23 Cara Mencegah Kanker Payudara, Moms Wajib Tahu!
Ada beberapa cara mencegah kanker payudara yang patut Moms ketahui.
Kanker payudara adalah salah satu jenis penyakit yang cukup sering ditemukan pada wanita.
Jenis keganasan ini dapat membahayakan kondisi tubuh, bahkan bisa berakibat pada kematian.
Menurut studi di jurnal Nutrients, kanker payudara menjadi jenis penyakit paling umum dan terganas kedua di dunia.
Faktanya, terdapat lebih dari 2 juta kasus baru kanker payudara yang terdiagnosis pada tahun 2018.
Ada beberapa faktor penyebab breast cancer, seperti usia, genetik, menopause, usia kehamilan, hingga gangguan kesuburan.
Yuk, ketahui cara mencegah kanker payudara agar Moms terhindar dari penyakit mematikan ini!
Baca Juga: Serba-serbi Tes Kariotipe, Bisa Deteksi Dini Risiko Kelainan Genetik
Cara Mencegah Kanker Payudara
Pencegahan kanker payudara bisa dilakukan dengan beberapa cara.
Apa saja cara-cara yang termasuk? Yuk, simak di bawah ini, Moms!
1. Tingkatkan Asupan Kopi Murni
Para ilmuwan dari Universitas Fudan di China menemukan bahwa minum 1 cangkir kopi murni setiap hari dapat mengurangi risiko kanker hingga 3%.
Cara mencegah kanker payudara dengan kopi, yaitu dengan mengonsumsinya tanpa tambahan gula, krimer, atau susu.
Jadi, kopi hitam murni saja, ya, Moms!
Kopi juga memberikan efek lebih besar pada wanita yang menggunakan obat terapi hormon tamoxifen.
Ini adalah pengobatan standar untuk pasien kanker payudara reseptor-positif estrogen.
Studi dari Lund University di Swedia menemukan, wanita yang minum obat secara rutin dan mengonsumsi setidaknya 2 cangkir kopi murni memiliki risiko kekambuhan kanker payudara yang lebih rendah.
2. Mengonsumsi Apel dan Kulitnya
Cara mencegah kanker payudara yang selanjutnya, yaitu dengan mengonsumsi buah apel matang bersama kulitnya.
Hal ini karena buah apel dan kulitnya mengandung senyawa untuk melawan kanker.
Menurut penelitian Cornell University, triterpenoid dan phytochemical merupakan senyawa dalam kulit apel yang dapat menghambat atau membunuh pertumbuhan tumor dalam sel kanker payudara.
Baca Juga: Selain Kemoterapi, Inilah Pengobatan Kanker Payudara yang Bisa Dilakukan
3. Makan Ikan Salmon
Salmon adalah jenis ikan kaya omega-3 yang populer dan mempunyai manfaat untuk kesehatan tubuh.
Peneliti China telah mengkaji 21 studi dan menemukan bahwa mengonsumsi asam lemak tak jenuh (omega 3) mampu mengurangi risiko breast cancer hingga 14%.
Hal ini dikarenakan, asam lemak omega 3 mempunyai sifat antiradang yang bisa menurunkan kepadatan payudara pada wanita pascamenopause dan obesitas.
Manfaat tersebut sangat penting, karena payudara yang terlalu padat bisa 6 kali lebih mungkin untuk terkena kanker.
Berkat kualitas-kualitas tersebut, ikan salmon termasuk ke dalam makanan yang dapat mencegah kanker payudara.
4. Mengonsumsi Brokoli
Brokoli adalah keluarga sayuran hijau, sama seperti kangkung, bok choy, kol, lobak, dan kembang kol.
Nutrisi utama dalam kelompok sayuran ini mampu menghentikan pertumbuhan sel kanker payudara.
Sebuah studi dari Roswell Park Cancer Institute menyatakan, konsumsi sayuran hijau secara rutin diyakini bisa menurunkan risiko kanker payudara pada wanita premenopause.
Baca Juga: Bersiap untuk Indonesia Goes Pink, Waspada Kanker Payudara
5. Meningkatkan Konsumsi Wortel
Wortel masuk ke daftar makanan sehat untuk dikonsumsi sehari-hari.
Sejumlah besar karotenoid, sejenis pigmen pada wortel, dapat menurunkan risiko kanker payudara hingga 28%.
Menurut studi dari International Journal of Cancer, alfa-karoten dan beta-karoten dalam wortel dapat menurunkan risiko pertumbuhan kanker payudara kedua.
Senyawa tersebut juga bisa meminimalkan risiko kematian akibat kanker payudara hingga 68%.
Tak salah jika disebut bahwa mengonsumsi wortel secara rutin sebagai cara mencegah breast cancer.
