13 April 2024

Sinopsis Novel Layangan Putus, Kisah Mommy ASF yang Viral

Ditinggal saat sedang sayang-sayangnya
Sinopsis Novel Layangan Putus, Kisah Mommy ASF yang Viral

Foto: hops.id

Layangan Putus versi web series memang seru dan viral, tapi ternyata berbeda dengan sinopsis novel Layangan Putus.

Jalan ceritanya yang menarik membuat banyak orang tertarik untuk menontonnya hingga akhir.

Meskipun pada kenyataannya, sang penulis asli mengaku kisah dalam web series tersebut tidak sepenuhnya sama persis dengan novel buatannya.

Penasaran dengan sinopsis Layangan Putus yang sesungguhnya?

Intip dalam ulasan berikut ini, Moms!

Baca Juga: Profil Haruki Murakami dan Deretan Novelnya yang Terkenal

Awal Kemunculan Novel Layangan Putus

Novel Layangan Putus
Foto: Novel Layangan Putus (Gramedia.com)

Novel Layangan Putus merupakan novel hasil buah pikiran Mommy ASF yang dituangkan dalam sebuah buku.

Novel yang diterbitkan pada bulan Februari 2020 ini mengusung genre romance.

Cerita dalam novel ini merupakan kisah nyata dari seorang ibu rumah tangga yang dikenal dengan Mommy ASF.

Pada tahun 2019, Mommy ASF curhat di media sosial Facebook tentang rumah tangganya yang kandas di tangan orang ketiga.

Baca Juga: 100 Kata-kata Sadar Diri Sebagai Refleksi Hidup, Filosofis!

Tanpa diketahui penyebabnya, ia ditinggal oleh sang suami demi wanita pujaan lain.

Padahal, hubungan dirinya dan sang suami terbilang harmonis dan tidak sedang bermasalah.

Rasa pedihnya semakin terasa saat Mommy ASF yang sedang sayang-sayangnya pada sang suami.

Kisah lengkap Layangan Putus ini pun viral dan menarik simpati banyak orang.

Mulanya, identitas sang penulis cerita ini tidak diketahui publik.

Namun, sejak ceritanya diangkat menjadi web series, akhirnya diketahui bahwa sosok Mommy ASF yang asli adalah Eka Nur Prasetyawati.

Eka merupakan seorang dokter hewan yang menetap di Malang, Jawa Timur.

Ia tak menyangka bahwa curhatan yang ia tulis di Facebook menjadi viral.

Baca Juga: 50+ Inspirasi Souvenir Pernikahan yang Unik dan Bermanfaat

Bahkan, Eka sempat menghapus tulisannya dari media sosial karena tak menyangka tulisannya mendapatkan respon luar biasa.

Ia mengaku mulanya hanya ingin mengungkapkan semua yang dirasakannya melalui sebuah tulisan.

Sejak viralnya kisah nyata tersebut, para penerbit berlomba-lomba mengejarnya agar berkenan menerbitkan tulisannya menjadi novel.

Bahkan, ada pula yang sampai rela menghampirinya di Bali hanya untuk menemuinya secara langsung.

Ibu dari empat anak ini akhirnya menggandeng penerbit RDM Publisher hingga terciptalah novel Layangan Putus yang bisa dinikmati pembaca sampai sekarang.

Sinopsis Novel Layangan Putus

Wanita Berhijab
Foto: Wanita Berhijab (Orami Photo Stock)

Bagi Moms yang penasaran dengan cerita asli Mommy ASF, wajib membaca sinopsis novel Layangan Putus hingga habis.

Kisah ini menceritakan tentang Kinan, sosok seorang gadis remaja polos yang berasa dari daerah.

Ia tumbuh dan berkembang di kota besar yang kondisinya jelas sangat berbeda dengan tempat tinggalnya dulu.

Mimpinya sederhana, hanya ingin menempuh pendidikan dan menyelesaikannya tepat waktu.

Baca Juga: 12 Kewajiban Manusia terhadap Hutan, Ambil Aksi Nyata!

Namun, semua berubah setelah Kinan bertemu dengan sosok lelaki tangguh, mandiri, dan berpendirian keras.

Sejak pertemuan itulah, Kinan menemukan dunia baru yang belum pernah ia lihat sebelumnya.

Gadis polos ini pun jatuh cinta dengan sosok Aris, pria dibalik perubahan pandangannya terhadap dunia luar itu.

Keduanya pun bertekad ingin hdup bersama dan terikat dalam ikatan pernikahan.

Kinan dan Aris sama-sama membangun rumah tangganya dari bawah.

Dengan setia, Kinan mendampingi Aris mewujudkan mimpi mereka satu per satu.

Bahkan, Kinan rela mengenyampingkan mimpinya sebagai seorang wanita karier demi mendukung Aris.

Kehidupan rumah tangganya nyaris sempurna.

Hubungan suami istri yang anak, memiliki 5 orang anak yang tumbuh baik, hingga hidup serba berkecukupan.

Ditambah lagi suami yang tampan, saleh, dan pekerja keras membuatnya tak bisa berpaling dari sosok imam dalam rumah tangganya ini.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Daster Ibu Hamil yang Nyaman, Modis, dan Tetap Kekinian

Siapa sangka bahwa di balik kesempurnaan, pasti selalu ada 'cacat' yang tak bisa ditutupi.

