Tak Perlu Aplikasi, Ini Cara Mudah Menebak Wajah Calon Bayi Kelak
Saat tengah mengandung, Moms tentu sudah tak sabar dan sering membayangkan kiranya akan seperti apa wajah Si Kecil kelak.
Para ahli memperkirakan bahwa 60.000-100.000 gen berada di dalam 46 kromosom manusia, yang mana nantinya Si Kecil akan mendapatkan 23 kromosom dari Moms dan 23 kromosom lagi dari sang ayah.
Karakteristik wajah tertentu seperti lesung pipi dan simetri wajah diyakini memang dominan dan disaring secaran turun-temurun.
Lalu sekiranya bagaimanakah Moms memprediksikan wajah Si Kecil nantinya? Simak ulasan berikut:
Warna Mata
Bila Moms dan suami memiliki mata coklat tak berarti Si Kecil akan memiliki warna mata yang sama, bahkan mereka berpotensi memiliki warna mata biru. Begitu pula sebaliknya, dua orang bermata biru dapat memiliki keturunan yang bermata coklat.
Hal ini merupakan faktor yang banyak dipengaruhi oleh gen. Ada gen yang akan membentuk warna mata coklat, namun ada juga yang membentuk warna mata biru.
Sementara ada lagi gen yang mengendalikan jumlah pigmen. Demikianlah pigmen yang lebih banyak akan mengalahkan warna pigmen yang lebih sedikit. Begitu banyak gen yang dominan dan resesif namun efeknya lebih kuat dan lebih kecil.
Warna Rambut
Hal yang sama berlaku juga untuk warna rambut, bila rambut suami berwarna pirang sedangkan rambut Moms berwarna merah terang lalu seperti apakah warna rambut Si Kecil? Seseorang dengan warna rambut merah sejatinya harus memiliki dua salinan gen yang diturunkan secara resesif.
Sebuah penelitian mengatakan bahwa hanya 1 sampai 2 persen orang memiliki rambut merah terang yang ditambah kulit yang indah dan berbintik-bintik dan mata pucat. Gen tersebutpun dapat dibawa tanpa terlihat dari generasi ke generasi, kemudian mengejutkan dua orang tua yang berambut pirang atau berambut gelap.
Baca Juga : Tips Merawat Rambut Bayi Baru Lahir Agar Sehat dan Lebat
Bentuk Anggota Tubuh
Banyak orang yang menganggap lesung pipit merupakan hal yang membuat wajah terlihat lucu, hal ini sebenarnya memungkinkan saja bila salah satu orang tua memiliki lesung pipit tersebut atau bila salah satu anggota keluarga besar yang memilikinya.
Contoh lainnya adalah ketika Si Kecil mengalami kelainan ringan seperti pada bentuk telinga. Hal itu ternyata merupakan sesuatu yang diturunkan dalam keluarga.
Tinggi Badan
Saat Moms dan suami memiliki tinggi badan yang tak jauh berbeda, bukan berarti Si Kecil akan tumbuh dengan tinggi rata-rata diantara kedua orang tuanya.
Umumnya adalah mereka mengangkat tinggi rata-rata orang tua serta menambahkan 5 cm untuk anak laki-laki dan mengurangi 5 cm untuk anak perempuan.
Sehingga tidak mengherankan, jika dua orang tua tinggi dapat memiliki anak dengan tinggi badan yang jauh berbeda maupun sebaliknya.
Berat
Bila Moms dan suami mungkin seseorang dengan kelebihan berat badan atau obesitas, mungkin saja akan melahirkan Si Kecil yang tumbuh dan memiliki berat badan yang lebih dari orang tuanya.
Karena tampaknya anak mewarisi varian dari masing-masing orang tua rata-rata 6,6-8,8 kilogram daripada seseorang tanpa dua salinan genetik tersebut.
Meski demikian, tidak berarti keluarga Moms ditakdirkan untuk menjadi gemuk. Moms hanya perlu mengajaknya berolahraga secara teratur dan memberi nutrisi yang baik demi menjaganya dari penyakit.
Itulah tadi sedikit gambaran bila sekiranya Moms sedang membayangkan wajah Si Kecil kelak, ternyata banyak sekali lho kemungkinan yang dapat terjadi. Karena memang pengaruh gen dapat benar-benar mempengaruhi kondisi fisik seseorang.
(MDP)
Foto : Shutterstock
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.