6. Meningkatkan Sayur Peterseli
Peterseli mengandung senyawa yang disebut apigenin.
Profesor Universitas Missouri, Salman Hyder, menemukan bahwa tikus yang mendapat apigenin mengembangkan lebih sedikit tumor.
Tikus tersebut juga mengalami keterlambatan signifikan dalam pembentukan tumor penyebab kanker.
Meski masih belum pasti dapat mencegah kanker payudara, para ilmuwan tetap merekomendasikan konsumsi sedikit peterseli secara rutin..
Baca Juga: Ini Biaya yang Bisa Dihemat Jika Kanker Payudara Terdeteksi Sejak Dini
7. Minum Teh Hijau
Minuman yang bisa Moms konsumsi dalam sebagai cara mencegah kanker payudara adalah teh hijau.
“Minum tiga cangkir sehari dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara sebanyak 50%,” ungkap Dr. Kristi Funk, yang juga pernah menulis buku Breasts: The Owner's Manual (2018).
Mengutip laman Breast Cancer, teh hijau telah terbukti dapat membatasi pertumbuhan sel kanker payudara dan jenis keganasan lainnya.
Satu studi terhadap wanita Asia-Amerika menemukan, mereka yang minum lebih banyak teh hijau memiliki kemungkinan lebih kecil untuk terkena kanker payudara.
8. Konsumsi Susu Kedelai
Susu kedelai diyakini dapat membantu memperkecil risiko kanker payudara.
Moms dapat coba mengonsumsi 2-3 porsi susu kedelai per hari untuk manfaat tersebut.
Tidak suka susu kedelai? Moms bisa menggantinya dengan tempe, miso, atau tamari.
Moms tak perlu gundah. Kedelai dalam bentuk pangan alami, seperti tahu, edamame, dan susu tergolong aman dikonsumsi, termasuk oleh penderita kanker.
Tahukah Moms, angka kanker payudara dan prostat jauh lebih rendah di negara-negara Asia, di mana kedelai merupakan bagian rutin dari diet sehari-hari.
9. Prioritaskan Konsumsi Makanan Tanpa Gula
Stanford Health Care berpendapat bahwa gula berlebih “memberi makan kanker”.
Meskipun hanya satu sendok gula saja untuk menambah rasa pada kopi hitam, lebih baik untuk konsumsi makanan atau minuman tanpa gula ya, Moms.
Direkomendasikan untuk tetap bijaksana memperhatikan seberapa banyak menambahkan gula ke pola makan.
Selain untuk cara mencegah kanker payudara, mengurangi makanan gula juga bantu mencegah obesitas dan diabetes yang mungkin terjadi.
Baca Juga: 7 Makanan Rendah Kalori dan Lemak Tanpa Takut Gemuk
10. Mengonsumsi Gandum
Studi dalam National Center for Biotechnology Information menemukan makanan yang mengandung pati resisten (roti gandum utuh) dapat mengurangi risiko kanker payudara.
Moms bisa memilih gandum hitam, jagung, bulgur, beras, dan barley ke dalam makanan untuk mengurangi risiko terkena kanker payudara lebih kecil.
Makanan ini memiliki nutrisi yang disebut fitokimia yang dapat menurunkan kemungkinannya kembali sel kanker.
Gandum juga dapat membantu melindungi dari penyakit kardiovaskular, lho.
Cara mencegah kanker payudara bisa dengan konsumsi biji-bijian lebih dari 7 kali seminggu.
11. Hindari Alkohol
Alkohol merupakan faktor risiko yang kuat untuk pertumbuhan sel kanker, termasuk kanker payudara.
Terlepas dari manfaat resveratrol, fitokimia dalam anggur merah dan alkohol, para ahli merekomendasikan untuk menghindari alkohol dalam cara mencegah kanker payudara.
Disarankan untuk membatasi alkohol tidak lebih dari 2 porsi per minggu atau lebih bagusnya tidak sama sekali.
12. Pertimbangkan Suplemen Kalsium dan Vitamin D
Penting bagi wanita dari segala usia untuk mengonsumsi kalsium dan Vitamin D dalam jumlah yang cukup untuk cara mencegah kanker payudara.
Ini juga untuk menjaga kesehatan tulang, terutama bagi wanita pascamenopause karena peningkatan risiko osteoporosis.
Vitamin D sendiri memiliki manfaat kesehatan yang menjanjikan untuk tubuh.
Selain suplemen, kadar nutrisi yang sehat ini dapat dicapai dengan:
- Mengonsumsi produk susu rendah lemak, susu kedelai, ikan salmon, dan telur.