Semula dianggap baik-baik saja, ternyata ada badai yang menghantam rumah tangganya dalam sekejap.

Suatu hari, Kinan bercerita bahwa sejak kecil ia ingin menikmati keindahan Cappadocia.

Salah satu tepat hits di Turki ini memiliki pemandangan yang menakjubkan dengan balon udara yang menghiasi angkasa.

Aris berjanji akan memenuhi mimpi sang istri untuk bertualang menaiki balon udara tersebut.

Sayangnya, janji Aris hanya ditepati untuk dirinya sendiri.

Ya, ia memang bertolak ke Cappadocia dan menikmati keindahan alamnya di sana, namun bukan dengan Kinan.

Kinan mendapati foto-foto Cappadocia di ponsel sang suami.

Tak sendirian, ada sosok wanita lain yang berdiri tegak menemani pria tercintanya itu.

Baca Juga: Sinopsis Lara Ati, Film Berbahasa Jawa Tentang 2 Orang Sahabat yang Sakit Hati


Di sinilah puncak keseruan sinopsis novel Layangan Putus.

Dua belas hari menghilang, Kinan harus menelan pahit sebuah kenyataan yang tak pernah ia duga sebelumnya.

Sang suami menikahi perempuan itu secara diam-diam.

Lebih parahnya lagi, hal ini baru diketahui Kinan selang setahun setelahnya.

Wanita mana yang rela dipoligami, apalagi diam-diam seperti yang dirasakan Kinan.

Rumah tangga yang dibangun selama 8 tahun dengan penuh perjuangan harus kandas di tangan orang ketiga.

Kinan pun harus menghadapi momen yang paling menyesakkan dalam hidupnya, yakni perceraian.

Dari sinopsis novel Layangan Putus ini, Moms akan merasakan begitu sulitnya berdiri dengan kaki sendiri bersama keempat orang anaknya.

Baca Juga: 10 Resep Es Teh Manis untuk Melepas Dahaga, Segar Banget!

Perbedaan Novel Layangan Putus dan Versi Web Series

Adegan Web Series Layangan Putus
Foto: Adegan Web Series Layangan Putus (Instagram.com/layanganputus.md)

Novel Layangan Putus tentu tidak akan mendulang kesuksesan seperti sekarang jika Mommy ASF tidak mencurahkan isi hatinya di Facebook pada 2019 silam.

Ibarat teman berbagi rasa sedih dan kecewa yang dirasakannya dulu, buku ini lahir sebagai obat yang melegakan hati.

Buku ini pula menjadi saksi bisu perjalanan panjang yang berat hingga akhirnya berhasil terlewatkan dengan penuh berjuangan.

Baca Juga: Tisu Magic: Cara Pakai, Harga, dan Risiko Efek Samping

Bagi Moms yang baru tahu Layangan Putus setelah menonton versi web series-nya, tentu tidak akan sadar kalau jalan ceritanya ternyata tak sepenuhnya sama.

Dari sinopsis novel Layangan Putus, pekerjaan Mommy ASF adalah seorang dokter hewan.

Hal ini berbeda dengan versi serialnya yang diceritakan sebagai dokter umum.

Selain itu, jumlah anak dalam cerita novel dan serialnya pun berbeda.

Pada kenyataannya, Mommy ASF memiliki 5 orang anak, namun anak kelimanya meninggal dunia saat masih bayi.

Sementara pada versi serialnya, Kinan hanya diceritakan memiliki seorang anak perempuan.

Perbedaan novel Layangan Putus dan versi web series-nya juga terlihat dari situasi saat konflik memuncak.

Kinan dalam serialnya mengalami pergulatan emosi akibat perilaku Aris saat dirinya sedang hamil.

Sedangkan dalam cerita aslinya pada novel Layangan Putus, Mommy ASF mengetahui suami berselingkuh saat tidak sedang hamil besar.

Baca Juga: Kalori Kerupuk Udang dan Nilai Gizinya, Amankah untuk Diet?

Momen terbongkarnya perselingkuhan suami pun diceritakan berbeda pada versi serialnya.

Mommy ASF merasa tidak ada yang aneh dengan sang suami.

Perilakunya pun masih sama, perhatian dan sayang keluarga seperti biasanya.

Hanya saja, ibarat bangkai yang ditutupi pasti tercium juga, ia baru mengetahui perselingkuhan suami dengan wanita lain setahun kemudian.

Hal ini berbanding terbalik dengan serial Layangan Putus yang ditonton banyak orang.

Kejanggalan Aris diperlihatkan dalam beberapa adegan, seperti tidak bisa dihubungi dan banyak berbohong pada Kinan.

Nah, kini Moms sudah tak lagi penasaran sinopsis Layangan Putus dan fakta menarik di balik kisahnya.

Selamat beradu emosi saat membacanya, Moms!

  • https://www.bukukita.com/Buku-Novel/Romance/168466-Layangan-Putus.html
  • https://www.gramedia.com/blog/kisah-nyata-novel-layangan-putus-kini-jadi-serial-terpopuler/
  • https://novelmu.id/layangan-putus/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.