11 Juni 2020

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil, Simak di Sini

Hal yang wajar seiring membesarnya perut selama kehamilan membuat perut terasa gatal
5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil, Simak di Sini

Foto: https://www.babycentre.co.uk/

Seiring bertambahnya usia kehamilan, perut Moms tentunya semakin membesar.

Tak sedikit Moms yang merasakan gatal perut dengan kondisi tersebut.

Menurut American Pregnancy, penyebab perut gatal pada kehamilan biasanya dikarenakan kulit yang semakin mengembang.

Jadi kondisi ini memang alami terjadi selama kehamilan, meskipun tidak semua ibu hamil mengalami hal ini.

Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil

Ada cara-cara yang bisa Moms lakukan untuk mengatasi gatal perut saat hamil, lho. Moms cuma perlu telaten. Tidak perlu ramuan atau perawatan mahal untuk ini.

1. Menjaga Kelembapan

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil.jpg
Foto: 5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil.jpg (https://flo.health/)

Foto: flo.health

Memiliki kulit kering dapat membuat gatal semakin parah dan menyebabkan goresan.

Menjaga tubuh dan perut kita tetap terhidrasi dengan baik biasanya akan membantu mengurangi rasa gatal.

Moms bisa meredakannya menggunakan moisturizer ataupun minyak zaitun.

Tetap terhidrasi dengan baik merupakan cara lain untuk meningkatkan kesehatan kulit kita baik yang bersifat musiman ataupun lingkungan.

Baca Juga: Manfaat Glycerin, Bahan Skincare yang Ampuh Jaga Kelembapan Kulit

2. Hindari Hal-Hal yang bisa Mengeringkan Kulit

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 2.jpg
Foto: 5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 2.jpg (https://babycenter.com/)

Foto: babycenter.com

Tak sedikit dari kita melakukan banyak hal yang mengeringkan kulit tanpa memikirkannya. Salah satu penyebab utamanya adalah air panas.

Meskipun mandi benar-benar bisa mengatasi gatal perut saat hamil, namun suhu air yang kita gunakan juga bisa membuat kulit menjadi kering.

3. Gunakan Pakaian yang Lembut

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 3.jpg
Foto: 5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 3.jpg (https://babycenter.com/)

Foto: babycenter.com

Pakailah pakaian dengan kain alami super lembut seperti katun, kasmir, dan sutra - alih-alih wol yang kasar atau denim tebal, justru bisa membuat gatal semakin parah lho Moms.

Maka dari itu gunakan pakaian dengan bahan yang lembut dan nyaman bagi Moms untuk mengatasi gatal perut saat hamil.

Moms juga bisa menggunakan celana atau rok yang ada di bawah perut Moms.

Jenis-jenis celana atau rok yang naik-turun justru dapat menyebabkan terlalu banyak gesekan dan iritasi.

Baca Juga: 7 Trik Berpakaian Meghan Markle untuk Sembunyikan Kehamilan Sebelum Mengumumkannya

4. Penuhi Asupan Cairan Tubuh

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 4.jpg
Foto: 5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 4.jpg (https://freepik.com/)

Foto: freepik.com

Minumlah banyak air yang cukup sesuai anjuran kesehatan, hal ini akan membuat Moms tetap terhidrasi termasuk kulit.

Apalagi kegiatan yang harus kita lakukan secara rutin ini memang menyehatkan badan terutama bagi ibu hamil.

Jangan sampai Si Kecil dalam perut pun tidak terpenuhi asupan cairannya ya Moms.

5. Menjaga Kelembapan Udara

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 5.jpg
Foto: 5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 5.jpg (https://www.dhresource.com/)

Foto: dhresource.com

Menghabiskan banyak waktu di ruang berpemanas atau ber-AC bisa mengeringkan kulit kita.

Pertimbangkan untuk membeli pelembap udara agar Moms bisa menjaga kelembaban udara yang bisa menjauhkan dari berbagai macam virus dan hal-hal yang membuat kulit kita menjadi kering terutama saat hamil.

Sehingga, membantu perut Moms agar tetap terhidrasi.

Baca Juga: 7 Penyakit yang Ditandai Kulit Gatal, Salah Satunya Sakit Ginjal!

Jika Rasa Gatal Sangat Mengganggu, Lakukan Hal Berikut

5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 6.jpg
Foto: 5 Cara Mengatasi Gatal Perut Saat Hamil 6.jpg (https://www.babycentre.co.uk/)

Foto: babycentre.co.uk

Pastikan Moms berkonsultasi dengan bidan atau dokter kandungan sebelum menggunakan krim obat atau minum obat yang bisa mengurangi rasa gatal.

Ada beberapa masalah kulit yang dapat muncul pada kehamilan yang melampaui masalah normal.

Tapi, jika gatal dan garukan disertai dengan ruam yang cukup serius, Moms mungkin menderita PUPPP..

Dokter bisa membantu Moms menentukan apa bentuk perawatan terbaik untuk mengatasi gatal perut saat hamil yang sangat menggangu dan membuat kulit terlalu kering hingga ruam.

Menurut American Pregnancy Association, jika Moms mengalami gatal-gatal yang sangat parah, saat berkonsultasi dengan dokter, biasanya Moms akan disarankan melakukan serangkaian tes fungsi hati atau liver function tests (LFT).

Hal ini dilakukan untuk menentukan apakah Moms memiliki obstetric cholestasis (OC).

Jika Moms didiagnosis menderita OC, dokter perlu melakukan LFTS secara teratur selama masa kehamilan untuk memantau kesehatan Moms dan bayi.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.