Benarkah Sering Makan Seafood Bisa Bikin Cepat Hamil?
Pada umumnya, setiap pasangan yang telah menikah menginginkan untuk cepat memiliki momongan. Bicara untuk cara agar cepat hamil, banyak cara yang biasanya ditempuh para pasangan terutama wanita.
Cara ini tentunya adalah meliputi meningkatkan kesuburan, salah satunya adalah dengan makan seafood. Namun, benarkah makan seafood bisa bikin cepat hamil? Yuk kita simak ulasannya!
Benarkah Seafood Dapat Mempercepat Kehamilan?
foto: inspiredtaste.net
Sejak dulu, memang kerap muncul mitos bahwa makan seafood dapat membuat seorang wanita lebih mudah hamil, karena dipercaya dapat menyuburkan kandungan.
Sejak teknologi semakin berkembang, banyak yang akhirnya melakukan penelitian terhadap hal tersebut. Mereka meneliti apa yang terkandung dalam seafood lalu menemukan bahwa ada kandungan omega-3 yang membuat wanita lebih subur sehingga lebih mudah hamil.
Omega-3 inilah yang kemudian banyak sekali ditemukan dalam seafood, meski tak pada semua jenis makanan laut. Beberapa jenis seafood yang mengandung omega 3 adalah ikan tuna, salmon, dan makarel.
Dengan kata lain, kini bukanlah lagi sebuah mitos bahwa seafood dapat mempercepat kehamilan atau meningkatkan kesuburan wanita.
Baca Juga: 5 Ikan yang Baik untuk Kesehatan Ibu Hamil
Manfaat Omega-3 untuk Kesuburan
foto: makesushi.com
Lalu apakah yang sebenarnya bisa membuat omega-3 bermanfaat bagi kesuburan? Rupanya omega-3 dapat menjaga keseimbangan hormon.
Dengan hormon yang seimbang, fungsinya pun akan menjadi lebih optimal dan membuat proses pembuahan pun semakin siap untuk dilakukan.
Meski demikian, tetap ada hal yang lain yang perlu diingat, bahwa tak cukup hanya mengonsumsi seafood atau omega-3 saja guna mendapatkan kehamilan.
Tentu saja ada faktor lain yang tak kalah berperan penting seperti protein untuk menjaga kualitas sel telur dan zat besi agar rahim lebih siap untuk hamil.
Selain dari apa yang Moms konsumsi, menjaga kebersihan daerah kewanitaan juga dapat menjadi salah satu langkah mempercepat kehamilan, lho.
Menjaga daerah kewanitaan dapat membuat Moms terhindar dari risiko kanker serviks yang merupakan salah satu penyebab sulitnya mendapatkan kehamilan.
Baca Juga: 10 Jenis Makanan Sehari-hari yang Mempengaruhi Kesuburan Wanita
Selain itu, pastikan pula untuk menghindari rokok serta minuman beralkohol bila Moms ingin menjaga kondisi kandungan tetap subur sehingga lebih mudah untuk hamil.
(MDP)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.