiri.

Baca Juga:7 Rekomendasi Buku Self Improvement Inspiratif yang Patut Moms Baca!

3. Membeli Barang yang Diinginkan

Membeli barang yang diinginkan juga bisa menjadi self reward.

Setelah berhasil melakukan atau mencapai suatu hal, belilah barang yang diinginkan.

Dengan begitu, akan ada rasa puas pada diri sendiri karena telah berhasil mencapai sesuatu.

Moms bisa mulai membiasakan hal ini.

Jadi ketika ingin membeli suatu barang, belilah sebagai bentuk self reward setelah berhasil melakukan hal tertentu.

Tapi ingat, tentukan budget dengan tepat agar nantinya keuangan bisa terkendali.

4. Melakukan Hobi yang Disuka

Melakukan Hobi
Foto: Melakukan Hobi (www.coursle.com)

Foto: oursle.com

Cara melakukan self reward adalah dengan mengerjakan hobi yang disukai.

Biasanya ketika sibuk dengan kegiatan atau aktivitas sehari-hari, Moms akan melupakan hobi yang disuka.

Dengan melakukan hobi yang disuka, maka suasana hati bisa menjadi lebih baik dan pastinya bisa merasa lebih senang.

Melakukan hobi juga bisa menjadi healing bagi orang-orang yang disibukkan dengan padatnya aktivitas.

5. Makan Makanan yang Enak

Cara terakhir untuk melakukan self reward adalah makan makanan yang enak.

Makanan yang enak bisa memberikan kesenangan tersendiri saat menyantapnya.

Dengan memanjakan lidah dan perut, akan merasa lebih bahagia.

Makanan yang enak bukan berarti makanan yang mahal.

Carilah makanan dengan rasa yang autentik dan yang disukai.

Setelah melihat penjelasan mengenai self reward yang ada di atas, apakah selama ini pernah melakukan self reward?

Jika belum, mulailah untuk melakukannya karena ada banyak manfaatnya!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.