- Berjemur 10-15 menit sinar matahari langsung setiap hari sebagai tambahan suplemen kalsium.
Karena kekurangan vitamin D sering terjadi dapat meningkatkan risiko kanker, cobalah untuk lakukan pemeriksaan tingkat darah kadar vitamin D dan kalsium dalam tubuh.
Sekitar 35-40 ng / mL dianggap sebagai tingkat yang optimal, ya.
Baca Juga: Payudara Sakit Saat Hamil Berapa Minggu? Simak Jawabannya Berikut Ini!
13. Jalani Kebiasan Rutin Olahraga
Cara mencegah breast cancer bisa dilakukan dengan menjaga pola makan sehat dan kebiasaan rutin olahraga.
Alasannya, olahraga mampu mempertahankan berat badan yang ideal sehingga membantu mencegah kanker payudara.
Umumnya, orang dewasa harus melakukan olahraga rutin setidaknya 150 menit seminggu atau 75 menit senam aerobik setiap minggu.
Ini serta ditambah latihan kekuatan setidaknya 2 kali seminggu.
Selain itu, hindari paparan radiasi dan pencemaran lingkungan agar kesehatan tubuh tetap terjaga.
14. Membatasi Makanan Tinggi Lemak
Cara mencegah kanker payudara tak kalah penting dengan membatasi kadar lemak dalam tubuh.
Beberapa penelitian menunjukkan ada beberapa makanan tinggi lemak yang sebaiknya dihindari.
Berikut asupan makanan untuk cara mencegah kanker payudara, antara lain:
- Mentega
- Produk susu lemak penuh
- Kulit unggas
- Daging berlemak
- Minyak terhidrogenasi
Sebaliknya, sertakan lemak sehat seperti:
- Minyak zaitun
- Alpukat
- Biji-bijian
- Biji rami bubuk
- Ikan berlemak (seperti salmon, mackerel, sarden)
Baca Juga: Pemeriksaan Mammografi, Ini yang Harus Diketahui!
15. Utamakan Sayuran Organik
Apakah Moms pernah mencoba makan sayuran organik?
Sayur organik bisa jadi alternatif dalam cara mencegah kanker payudara lainnya.
Biasanya, sayuran organik ditanam tanpa menggunakan pestisida atau pembasmi gulma.
Satu studi menemukan, dengan mengonsumsi sayuran organik dan sehat, dapat mengurangi risiko kanker lebih rendah.
Hal terpenting lainnya adalah mencuci buah dan sayuran untuk menghilangkan residu bahan kimia apa pun.
16. Mengonsumsi Teh Chamomile
Antioksidan yang ditemukan dalam teh chamomile telah dikaitkan dengan risiko kanker jenis tertentu yang lebih rendah.
Kamomil mengandung antioksidan apigenin. Dalam penelitian, apigenin telah terbukti dapat melawan sel kanker.
Khasiatnya terutama dalam cara mencegah kanker payudara, saluran pencernaan, kulit, prostat, dan kanker ovarium.
Chamomile juga dikenal memiliki antiradang yang baik untuk kesehatan.
17. Meningkatkan Asupan Biji Labu
Fitoestrogen, kandungan dalam biji labu yang meniru hormon estrogen manusia dapat membantu cara mencegah kanker payudara menurut sebuah penelitian.
Sayuran labu rendah kalori dan merupakan sumber nutrisi yang mengurangi risiko obesitas, faktor utama penyebab kanker payudara.
Konsumsi biji labu telah dikaitkan dengan penurunan risiko kanker perut, payudara, paru-paru, prostat dan usus besar.
Jurnal Food Research International, menemukan bahwa ini adalah cara mencegah kanker payudara pada wanita pascamenopause.
Baca Juga: November Jadi Bulan Kanker Paru, Kenali Gejala dan Jenisnya Berikut Ini
18. Mengonsumsi Terong
Polifenol dalam terong dapat membantu melindungi tubuh dari kanker.
Antosianin dan asam klorogenat melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Dalam jangka panjang, ini dapat membantu sebagai cara mencegah kanker payudara ataupun sel non kanker.
Tak hanya itu, terong adalah bahan yang sempurna untuk makanan rendah karbohidrat! Ini tidak hanya rendah karbohidrat, tetapi juga tinggi serat, dan nutrisi tinggi.
19. Makan Mentimun Secara Rutin
Mentimun (Cucumis sativus) termasuk dalam makanan cara mencegah kanker payudara selanjutnya.
Timun memiliki kandungan air yang tinggi dan rendah kalori.
Daging mentimun mengandung beberapa vitamin C dan vitamin A.
Serta merupakan sumber lupeol dan lutein yang baik, keduanya telah terbukti memiliki risiko mengurangi pertumbuhan sel kanker.
