20 Maret 2018

Keberhasilan Program Bayi Tabung Berdasarkan Usia

Apakah usia memengaruhi keberhasilan program bayi tabung?

Penting sekali agar wanita menyadari bahwa usia dapat memengaruhi keberhasilan bayi tabung dan memiliki kehamilan yang sehat. Penting juga untuk memahami kemungkinan tes dan perawatan yang diberikan kepada wanita yang berusia lebih tua untuk membantu keberhasilan bayi tabung mereka.

Tingkat Keberhasilan Bayi Tabung Menurut Usia

Menurut sampel data yang dikeluarkan oleh Human Fertilisation Embryology Authority di Inggris, dikemukakan hasil berikut dalam sebuah penelitian di tahun 2009 mengenai tingkat keberhasilan bayi tabung menurut usia:

1. Wanita berusia di bawah 35 tahun= 32,3%

2. Wanita berusia antara 35-37 tahun= 27,2%

3. Wanita berusia antara 38-39 tahun= 19,2%

Baca juga: Ingin Ikut Program Bayi Tabung? Ini 5 Hal yang Harus Kita Pahami

Faktor Penentu Keberhasilan Bayi Tabung

Pada usia 40 tahun, kesempatan seorang wanita untuk hamil kurang dari 5% per siklus, demikian menurut American Society for Reproductive Medicine (ASRM.) Kesuburan seorang wanita sebenarnya mulai menurun sekitar usia 28 tahun. Penurunan ini menjadi lebih tajam sekitar usia 35 tahun, kemudian meningkat lagi antara 39-42 tahun. Hampir di semua kasus, kemampuan wanita untuk hamil secara alami berakhir sekitar 10 tahun sebelum menopause.

Lain halnya dengan pria, perubahan kesuburan dan fungsi seksual memang terjadi pada pria seiring bertambahnya usia. Namun terlepas dari perubahan ini, tidak ada usia maksimal bagi sperma pria untuk mampu membuahi, sebagaimana dibuktikan oleh beberapa kasus pria berusia 60 dan 70 tahun yang memiliki anak dengan pasangan lebih muda.

Bahkan dengan program bayi tabung (IVF), kesuburan menurun dan kemungkinan keguguran meningkat pada wanita setelah usia 40 tahun.

Baca juga: Berapa Biaya Program Bayi Tabung?

Ada beberapa penjelasan mengenai faktor penentu dalam keberhasilan bayi tabung yaitu:

1. Kondisi medis

Pada wanita berusia 40 tahun, gangguan ginekologis, seperti infeksi panggul atau endometriosis lebih berpeluang terjadi yang dapat menurunkan kesuburan. Tes kesuburan umum, seperti analisis air mani untuk pria dan hysterosalpingogram (HSG) atau laparoskopi untuk wanita tersebut dapat dianjurkan dokter untuk mendiagnosis beberapa kondisi ini.

2. Perubahan fungsi ovarium

Kelenjar hipotalamus dan kelenjar pituitary yang terletak di otak mengatur sistem yang menyebabkan ovulasi dan menstruasi teratur. Hipotalamus menstimulasi kelenjar di bawah otak untuk melepaskan hormon perangsang folikel (FSH) dan hormon luteinizing (LH). Hormon ini disekresikan ke dalam aliran darah dan mengendalikan pertumbuhan telur (oocytes) dan produksi hormon estrogen oleh indung telur.

Penurunan respons ovarium terhadap FSH dan LH dari kelenjar pituitari menyebabkan penurunan estrogen dan progesteron yang dihasilkan oleh ovarium. Siklus menstruasi bisa menjadi lebih pendek dan akhirnya ovarium mungkin tidak mengeluarkan telur sehingga haid tidak teratur. Selain itu, penurunan hormon estrogen dan progesteron yang sangat penting untuk perkembangan normal lapisan rahim (endometrium) seiring bertambahnya usia diperkirakan mengurangi kemungkinan kehamilan.

Baca juga: Berapa Usia yang Tepat untuk Hamil dan Melahirkan?

3. Perubahan telur

Sumber penurunan angka kehamilan pada wanita di atas 40 tahun diperkirakan sebagian disebabkan oleh meningkatnya jumlah telur dengan masalah kromosom. Saat program bayi tabung dengan menggunakan telur dari wanita berusia 20 dan 30 tahun, dan ditempatkan di rahim wanita berusia di atas 40 tahun, kesempatan untuk hamil pada wanita yang lebih tua itu jauh lebih tinggi daripada menggunakan telurnya sendiri.

Apakah Moms mempertimbangkan program bayi tabung? Yuk bagian cerita Moms di kolom komentar!

(ROS)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.