20. Hindari Makanan Mentah
Makan makanan mentah dapat membuat jumlah sel darah putih menurun.
Tanpa cukup sel darah putih yang melawan infeksi tubuh, tubuh akan menjadi lebih rentan terhadap infeksi.
Hindari makanan mentah seperti sushi dan daging merah sebagai cara mencegah kanker payudara.
Masak semua daging, ikan, dan produk hewani lainnya ke suhu yang aman sebelum dikonsumsi, ya.
Baca Juga: Produk Pembersih Bisa Picu Kanker Payudara? Ini Penjelasannya
21. Diet Keto
Diet ketogenik atau diet keto, adalah pola makan tinggi lemak dan rendah karbohidrat yang belakangan ini cukup populer.
Tubuh secara dramatis mengurangi karbohidrat di mana ia dipaksa untuk membakar lemak yang tersimpan untuk energi.
Beberapa penelitian menunjukkan diet keto adalah langkah dalam cara mencegah kanker payudara, meski belum terbukti dapat mengobati kanker payudara.
Diet apa pun yang Moms coba harus mengandung keseimbangan nutrisi, protein, kalori, dan lemak yang sehat.
Terlalu ekstrim juga bisa berbahaya. Sebelum mencoba gaya diet apa pun, tanyakan kepada ahli diet dan dokter untuk memastikannya aman, ya.
22. Gaya Hidup Sehat
Dalam publikasi British Columbia Cancer Agency dipaparkan bahwa salah satu cara mencegah kanker payudara adalah mempertahankan berat badan yang sehat.
Begitu juga dengan aktif secara fisik, mengikuti diet kaya serat dan kedelai, dan membatasi asupan lemak khususnya lemak jenuh.
Menjaga pola makan yang sehat adalah salah satu pencegahan kanker payudara yang efektif.
Faktanya, beberapa makanan yang mengandung karbohidrat tinggi, lemak jenuh, daging merah, dan makanan olahan dianggap sebagai faktor risiko potensial alami kanker payudara.
Untuk itu, biasakan memiliki pola makan yang sehat agar terhindar dari penyakit kanker payudara.
23. Coba Gaya Hidup Plant Based
Cara mencegah kanker payudara bisa mengganti makanan Moms dengan makanan plant-based, setidaknya itu menurut jurnal yang diterbitkan oleh Canadian Cancer Society.
Makanan yang berbasis pada nabati ini menekankan biji-bijian, kacang-kacangan, sayuran hijau, dan buah-buahan.
Makanan ini mengandung serat, vitamin, dan mineral serta phytochemical untuk melawan kanker.
Selain itu, pola makan plant-based ini juga rendah kalori dan lemak sehingga dapat membantu mengatur berat badan agar tetap ideal.
Moms, jangan lupa juga untuk memilih makanan yang diproses secara minimal agar tetap segar dan sehat dikonsumsi setiap hari.
Makanan dan minuman untuk cara mencegah kanker payudara adalah yang mengandung antioksidan yang tinggi.
Baca Juga: 5 Penyebab Kulit Payudara Gatal dan Mengelupas
Itu dia cara mencegah kanker payudara dengan mengonsumsi makanan yang tepat.
Meski menyehatkan, Moms tetap harus ingat untuk membatasi porsinya agar tidak berlebihan.
Selain itu, Moms juga perlu mengombinasikan konsumsi makanan tersebut dengan penerapan gaya hidup sehat.
Hal lain yang perlu ditegaskan, makanan-makanan tersebut hanya membantu menurunkan risiko kanker payudara.
Artinya, mengonsumsi makanan tersebut tidak sepenuhnya membuat Moms kebal terhadap penyakit mematikan itu.
Ingat, Moms, kanker payudara adalah penyakit yang misterius. Penyebab pasti dari kondisi ini pun masih belum diketahui hingga kini.
Namun, setidaknya, dengan mengonsumsi makanan di atas, risiko Moms untuk mengalami kanker payudara dapat diminimalkan.
Yuk, lakukan cara mencegah kanker payudara dengan mengonsumsi makanan bergizi sambil menerapkan gaya hidup sehat, Moms!
- https://www.sciencedirect.com/science/article/abs/pii/S0963996909000453
- https://stanfordhealthcare.org/medical-clinics/cancer-nutrition-services/reducing-cancer-risk/breast-cancer-prevention.html
- https://www.breastcancer.org/managing-life/diet-nutrition/dietary-supplements/known/green-tea
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3564658/
- http://www.bccancer.bc.ca/nutrition-site/Documents/Patient%20Education/a_nutrition_guide_for_women_with_breast_cancer.pdf
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.